Bertema Summer, 9 MV Girl Group KPop Ini Buat Kamu Ingin Liburan

Favorit kamu yang mana, nih? #WaktunyaKorea #IDNTimesHype

Para idola KPop memang seperti tidak pernah kehabisan ide di setiap comeback. Beragam konsep pun mereka coba, mulai dari swag, dark, hingga ceria sekalipun.

Para girl group KPop pun demikian. Banyak dari mereka yang memilih konsep musim panas ceria dalam MV lagunya.

Menampilkan visual cerah dan vibe khas musim panas yang kental, kesembilan MV girl group KPop di bawah ini bahkan bisa bikin kamu ingin liburan.

1. Sistar - Touch My Body

https://www.youtube.com/embed/9txzvu6eQuw

Selalu disebut sebagai Summer Girl Group, saat melakukan comeback summer, Sistar selalu dinantikan oleh para penggemar. Ini karena nuansa pantai hingga kesan segar dan ceria bikin siapapun pengin liburan.

2. Girls Generation - Party

https://www.youtube.com/embed/HQzu7NYlZNQ

Lagu "Party" dari Girl Generation atau SNSD ini memperlihatkan keindahan alam, yaitu laut mulai dari siang hari hingga matahari terbenam. Keindahan saat musim panas tadi bikin siapapun tergoda ingin menikmati kegiatan seru di pantai.

3. TWICE - Dance The Night Away

https://www.youtube.com/embed/Fm5iP0S1z9w

TWICE mengambil pantai sebagai latar tempat dari MV lagu mereka yang berjudul "Dance The Night Away". Sama seperti judul lagunya, TWICE memperlihatkan suasana malam hari di pantai juga tak kalah indah. Bahkan, kamu bisa membuat api unggun sambil menari bersama teman-temanmu.

Baca Juga: 5 MV KPop yang Terinspirasi dari Film Terkenal, Sudah Tahu?

4. MAMAMOO - Starry Night

https://www.youtube.com/embed/0FB2EoKTK_Q

Memang, pantai begitu identik dengan musim panas. Namun, dalam MV MAMAMOO yang bertajuk "Staryy Night" ini, para penonton juga disuguhkan berbagai keindahan alam selain pantai. Bukit hingga pepeohonan rindang yang ada di tepi pantai juga menjadi daya tarik tersendiri dalam MV MAMAMOO satu ini.

5. WJSN - Boogie Up

https://www.youtube.com/embed/rVeMvBTd8vQ

Para member WJSN terlihat tampil dengan outfit cerah dan lucu khas musim panas. Di MV "Boogie Up" juga WJSN terlihat begitu menikmati keseruan liburan dengan teman-teman di pantai yang indah.

6. ELRIS - Summer Dream

https://www.youtube.com/embed/tpLro7n3PWo

Hal yang sama juga dilakukan oleh para member grup ELRIS. Mereka memilih pantai sebagai tempat untuk bermain dan bersenang-senang dengan teman-teman. Bahkan, mereka juga menghabiskan waktu bersama hingga matahari tenggelam.

7. Sistar - Loving U

https://www.youtube.com/embed/oL2AlXWVbKU

Sistar kembali denga latar pantai dan keseruan bersama teman-teman di MV "Loving U". Para member Sistar juga terlihat melakukan perjalanan dengan mobil menuju pantai bersama teman-teman. Bikin pengin liburan, nih!

8. AOA - Good Luck

https://www.youtube.com/embed/sno_genwMz8

Bermain ombak hingga berlari-lari bareng teman di pantai merupakan aktivitas yang menyenangkan kala musim panas tiba. Hal tersebut juga dibuktikan oleh para member AOA yang ikut menikmati sunset bersama.

9. TWICE - Alcohol Free

https://www.youtube.com/embed/XA2YEHn-A8Q

Belum lama ini, TWICE juga kembali melakukan comeback musim panas lewat lagu "Alcohol Free". Konsep bohemian, musim panas, dan pantai begitu menyatu dalam MV tersebut. Ceria, segar, dan ciamik!

Berbagai konsep terus dicoba oleh para grup idola KPop, tak terkecuali girl group. Konsep musim panas pun cukup menjadi andalan, seperti kesembilan MV di atas.

Baca Juga: Siap Reuni Full Member, Ini 9 Lagu Summer SNSD yang Paling Ikonik

Istianah Baharuddin Photo Verified Writer Istianah Baharuddin

Not easy but i keep try something new, be my friends in Instagram @istyanah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya