Akan Nikahi Pesepak Bola Lebih Muda 9 Tahun, 10 Kabar Soyeon eks T-ara

Publik dikejutkan oleh berita bahwa Soyeon eks T-ara akan menikah, pada Selasa (18/1/2022). Berita ini langsung dikonfirmasi oleh agensinya, bahwa betul Soyeon dan Cho Yu Min, yang berusia 9 tahun lebih muda dan merupakan seorang pesepakbola ini akan menikah.
Lama tak terdengar sehabis hengkang dari T-ara, intip kabar Soyeon eks T-ara di sini, yuk!
1. Soyeon lahir pada 5 Oktober 1987 dengan nama Park In Jung dan memulai debutnya bersama T-ara pada 2009
2. Pada 2017, Soyeon mengumumkan bahwa ia sudah hengkang dari agensi dan juga T-ara
3. Selain bernyanyi, Soyeon juga merupakan seorang aktris. Ia tampil pertama kali sebagai pemeran pendukung di drama Lovers of Haeundae (2012)
4. Setelah tak terikat kurang lebih 2 tahun, pada 2020 ia menandatangani kontrak dengan agensi barunya
5. Pada Mei 2021, Soyeon melakukan debutnya sebagai seorang solois, 4 tahun setelah ia hengkang dari grup T-ara
Editor’s picks
Baca Juga: Hyomin T-Ara dan Pesepak Bola Hwang Ui Jo Pacaran, Ini 4 Faktanya
6. Sembari melakukan promosi, Soyeon juga banyak tampil di berbagai program hiburan, seperti Radio Star dan King of Mask Singer
7. Baru-baru ini, dia menantang dirinya sendiri dalam genre musik lain dengan melakukan featuring dalam lagu Jung Da Kyung berjudul Tell Him to Go
8. Melalui unggahan di Instagram, Soyeon mengungkapkan ia dan pacar pesepak bolanya yang sudah bersama selama 3 tahun akan menikah
9. Pasangan ini terpaut usia 9 tahun. Soyeon berusia 34 tahun, sedangkan Cho Yu Min berusia 25 tahun. Noona-Dongsaeng!
10. Agensi Soyeon juga mengonfirmasi bahwa Soyeon dan Cho Yu Min akan menikah pada bulan November
Itu dia kabar terbaru Soyeon eks T-ara yang akan segera menikah pada November 2022. Selamat untuk Soyeon dan Cho Yu Min!
Baca Juga: Dibilang Gak Terkenal, 10 Potret Hits Hyomin T-ara Idol Gen Ke-2