Vokalisnya Yerin Baek, 9 Rekomendasi Lagu Kece Milik The Volunteers

Lagunya punya gaya tersendiri yang unik

The Volunteers adalah band rok asal Korea Selatan yang memiliki empat anggota, yaitu Yerin Baek, Cloud, Jonny, dan Chiheon. Band rok yang dibuat oleh Yerin dan Cloud ini telah debut sejak tahun 2018.

Meskipun dulunya Yerin Baek pernah bergabung duo bersama Park Jimin atau Jamie dengan nama 15&, tapi keduanya memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak dengan JYP Entertainment dan akhirnya memilih bersolo karier secara terpisah.

The Volunteers yang menjadikan Yerin sebagai vokalisnya pun punya sejumlah lagu yang kece dan khas untuk kamu para pecinta musik rok khususnya. Apa saja lagu tersebut? Berikut sembilan rekomendasinya.

1. Jadi lagu pertama yang dirilis tahun 2018 di album Vanity & People, "S.A.D" juga jadi trek di album perdana The Volunteers di tahun 2021, lho

https://www.youtube.com/embed/Mr0aqxOppu8

2. Jadikan Oasis sebagai band panutan, The Volunteers menciptakan lagu genre rok, "Summer", yang cocok didengarkan saat kamu ke pantai

https://www.youtube.com/embed/13EWqjMqkiY

3. Sebelum merilis album, lagu "Radio" telah dirilis pada tahun 2019 sebagai digital single yang cocok untuk para pecinta genre rok

https://www.youtube.com/embed/xxNWPCXnlPU

4. Bikin kepala ikut mengangguk-angguk, Yerin menyanyikan lagu "Let Me Go!" dengan nada yang cenderung tinggi, bikin merinding!

https://www.youtube.com/embed/8Y5dL2XdIMo

5. Band yang berasal dari label independen Blue Vinyl ini menciptakan lagu "PINKTOP" yang bisa memanjakan telinga kamu, lho

https://www.youtube.com/embed/1oRFlwlVXvg

Baca Juga: Menyindir, 5 Lagu Savage Baek Yerin Ini Relate dengan Kehidupan Nyata

6. Punya makna yang ditujukan kepada para haters di internet, "Violet" punya lirik savage khas Yerin Baek, nih

https://www.youtube.com/embed/8c5VxyxOF_E

7. Sebagai lagu terakhir yang dibuat sebelum merilis album The Volunteers, "Time to Fight Back In My Way" punya lirik yang cenderung melow

https://www.youtube.com/embed/23TSkFq8A9c

8. "Medicine" adalah salah satu lagu yang dirilis The Volunteers di album pertamanya. Lewat ini juga band rok ini menggapai kesuksesan

https://www.youtube.com/embed/HUku0gs0axI

9. Band yang dibentuk pada tahun 2018 dan baru debut di tahun 2021 ini berhasil membuat penggemar terpukau lewat lagu "Nicer"

https://www.youtube.com/embed/fv3efdiwi_I

Punya ciri khas tersendiri, lagu-lagu The Volunteers siap meramaikan playlist kamu dengan genre baru yang tak kalah ciamik, nih. Yuk, tambahkan lagu-lagu di atas ke dalam playlist-mu.

Baca Juga: 7 Lagu Catchy Baek Yerin yang Cocok Didengarkan dalam Berbagai Suasana

Fajrina Annisa Photo Verified Writer Fajrina Annisa

I write what I like and what I see.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya