CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegal

CEO Hook Entertainment diduga melanggar

Beberapa waktu terakhir perseteruan antara Lee Seung Gi dan CEO agensi Hook Entertainment, Kwon Jin Young, menjadi perbincangan hangat. Lee Seung Gi dikabarkan tidak pernah mendapat bayaran sepeserpun sebagai penyanyi sejak debutnya di tahun 2004. Selain itu, diketahui juga Kwon Jin Young sempat mengancam sang penyanyi dan merendahkannya. 

Ternyata, selain masalah tersebut, Kwon Jin Young juga tersandung kontroversi lainnya. Ia dikabarkan terjerat pelanggaran peraturan penggunaan obat-obatan di Korea Selatan.  

1. CEO Hook Entertainment, agensi Lee Seung Gi, dituduh melanggar undang-undang penggunaan obat-obatan di Korea Selatan

CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegalpotret Lee Seung Gi yang sebelumnya menjadi korban dari Kwon Jin Young (instagram.com/leeseunggi)

Menurut laporan SBS, Kwon Jin Young, CEO Hook Entertainment, telah memerintahkan pegawainya membelikan obat-obatan untuknya selama dua tahun terakhir. SBS mengutip dokumen internal HOOK Entertainment yang menyatakan bahwa Kwon Jin Young meminta seorang karyawan membelikannya obat lebih dari 30 kali, sepanjang tahun 2020 hingga 2022.

2. Terciduk lewat pesan di aplikasi chatting

CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegalhasil tangkapan layar chatting Kwon Jin Young dan karyawannya (dok/SBS)

Dugaan Kwon Jin Young menyuruh pegawainya membelikan obat ilegal, salah satunya dibuktikan lewat tangkapan layar percakapannya pesan singkat dengan pegawainya sebagai berikut: 

CEO Kwon Jin Young: “Obatku habis.”
Karyawan: “Saya ada janji di rumah sakit besok.”
CEO Kwon Jin Young: “Hei…”
Karyawan: “Ya?”
CEO Kwon Jin Young: “Bawakan aku satu kotak Cass Light (Bir) dan 10 botol Jinro (alkohol).”
Karyawan: “Pihak rumah sakit mengatakan mereka tidak bisa mengirimkan resep ke apotek kecuali sudah melalui pemeriksaan telepon. Saya akan pergi sekarang dengan Manajer A karena sore hari akan macet.”
Karyawan: “Saya menghabiskan KRW13.200 (sekitar Rp156 ribu) untuk obat.”

Dari percakapan di atas, diduga Kwon Jin Young menyuruh karyawannya untuk membelikan dirinya obat-obatan dalam jumlah yang cukup banyak dan dalam jangka waktu yang panjang. Selain itu, obat-obatan itu  juga dibeli tanpa resep dokter. 

Baca Juga: 5 Perlakuan Buruk CEO HOOK Entertainment ke Lee Seung Gi

3. Regulasi pembelian obat di Korea Selatan

CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegaltangkapan layar chatting antara Kwon Jin Young dan karyawannya (dok.SBS)

Tindakan yang dilakukan oleh Kwon Jin Young diketahui melanggar hukum di Korea Selatan. Seseorang dilarang untuk membeli atau mengambil obat untuk orang lain jika bukan diperuntukkan bagi dirinya.

Selain itu, peraturan di Korea Selatan juga menegaskan bahwa seseorang akan dihukum apabila meresepkan obat bagi pasien yang tidak hadir. Kecuali pasien tersebut tidak sadar atau tidak mampu secara medis. 

Namun, undang-undang tersebut kabarnya telah diubah pada tahun 2020 untuk memungkinkan wali pasien mengambil resep untuk pasien karena COVID-19.

4. Kwon Jin Young dituduh telah melanggar hukum tentang penggunaan obat

CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegalpotret Kwon Jin Young (Kpopnews)

Melansir laporan SBS, Kwon Jin Young diduga telah menyalahgunakan ketentuan COVID-19 dengan mendaftarkan karyawannya sebagai wali pengobatan. Lebih lanjut, CEO agensi Lee Seung Gi tersebut juga dituduh telah mengambil dan menggunakan obat yang tergolong psikoaktif. Obat golongan ini dapat mempengaruhi fungsi sistem syaraf dan mengakibatkan perubahan persepsi, suasana hati, atau perilaku. 

Berdasarkan sumber SBS yang mengaku sebagai orang dekat CEO Hook Entertainment, Kwon Jin Young juga menerima obat tidur yang dikategorikan sebagai psikotropika melalui pihak ketiga secara ilegal.

Jika terbukti benar, Kwon Jin Young, beserta dokter dan apoteker yang memfasilitasinya bisa dihukum.

5. Tanggapan pihak CEO Hook Entertainment

CEO Agensi Lee Seung Gi Diduga Tersandung Penggunaan Obat Ilegalpotret Kwon Jin Young (twitter.com/@kbizoom)

Sejauh ini, belum ada klarifikasi langsung dari Kwon Jin Young terkait tuduhan ini. Tetapi kuasa hukum CEO Hook Entertainment telah membantah semua kesalahan yang dituduhkan kepada Kwon Jin Young dan menyatakan bahwa sang pengusaha tidak pernah menerima narkoba dari pihak ketiga. 

Baca Juga: 9 Artis Korea yang Terlibat Konflik dengan Agensi, Ada Lee Seung Gi

Topik:

  • Stephanie Risyana
  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya