5 Drama Korea yang Dibintangi Yoo Seung Ho, Terbaru Flower Blooms

Selalu tampil dengan berbagai peran yang berbeda

Yoo Seung Ho merupakan aktor Korea Selatan kelahiran 17 Agustus 1993 yang memulai kariernya sebagai artis cilik di film The Way Home (2002). Sudah ada banyak drama dan film populer Korea yang dibintangi oleh Yoo Seung Ho. Tak hanya itu, dengan kemampuan aktingnya yang luar biasa, aktor dibawah naungan Story J Company ini juga kerap didapuk sebagai tokoh utama. 

Dari sekian banyak peran yang telah dilakoninya, berikut lima drama terbaru yang dibintangi Yoo Seung Ho. Salah satunya ada yang akan tayang dalam waktu dekat, lho.

1. When Flowers Bloom, I Think of the Moon (2021)

https://www.youtube.com/embed/XNV3qVt0gGA

Flower Blooms atauWhen Flowers Bloom, I Think of the Moon (2021) akan menjadi salah satu drama sageuk yang dibinangi Yoo Seung Ho di tahun ini. Drama ini berkisah periode yang ditandai dengan undang-undang larangan paling ketat di era Joseon.

Nam Young (Yoo Seung Ho), seorang inspektur yang datang ke Hanyang untuk mencapai ketenaran dan memulihkan status keluarganya. Kang Ro Seo (Lee Hye Ri), seorang perempuan bangsawan miskin yang membuat minuman keras untuk membayar hutang. 

When Flowers Bloom, I Think of the Moon akan digarap oleh Hwang In Hyuk, sutradara drama Sungkyunkwan Scandal (2010) dan Doctor Prisoner (2019). Dramanya sendiri bisa disaksikan mulai 20 Desember 2021.

2. Memorist (2020)

https://www.youtube.com/embed/EiIEC6i78XA

Tahun 2020 lalu, Yoo Seung Ho juga tampil di drama Memorist yang dibintanginya dengan Lee Se Young. Selain itu, drama yang diadaptasi dari webtun dengan judul sama karya Jae Hoo ini digarap oleh dua sutradara So Jae Hyun dan Kim Hwi, juga menjadi kolaborasi dari dua penulis, Ahn Do Ha dan Hwang Ha Na. 

Di drama ini Yoo Seung Ho berperan sebagai Dong Baek, seorang detektif kepolisian yang memiliki kemampuan luar biasa. Dia mampu memindai memori orang lain yang disentuhnya. Dong Baek pun kemudian bekerja sama dengan Han Sun Mi (Lee Se Young), seorang pengawas kepolisian senior termuda untuk mengungkap misteri tentang pembunuhan berantai.

Baca Juga: 9 Fakta Peran Yoo Seung Ho di When Flowers Bloom I Think of the Moon 

3. I'm Not a Robot (2017)

https://www.youtube.com/embed/eJPk8Ya5v_4

I'm Not a Robot (2017) mengisahkan tentang Jo Ji Ah (Chae Soo Bin) yang berpura-pura menjadi robot. Ia melakukan hal itu setelah Hong Baek Gyun (Uhm Ki Joon) memintanya untuk menggantikan robot Aji-3 yang tidak berfungsi.

Baek Gyun melakukan hal tersebut agar dia mendapatkan dana dari Kim Min Kyu (Yoo Seung Ho), seorang  pemegang saham terbesar dari sebuah perusahaan keuangan yang tertarik pada robot tersebut. Min Kyu sendiri memiliki 'alergi manusia' dan mencegah dirinya berinteraksi normal dengan orang lain.  

Digarap oleh Jeong Dae Yun, sutradara dari dramaW  (2016) dan She Was Pretty (2015), I'm Not a Robot meraih rating tertingginya di episode kedua sebesar 4,5 persen. 

4. The Emperor: Owner of the Mask (2017)

https://www.youtube.com/embed/pxIyPRG-Qu4

Drama sageuk di era Joseon lainnya yang dibintangi Yoo Seung Ho adalah The Emperor: Owner of the Mask (2017). Di sini dia berperan sebagai Putra Mahkota Lee Sun yang berjuang untuk menyingkirkan organisasi rahasia yang menggerogoti kesejahteraan rakyatnya.

Disutradarai Park Won Gook dan Noh Do Cheol, drama ini juga mendapat respon luar biasa. Menurut AGB Nielsen Korea rating tertinggi drama ini bahkan mencapai 14,9 persen di episode ke-36. Drama ini juga menjadi salah satu drama Yoo Seung Ho yang meraih banyak penghargaan.  

Selain Yoo Seung Ho, drama MBC adaptasi novel The Prince and the Pauper karya Mark Twain ini juga dibintangi oleh Kim So Hyun, Kim Myung Soo (L INFINITE), hingga Yoon So Hee. 

5. Remember: War of the Son (2015)

https://www.youtube.com/embed/e_qG3vPgtPw

Salah satu drama yang dibintangi Yoo Seung Ho dengan rating tinggi lainnya adalah Remember: War of the Son (2015). Menurut AGB Nielsen Korea, drama ini berhasil mencapai rating tertinggi di episode terakhir yaitu 20,3 persen. 

Di drama ini, Yoo Seung Ho berperan sebagai Seo Jin Woo. Dia memiliki hyperthymesia, suatu kondisi yang membuatnya mengingat pengalaman hidup dengan detail yang jelas.

Ayahnya pun dituduh melakukan pembunuhan, diadili, dan dijatuhi hukuman mati. Dengan menggunakan kemampuannya, Jin Woo pun kemudian bertekad untuk membuktikan ayahnya tidak bersalah.

Kelima drama di atas hanya beberapa dari sekian banyaknya proyek yang telah dibintangi Yoo Seung Ho. Tak hanya itu, selain populer dan telah memenangkan banyak penghargaan, kemunculan Yoo Seung Ho di drama pun selalu ditunggu para penggemar drama Korea.

Baca Juga: 10 Fakta Kang Mina, Siap Comeback Bareng Yoo Seung Ho di Drama Terbaru

YAYU SRI RAHAYU  Photo Verified Writer YAYU SRI RAHAYU

Just trying my best

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya