Ha Yeon Soo merupakan aktris Korea yang cukup dikenal kalangan penggemar drama Korea. Dia telah membintangi beberapa drama populer, seperti Rich Man, Drinking Solo, The Legendary Witch, Potato Star, dan Monstar.
Namun sejak drama terakhirnya Rich Man yang rilis tahun 2018, Ha Yeon Soo belum comeback akting lagi hingga saat ini. Karena hal ini, muncul dugaan kalau aktris kelahiran 1990 tersebut telah pensiun dari dunia akting dan beralih menjadi bintang dewasa.
Lama tak muncul di layar kaca, bagaimana ya potret dirinya sekarang? Intip yuk potret terkini dari Ha Yeon Soo.