10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang Struggling

Sejumlah idol KPop ini namanya mulai redup di usia 5 tahun

Seperti yang sudah diketahui, untuk debut menjadi seorang idol KPop perlu perjuangan dan kerja keras. Saat sudah debut pun, mereka masih harus berjuang untuk mempertahankan eksistensi dan popularitas.

Sejumlah grup idol ini harus bertahan keras di tengah tingginya persaingan industri KPop selama 5 tahun sejak debut. Ada yang popularitasnya makin melambung, ada juga yang kesusahan bertahan eksis. Siapa saja mereka?

1. Dreamcatcher

Lima dari tujuh member Dreamcatcher pernah debut di grup bernama MINX pada tahun 2016. Namun pada tahun 2016, Happyface Entertainment mengumumkan MINX akan melakukan re-debut dengan nama Dreamcatcher.

Dua anggota baru ditambahkan untuk Dreamcather, yakni Handong dan Gahyeon. Akhirnya pada 13 Januari 2017, Dreamcatcher pun debut dengan single album bertajuk Nightmare.

Waktu terasa cepat berlalu, Dreamcatcher pun kini sudah berusia 5 tahun. Pada 13 Januari 2022 lalu, Dreamcatcher merayakan debut anniversary-nya yang ke-5 bersama para Insomnia (fandom Dreamcatcher) lewat siaran langsung di VLIVE.

2. A.C.E

https://www.youtube.com/embed/8BxCnnwm2g4

A.C.E atau ACE adalah boy group yang debut pada 23 Mei 2017 lalu. Grup beranggotakan lima orang ini telah merayakan anniversary yang ke-5 tahun di 2022.

Bukan dengan melakukan siaran langsung. A.C.E merayakan debut anniversary-nya dengan mengunggah video rangkaian perjalanan karier mereka sejak sebelum resmi debut. Masa-masa sulit hingga senang yang dilalui A.C.E bersama CHOICE pun juga turut dihadirkan dalam video tersebut.

3. ALICE

Sebelum dikenal sebagai ALICE, grup naungan IOK Company ini sudah lebih dulu debut dengan nama ELRIS. Mereka debut pada 1 Juni 2017 dengan mini album We, First

Kemudian pada April 2022 lalu, ELRIS melakukan re-branding dengan nama ALICE. Bersamaan dengan ini juga terjadi pergantian posisi dalam grup hingga perubahan nama panggung.

Meski begitu, perjalanan karier mereka tak terputus. ALICE pun merayakan ulang tahun debut mereka yang ke-5 secara sederhana. Lewat akun Twitter resminya, ALICE mengunggah foto para member sambil memegang kue berbentuk hati.

4. KARD

KARD juga merayakan debut anniversary-nya yang ke-5 pada tahun 2022 ini. Grup naungan DSP Media ini beranggotakan 4 orang yang terdiri dari 2 laki-laki dan 2 perempuan.

Kini, KARD masih melangsungkan tur konser di Amerika Utara hingga 1 September 2022. KARD juga akan mengunjungi Indonesia pada 16 September mendatang untuk manggung di K-POP LAND 2022.

Baca Juga: Dimeriahkan Winner & KARD, Inilah 20 Line Up Keren di On Off Festival

5. ONF

ONF debut pada 2 Agustus 2017 dengan jumlah anggota awal 7 orang. Namun, pada tahun 2019 lalu, Laun memutuskan untuk hengkang dari grup dan agensi yang membesarkan namanya karena alasan pribadi.

ONF telah berusia 5 tahun pada 2022 ini. Sayangnya, perayaan debut anniversary tahun ini hanya bisa dirayakan oleh U, maknae ONF yang berkewarganegaraan Jepang. Sedangkan kelima anggota lainnya sedang melangsungkan wajib militer sejak tahun 2021.

6. Weki Meki

10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang StrugglingWeki Meki (twitter.com/fantagiomusic_)

Sebelum debut, Weki Meki dikenal dengan nama i-Teen Girls. Mereka pun mengikuti ajang survival show MNet, yakni Produce 101, musim pertama. Kala itu Elly, Yoojung, Doyeon, and Sei tak berhasil debut. Sedangkan Yoojung dan Doyeon sukses debut bersama I.O.I.

Serampungnya Yoojung dan Doyeon berpromosi sebagai I.O.I, Weki Meki pun debut pada 8 Agustus 2017. Hingga pada 2017, Weki Meki tak terasa sudah berusia 5 tahun. Mereka pun merayakan debut anniversary bersama para Ki-Ling lewat siaran langsung di VLIVE.

7. Golden Child

10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang StrugglingGolden Child (twitter.com/GoldenChild)

Golden Child yang melangsungkan debutnya pada 2017 lalu juga akan berusia 5 tahun pada 28 Agustus mendatang. Grup naungan Woolim Entertainment ini debut dengan mini album Gol-Cha!, di mana "DamDaDi" terpilih menjadi title track.

Tampaknya ulang tahun Golden Child kali ini harus dirayakan dengan 8 member saja. Sebab, Woolim Entertainment menyatakan TAG hiatus, karena masalah kesehatan pada livernya.

8. Hash Tag

10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang StrugglingHash Tag (twitter.com/HashTag_offcial)

Hash Tag merupakan girl group naungan LUK Factory yang debut pada 11 Oktober 2017. Masih eksis, hingga kini Hash Tag telah merilis sejumlah karya, seperti 2 mini album dan 1 digital single. Hash Tag juga menjadi salah satu girl group yang akan merayakan anniversary ke-5 tahun ini, lho.

9. IN2IT

10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang StrugglingIN2IT (twitter.com/Official_IN2IT)

IN2IT adalah grup KPop jebolan ajang BOYS24 milik MNet. Grup yang debut pada 26 Oktober 2017 ini awalnya beranggotakan 8 orang. Namun, dua anggota lainnya, yakni Jinsub atau Riho dan Sunghyun memutuskan keluar dari grup.

Riho sendiri keluar dari grup karena masalah kesehatan di telinga bagian dalam yang menyebabkan vertigo. Sementara itu, Sunghyun hanya memberitahu bahwa kepergiannya dari IN2IT, karena masalah pribadi.

Grup ini juga pernah menjadi sorotan pada tahun 2019 lalu, lho. Kala itu empat member IN2IT menjadi kameo di drama Her Private Life. Mereka diceritakan sebagai anggota grup White Ocean, di mana Cha Shi An yang diperankan rapper ONE turut ambil bagian di dalamnya.

10. THE BOYZ

10 Grup KPop Ini Rayakan 5 Tahun Debut di 2022, Banyak yang StrugglingTHE BOYZ (twitter.com/IST_THEBOYZ)

THE BOYZ baru saja melangsungkan comeback-nya dengan mini album BE AWARE pada 16 Agustus 2022. Lagu berjudul "WHISPER" pun dipilih menjadi title track-nya.

Grup yang kini berada di bawah naungan IST Entertainment ini pun akan berusia 5 tahun pada 6 Desember 2022 nanti. Hingga kini, THE BOYZ masih eksis merilis karya musik, bahkan beberapa waktu lalu mereka mengunjungi Jakarta untuk melangsungkan world tour, lho.

Perjalanan karier untuk menjadi seorang idol KPop memang tidaklah mudah. Namun, mempertahankan karier itu sendiri jauh lebih sulit. Meski begitu, sepuluh grup di atas terus bertahan dari gempuran persaingan keras dunia KPop hingga bisa merayakan 5 tahun debut mereka.

Baca Juga: [EKSKLUSIF] Puja-puji THE BOYZ untuk Fans Indonesia

Topik:

  • Ines Sela Melia
  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya