5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta Klise

Nontonnya gak perlu mikir keras

Drakor romantis memang tidak ada habisnya untuk dibahas. Beberapa topik yang sama mungkin telah berkali-kali diangkat, tetapi hal itu tidak mengurangi minat penonton. Selain alur yang rapi, ceritanya bisa dinikmati tanpa perlu mikir keras.

Misalnya, seperti kelima drakor genre romance yang tayang Januari 2023 di bawah ini. Sekalipun kisah cinta yang ditampilkan klise, adegan romantisnya justru viral. Cocok jadi tontonan seru kala santai!

1. Crash Course in Romance

5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta KliseJeon Do Yeon dan Jung Kyung Ho di Crash Course in Romance (dok. tvN/Crash Course in Romance)

Punya alur cerita yang santai tak ayal membuat drakor Crash Course in Romance membosankan. Mulai dari pertemuan yang lucu antara mantan atlet dengan seorang guru bimbel, sampai fase hubungan mereka yang sangat sayang untuk dilewatkan.

Jika kamu juga tertarik melihat isu pendidikan, drama yang dibintangi Jung Kyung Ho dan Jeon Do Yeon ini menyajikan beberapa di antaranya. Salah satunya melalui persaingan dari sisi murid maupun orangtua di Korea Selatan.

2. The Interest of Love

5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta KliseYoo Yeon Seok dan Moon Ga Young di The Interest of Love (dok. JTBC/The Interest of Love)

The Interest of Love bercerita tentang office romance antara empat pegawai Bank KCU cabang Youngpo. Kisah cinta berawal dari sebatas hubungan rekan kerja mungkin sudah sering dijumpai, tetapi menariknya drama ini memiliki alur cerita yang realistis. 

Keempat tokoh utama tersebut dibintangi Yoo Yeon Seok, Moon Ga Young, Jung Ga Ram, dan Geum Sae Rok. Peran mereka memiliki karakter dan latar belakang yang saling bersinggungan, tapi sama-sama berupaya menemukan arti dari cinta yang sesungguhnya.

3. Strangers Again

5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta KliseJang Seung Jo dan Kang So Ra di Strangers Again (twitter.com/channel_ENA)

Drakor berlatar hukum memang tidak pernah sepi penonton. Bulan ini, ENA menghadirkan drakor Strangers Again yang dibintangi Kang So Ra dan Jang Seung Jo. Drama ini bertemakan kisah cinta klasik antara mantan pasangan suami istri.

Mereka berhadapan lagi setelah bekerja di firma hukum yang sama. Jika lawyer Oh Ha Ra (Kang So Ra) terkenal independen dan punya karier bersinar, berbeda dengan mantan suaminya, Goo Eun Beom (Jang Seung Jo), yang hidup serba sulit.

Baca Juga: 5 Teori The Interest of Love, Su Yeong Pura-pura Tidur sama Gyeong Pil

4. Red Balloon

5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta KliseSeo Ji Hye dan Lee Sang Woo di Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Topik perselingkuhan di drakor sering kali viral di media sosial. Tak heran jika Red Balloon yang mengemas perselingkuhan itu berhasil puncaki rating tertinggi sejak episode perdananya. Drama tersebut dibintangi oleh Seo Ji Hye, Lee Sang Woo, dan Lee Sung Jae.

Berkaca dari drama sejenisnya, Love ft. Marriage and Divorce (2021) yang selalu bikin emosi, beda hal dengan Red Balloon yang masih bisa dinikmati dengan mengulik potongan kehidupan dari para karakter utamanya.

5. Work Later, Drink Now 2

5 Drakor Romance Tayang Januari 2023 dengan Kisah Cinta KliseChoi Siwon dan Lee Sun Bin di Work Later, Drink Now 2 (instagram.com/tving.official)

Sukses menarik penggemar lewat musim pertamanya, Work Later, Drink Now Season 2 kembali melanjutkan kisah kehidupan tiga sahabat perempuan. Drama ini juga masih dibintangi oleh Lee Sun Bin, Han Sun Hwa, dan Jung Eun Ji. 

Tiga sahabat di drama ini memiliki kebiasaan minum-minuman beralkohol sepulang kerja. Kisah cinta mereka pun tak jarang disorot, seperti hubungan klise antara seorang penulis skrip reality show dengan sang sutradara.

Tak dipermasalahkan seberapa klise ceritanya, drakor di atas masih menjadi tayangan pilihan penonton yang menyukai romansa ringan. Kamu tertarik nonton yang mana dulu, nih?

Baca Juga: 5 Alasan Su Yeong Ingin Putus dari Jong Hyeon di The Interest of Love

Ristiani Umayang Photo Verified Writer Ristiani Umayang

Logophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya