10 Adu Romantis Second Couple di KDrama Fantasi MRIAG vs DAYS

Saluran televisi tvN sering menayangkan drama Korea bergenre fantasi romance. Pada tahun 2021 misalnya, ada 2 drama genre fantasi yang tayang di tvN, yakni Doom at Your Service dan My Roommate is a Gumiho.
Selain couple utama, kedua drama ini sama-sama punya second lead couple, lho. Di My Roommate is a Gumiho ada Kang Han Na dan Kim Do Wan. Sementara di Doom at Your Service ada Shin Do Hyun dan Lee Soo Hyuk.
Sama-sama sukses bikin baper, yuk simak 10 adu chemistry kedua second couple ini di drama masing-masing!
1. Di MRIAG, Kang Han Na berperan sebagai Yang Hye Sun dan Kim Do Wan memerankan sosok Do Jae Jin
2. Do Jae Jin adalah mahasiswa sejarah, sementara Yang Hye Sun awalnya seorang gumiho yang telah berubah menjadi manusia
3. Menariknya, Do Jae Jin adalah sahabat dari sang female lead, sementara Yang Hye Sun berteman baik dengan tokoh utama pria
Baca Juga: 12 Potret Kim Do Wan dan Kang Han Na Saat Off vs On Cam
4. Tak seperti couple utama, kisah cinta antara second couple ini berjalan lebih lambat
5. Meski begitu, pasangan ini tetap sukses jadi scene stealer karena kisahnya yang kocak tapi manis
Editor’s picks
6. Berbeda dengan Yang Hye Sun dan Do Jae Jin, kisah second couple di drama DAYS memiliki konflik cinta segitiga yang rumit
Baca Juga: Mahal, 9 Harga Koleksi Coat Lee Soo Hyuk di Doom at Your Service
7. Second couple dalam drama tersebut adalah Na Ji Na (Shin Do Hyun) dan Cha Joo Ik (Lee Soo Hyuk)
8. Na Ji Na adalah penulis web novel populer. Di sisi lain, Cha Joo Ik merupakan putra konglomerat yang bekerja sebagai editor
9. Na Ji Na adalah sahabat dari sang tokoh utama, Tak Dong Kyung (Park Bo Young) dan Cha Joo Ik adalah rekan kerja Dong Kyung
10. Sempat direbutkan 2 laki-laki, Na Ji Na akhirnya memilih Cha Joo Ik menjelang akhir drama
Itulah 10 adu chemistry second couple di drama My Roommate is a Gumiho vs Doom at Your Service. Dari keduanya, mana yang jadi pasangan favoritmu?
Baca Juga: Sahabat Park Bo Young, 12 Drama yang Pernah Dibintangi Shin Do Hyun
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.