10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman Fighter

Sudah 4 kali ikut survival, lho #WaktunyaKorea #IDNTimesHype

Street Woman Fighter merupakan salah satu program survival dance dari stasiun MNet. Program ini sendiri diikuti berbagai crew dance profesional yang biasa tampil dengan artis papan atas.

Mulai dari hip-hop hingga break dance, terdapat 8 crew yang akan berkompetisi untuk menunjukkan yang terbaik, yaitu CocaNButter, HolyBang, Hook, LACHICA, PROWDMON, WANT, WAYB dan YGX.

Menarik banyak perhatian karena menampilkan tema yang fresh, acara ini juga diramaikan oleh Kang Daniel sebagai MC, sutradara pertunjukan Hwang Sang Hoon, solois BoA dan Taeyong NCT sebagai juri.

Perhatian para netizen juga tertuju pada salah satu peserta, yaitu Lee Chae Yeon yang tergabung ke dalam crew bernama WANT. Sayangnya, di acara tersebut ia sempat diremehkan oleh peserta lain karena background-nya sebagai idol (eks IZ*ONE), bukan dancer.

Sudah mengikuti sejumlah ajang survival, berikut 10 perjalanan karier Lee Chae Yeon yang pantang menyerah.

1. Lee Chae Yeon lahir di Yongin, Korea Selatan pada 11 Januari tahun 2000 sebagai anak pertama dari 3 perempuan bersaudara

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/official_izone)

2. Chae Yeon pertama kali muncul di industri hiburan Korea lewat ajang pencarian bakat Star 3 bersama dengan sang adik, Chaeryeong ITZY

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chaeyeon di Kpop Star season 3 (youtube.com/SBS NOW)

3. Meskipun tereliminasi, Chae sister ini tetap memilih bergabung dan menjadi peserta pelatihan di JYP Entertainment

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterChaeryeong ITZY dan Lee Chae Yeon (instagram.com/izone_global)

Baca Juga: Diremehkan, 9 Cover Dance Lee Chae Yeon Ini Buktikan Kehebatannya

4. Pada tahun 2015, Chae Yeon bersama 15 trainee JYP Entertainment lainnya mengikuti reality program SIXTEEN untuk debut sebagai grup TWICE

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/chaestival_)

5. Sayangnya, ia tereliminasi di episode 3, karena dinilai kurang melakukan yang terbaik sehingga foto yang dihasilkan tampak kaku

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/chaestival_)

6. Pada tahun yang sama, Chae Yeon memutuskan keluar dari JYP Entertainment dan bergabung ke WM Entertainment

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/izone)

Baca Juga: Ulang Tahun ke-20, Ini 10 Fakta Perjalanan Karier Chaeryeong ITZY

7. Membuka lembaran baru, Chae Yeon kembali mengikuti ajang survival, Produce 48, yang pesertanya berasal dari Korea Selatan dan Jepang

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chaeyeon Peserta Produce 48(instagram.com/produce_x_101)

8. Perjuangan keras Chaeyeon akhirnya berbuah manis. Ia meraih peringkat 12 di final dan debut sebagai anggota IZ*ONE

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/official_izone)

9. Berkarier selama kurang lebih 2,5 tahun di dunia hiburan, IZ*ONE resmi dibubarkan sesuai jadwal pada April 2021

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman FighterLee Chae Yeon (instagram.com/official_izone)

10. Chae Yeon pun mengejutkan banyak orang karena mengikuti program Street Woman Fighter, sebagai anggota dance crew WANT

10 Perjalanan Karier Lee Chae Yeon Hingga Ikut Street Woman Fighterprofil Chae Yeon crew WANT (instagram.com/mnet_dance)

Itu dia rangkuman perjalanan karir Lee Chae Yeon di industri hiburan Korea Selatan. Sudah mengikuti berbagi ajang survival, Chae Yeon tidak pernah menurunkan semangatnya untuk terus belajar dan berkompetisi. Sukses selalu Chae Yeon!

Baca Juga: 8 Pelajaran Pantang Menyerah dari Lee Chae Yeon Produce 48

Andriana Rahayu Photo Verified Writer Andriana Rahayu

Penikmat K-pop terutama Day6, pecinta film, anime, dan astronomi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya