8 Potret Keseruan NCT Rehearsal SMTOWN 2023 Jakarta, Kerja Keras!

SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE di Jakarta akan diselenggarakan pada Sabtu (23/9/2023) pukul 18.30 WIB. Acara yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta ini dimeriahkan oleh NCT dan sejumlah sub-unit mereka.
Para member NCT punya jadwal yang begitu padat setibanya mereka di Indonesia pada Jumat (22/9/2023). Bahkan sebagian di antara mereka langsung rehearsal di GBK sesaat setelah mendarat di Bandara Soekarno Hatta.
Sejumlah member NCT dan akun resminya membagikan potret rehearsal mereka, nih. Yuk, kita intip keseruannya!
1. Member NCT Dream gak kenal lelah, nih. Mereka ambil flight pagi dari Korea Selatan, menghadiri fansign ISTJ di Jakarta, lalu langsung rehearsal untuk SMTOWN
2. Sementara itu, sub-unit NCT, WayV yang baru datang pada malam hari, langsung menuju ke GBK untuk rehearsal
3. Para member WayV sangat excited untuk tampil di Jakarta, nih. Ten bahkan menyempatkan diri untuk update feed Instagram dengan background GBK
4. Gak mau kalah, Kun juga melakuka hal serupa. Ia update Instagram Story dengan caption “Rehearsal” dan menyertakan bendera Merah-Putih
Editor’s picks
Baca Juga: Jadwal Terbaru NCT, NCT 127 Siap Rilis NCT 127: The Lost Boys
5. Renjun yang bikin heboh sejak di Bandara Incheon juga update saat berada di backstage. Ia memakai outfit anti-gerah yang sangat tipis
6. NCT 127 gak ketinggalan update. Para member yang baru saja landing kompak pakai sleeveless top karena banjir keringat saat rehearsal. Yang gerah NCTzen, nih
7. Yuta gak lupa update Instagram Story dengan Taeyong dan Jaehyun. Ia mengunggahnya dengan caption, "See you tomorrow Indonesia"
8. Sementara itu, dari tim Weverse, ada Yangyang dan Xiaojun yang kirim pap buat Sijeuni. Xiaojun bahkan menuliskan sapaan, "Hi Indonesia"
Banyak fans penasaran lagu apa saja yang akan dibawakan oleh NCT. Yang jelas, dari potret keseruan rehearsal yang dibagikan, para member telah bekerja keras mempersiapkan penampilannya hingga banjir keringat. Kamu berharap mereka membawakan lagu apa saja, nih?
Baca Juga: Daftar Lengkap Proyek NCT, NCT Dream, NCT 127, dan WayV selama 2023