5 Alasan Grup KPop Lakukan Multiple Comeback dalam Setahun

Popularitas hingga kekuatan agensi #WaktunyaKorea

Dewasa ini, KPop bukanlah suatu hal yang asing di telinga masyarakat luas. Hallyu wave yang terus berkembang juga membawa industri KPop semakin berjaya di mata dunia.

Seiring meluasnya KPop ke seluruh dunia, para bintang idola terus  merilis karya-karya terbaru mereka. Multiple comeback menjadi hal yang tak asing lagi.

Persaingan semakin ketat, popularitas tiap-tiap bintang idola pun harus selalu dipertahankan dan ditingkatkan. Itulah mengapa banyak agensi KPop yang memutuskan para bintangnya untuk lebih banyak melakukan comeback lewat EP atau mini album.

Selain popularitas, lantas apa saja alasan para grup KPop ini melakukan multiple comeback dalam setahun?

1. Persaingan popularitas di antara grup idola

5 Alasan Grup KPop Lakukan Multiple Comeback dalam SetahunBTS (twitter.com/bts_bighit)

Mempertahankan popularitas para bintang idola tentu menjadi hal utama yang harus diperhatikan. Ini juga menjadi alasan, mengapa banyak grup KPop melakukan lebih dari satu atau dua comeback dalam setahun.

Setiap bulan, hampir selalu ada grup baru yang melangsungkan debut. Tentu, ini menjadikan kompetisi di industri KPop pun lebih ketat lagi.

Popularitas ini bisa didapat dalam berbagai hal. Beberapa diantaranya, seperti comeback dengan konsep unik, lagu yang merajai berbagai chart musik, hingga jumlah penjualan album di minggu pertama.

2. Bukti kekuatan agensi

5 Alasan Grup KPop Lakukan Multiple Comeback dalam SetahunITZY (twitter.com/ITZYofficial)

Tak hanya popularitas, untuk melangsungkan multiple comeback dalam setahun, kekuatan modal yang dimiliki agensi pun juga perlu diperhatikan.

Kekuatan modal tersebut disampaikan oleh Park Jinyoung atau JYP dalam program Park Jinyoung's Party People yang tayang di SBS pada September 2017 lalu.

Ia mengatakan, jika para penyanyi populer bisa menghabiskan modal sekitar 150 hingga 300 juta won Korea untuk satu kali comeback. Ini setara dengan Rp1,9 miliar hingga Rp3,8 miliar.

Dengan modal yang tak sedikit, tentu hanya agensi-agensi tertentu saja yang bisa melakukan multiple comeback dalam setahun. Jika suatu agensi bisa melakukan multiple comeback, ini menjadi 'kekuatan' tersendiri bagi mereka.

Baca Juga: 7 Lagu Comeback Idol SM di Paruh Pertama 2021, Keren Banget! 

3. Lebih banyak tampil di publik, semakin tak mudah dilupakan

5 Alasan Grup KPop Lakukan Multiple Comeback dalam SetahunBrave Girls (twitter.com/BraveGirls)

Seiring berkembangnya zaman dan teknologi, intensitas para grup idola untuk tampil di hadapan publik juga turut menjadi perhatian. Jika suatu grup idola melakukan multiple comeback dalam setahun, mereka bisa lebih sering tampil di depan publik.

Lebih banyak comeback yang dilakukan, maka akan lebih banyak sorotan yang didapat. Namun, jika hal tersebut dilakukan sebaliknya, bukan tidak mungkin jika mereka akan 'terlupakan'.

Dilansir Joongang Ilbomultiple comeback adalah langkah terbaik untuk membuat para grup idola tidak terlupakan. Ini karena, jika comeback dilakukan hanya sekali dalam setahun, waktu absen para idol tadi akan membuat publik beralih ke bintang lain. Ketika idol tersebut kembali, mungkin publik akan mulai 'lupa' dengan sang bintang.

4. Sisi 'misterius' bintang KPop yang telah berubah

5 Alasan Grup KPop Lakukan Multiple Comeback dalam SetahunNCT Dream (twitter.com/NCTsmtown_DREAM)

Lagi-lagi, perkembangan zaman dan teknologi pun mendorong para idol KPop untuk lebih sering tampil di hadapan publik. Padahal, dulu sisi 'misterius' bintang idola di Korea Selatan lebih sering diperlihatkan kepada publik.

Namun, saat mengakses berbagai macam konten sudah lebih mudah dengan kehadiran internet, sisi 'misterius' itu pun mulai bergeser. Kini, para penggemar justru bisa merasa lebih dekat dengan idola mereka.

Ada banyak platform yang digunakan para idol untuk berinteraksi dengan para penggemar. Bahkan, kini para fans bisa merasakan sensasi langsung mengobrol dengan idola mereka dalam sebuah ruang obrolan seperti sedang chatting dengan teman sendiri.

5. Variety show sebagai tempat promosi sekaligus agar bisa terus diperbincangkan

https://www.youtube.com/embed/OjbjlNbQqLc

Bukan hal baru lagi, jika kini para grup KPop rookie hingga senior memiliki variety show atau reality show sendiri. Bahkan, beberapa dari mereka sudah memulainya sejak sebelum debut.

Beragam aktivitas para idol pun bisa diakses dan ditonton oleh para penggemar hampir setiap harinya. Dari sinilah para fans bisa melihat sisi lain dari idola mereka. Tentu, ini menjadi suatu hal yang disukai oleh para penggemar.

Variety show atau reality show yang menarik secara tidak langsung menjadi ajang promosi grup tersebut kepada publik. Selain itu, jika konten yang diunggah menjadi sorotan, grup tersebut juga bisa terus diperbincangkan.

Intensitas tampil di hadapan publik adalah poin utama dalam multiple comeback para grup KPop. Di tengah persaingan yang ketat, menjaga citra hingga berbagai cara promosi pun harus dilakukan.

Namun, para agensi juga terus berhati-hati. Sebab, jika hal tersebut dilakukan secara berlebihan, maka para idol pun bisa merasakan kelelahan yang berdampak buruk pada dirinya hingga karier grupnya.

Baca Juga: 7 Tipe Fans Idol KPop di Media Sosial, Kamu Termasuk yang Mana?

Ines Melia Photo Verified Writer Ines Melia

Dengan menulis saya 'bersuara'. Dengan menulis saya merasa bebas.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya