6 KDrama yang Ada Versi Filmnya, Terbaru Hometown Cha-Cha-Cha!

Ada beragam genre, dari romance hingga horor

Banyak drama Korea sukses mencuri perhatian khalayak internasional, seperti Squid Game, Kingdom, Hospital Playlist, dan Hometown Cha-Cha-Cha. Kualitas cerita, sinematografi, hingga akting pemain menjadi nilai plus yang bisa ditemukan dari serial asal Negeri Ginseng.

Selain versi serial, ada beberapa drama yang juga punya versi film layar lebar, lho. Ada yang merupakan spin-off dari dramanya. Namun ada juga yang merupakan cerita orisinal yang lalu diadaptasi menjadi drama televisi.

Setidaknya terdapat enam drama Korea populer yang juga ada versi filmnya. Baik versi film atau drama membahas cerita yang sama, namun dengan perspektif berbeda. Yuk, kita simak keenam drama tersebut!

1. Hwang Jin Yi (2006)

https://www.youtube.com/embed/K4Mg-oKe_K8

Hwang Jin Yi adalah tokoh gisaeng paling terkenal di Korea Selatan. Cerita mengenai tokoh nyata ini telah dibuat dalam berbagai versi film, drama, dan novel. Salah satunya, drama Hwang Jin Yi yang tayang tahun 2006 lalu dan diperankan oleh Ha Ji Won.

Selain drama tersebut, kisah mengenai Hwang Jin Yi juga dibahas dalam beberapa drama dan film lain. Satu di antaranya adalah film yang dibintangi Song Hye Kyo di tahun 2007. Versi film yang turut diperankan Yoo Ji Tae dan Kim Yoo Jung ini punya perspektif berbeda dengan drama yang dibintangi Ha Ji Won.

2. Painter of the Wind (2008)

https://www.youtube.com/embed/KtDR5zgayrY

Painter of the Wind merupakan adaptasi dari novel berjudul sama. Drama ini mengisahkan Shin Yun Bok (Moon Geun Young) yang menyamar sebagai pria agar bisa jadi pelukis. Ia lalu bertemu pelukis terkemuka Kim Hong Do (Park Shin Yang) yang kelak jadi mentornya.

Versi film dari drama ini juga didasarkan pada novel yang sama. Filmnya diberi judul Portrait of a Beauty dan diperankan oleh Kim Min Sun, Kim Young Ho, serta Kim Nam Gil. Menariknya, versi filmnya juga tayang di tahun 2008 seperti halnya drama Painter of the Wind.

3. The Beauty Inside (2018)

https://www.youtube.com/embed/wkFD3ESBn10

The Beauty Inside mempunyai premis unik, bahwa cinta tulus gak memandang rupa fisik. Hal ini tertuang dalam ceritanya mengenai kisah cinta dua orang di mana salah satunya memiliki kondisi unik yang membuat fisiknya berubah setiap beberapa waktu. Ia bisa jadi pria, perempuan, anak-anak, atau lansia.

Versi film The Beauty Inside tayang lebih dahulu daripada dramanya. Filmnya tayang pada 2015 dan diperankan Han Hyo Joo, Kim Dae Myung, Park Shin Hye, Yoo Yeon Seok, Park Seo Joon, Kim Sang Ho, Lee Dong Wook, Seo Kang Joon, dan masih banyak lagi.

Pada 2018, drama remake dari film ini dirilis. Walau berjudul sama, ada beberapa perbedaan signifikan antara versi film dan dramanya. Versi drama The Beauty Inside dibintangi Seo Hyun Jin, Lee Min Ki, Lee Da Hee, dan Ahn Jae Hyun.

Baca Juga: Ada Nonfiksi, 5 Drama Korea 2021 yang Diadaptasi dari Buku

4. The Crowned Clown (2019)

https://www.youtube.com/embed/fDW7LK5Agls

The Crowned Clown adalah drama remake dari sebuah film berjudul Masquerade (2012). Drama ini dibintangi Yeo Jin Goo, Lee Se Young, dan Kim Sang Kyung. Cerita dalam drama ini terpusat pada seorang Raja Joseon yang bertukar tempat dengan seorang badut yang mempunyai wajah sama dengannya.

Film Masquerade sendiri sukses meraih box office saat ditayangkan. Beberapa pemeran film ini adalah Lee Byung Hun, Ryu Seung Ryong, dan Han Hyo Joo. Berbeda dengan The Crowned Clown, Masquerade menggunakan nama tokoh asli yang ada dalam sejarah.

5. The Cursed (2020)

https://www.youtube.com/embed/iDKZRx2lvjU

The Cursed adalah drama horor dengan tema perdukunan dan black magic. Drama ini diperankan Uhm Ji Won, Jung Ji So, Sung Dong Il, Jo Min Soo, dan Jung Moon Sung. Ceritanya mengenai seorang gadis yang bisa membuat seseorang meninggal dengan memakai nama, foto, atau barang-barang milik korban.

Karena kesuksesan dramanya, film spin-off dari drama ini dirilis pada Juli 2021. Berjudul The Cursed: Dead Man's Prey, film ini dibintangi Uhm Ji Won, Jung Ji So, Jung Moon Sung, Oh Yoon Ah. Berbeda dengan dramanya, film ini menceritakan tentang kasus pembunuhan yang berkaitan dengan mayat hidup yang dibangkitkan oleh seorang dukun Indonesia.

6. Hometown Cha-Cha-Cha (2021)

https://www.youtube.com/embed/z66fazyp3-M

Drama Hometown Cha-Cha-Cha merupakan remake dari film rom-com berjudul Mr. Hong atau Mr. Handy, Mr. Hong. Dibintangi Shin Min Ah, Kim Seon Ho, dan Lee Sang Yi, drama ini memasukkan beberapa pengembangan cerita yang gak ada dalam versi film aslinya. 

Film Mr. Hong sendiri tayang pada tahun 2004 dan diperankan oleh Uhm Jung Hwa dan Kim Ju Hyeok. Baik versi film maupun dramanya sama-sama membahas kisah cinta Yoon Hye Jin dan Hong Du Shik. Hye Jin adalah dokter gigi yang pindah ke desa tepi laut, sementara Du Shik sering dipanggil Kepala Hong karena sikap membantu para penduduk desa.

Versi drama maupun film dari keenam judul di atas sama-sama seru dan menarik untuk disaksikan. Meskipun premis ceritanya sama, masing-masing memiliki keunggulan berbeda. Selain itu, semuanya diperankan oleh bintang-bintang papan atas yang tampil totalitas.

Baca Juga: School 2021 dan 10 Drama Korea Terbaru yang Tayang November 2021

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya