12 Girl Group KPop Ini Cover Lagu Idol Seniornya di Konten Relay Dance

Mereka bikin penggemar KPop nostalgia dengan penampilannya!

Banyak grup yang baru debut berhasil membuat publik bernostalgia dengan menampilkan lagu-lagu dari idol senior. Terlebih, Mnet telah mengunggah setiap penampilan tersebut dalam relay dance di YouTube yang dapat ditonton oleh siapa saja.

Dalam relay dance, setiap member dari sebuah grup secara bergantian menarikan lagu legendaris dari awal hingga akhir. Penampilan mereka yang menyesuaikan dengan konsep lagu aslinya begitu memukau, lho. Yuk, tonton deretan kontennya berikut ini jika kamu merindukan idol generasi kedua hingga ketiga!

1. Member PURPLE KISS menarikan "Overdose" dengan baik secara bergantian. Tiap member tampil penuh karisma, nih!

https://www.youtube.com/embed/6w2TleDmUPA

2. NMIXX menunjukkan pesona imutnya yang sesuai konsep lagu kala menarikan lagu milik seniornya, TWICE, "What Is Love?"

https://www.youtube.com/embed/l13NeUHEKCA

3. (G)I-DLE mengingatkan penonton akan legendarisnya konsep retro Wonder Girls saat menarikan lagu "Nobody" yang viral pada masanya

https://www.youtube.com/embed/t0m4ZZjv83w

4. fromis_9 memilih menampilkan lagu SNSD yang paling ikonik, "Genie". Ekspresi, tarian, dan pesona mereka sukses bikin penonton nostalgia!

https://www.youtube.com/embed/AT9DWcnnR8M

5. STAYC tak kalah memukau saat menampilkan lagu debut TWICE yang dikenal dengan konsep girl crush, "Like OOH-AHH"

https://www.youtube.com/embed/1fQ7dGSV528

Baca Juga: 9 Idol KPop dengan Tipe MBTI ESFP, Entertainer Sejati, Nih!

6. Rocket Punch memakai aksesori yang mendukung untuk menyesuaikan konsep "Bo Peep Bo Peep" milik T-ARA. Totalitas!

https://www.youtube.com/embed/P6M0dDTpXg4

7. Weeekly diakui berhasil menunjukkan pesona ceria dan penuh energi seperti Red Velvet saat menarikan "Red Flavor"

https://www.youtube.com/embed/5XA9xMIBNkU

8. Hot Issue tampil penuh percaya diri untuk menyesuaikan dengan makna lagu "Hot Issue" milik 4MINUTE. Keren banget!

https://www.youtube.com/embed/2UqNrNgZU1Y

9. EVERGLOW ternyata cocok dengan konsep dewasa sekaligus elegan ala Girl's Day yang terbukti saat mereka menarikan "Something"

https://www.youtube.com/embed/Vv3yQHNq0e4

10. PIXY menarikan "Bang Bang Bang" milik BIGBANG yang koreografinya ikonik dengan sempurna. Mereka juga begitu kompak, nih!

https://www.youtube.com/embed/Wi7AKkdY5LE

11. "La Cha Ta" dari f(x) ditampilkan oleh Billlie yang ekspresif dan memiliki bakat dance mengagumkan. Mereka juga pilih outfit yang tepat!

https://www.youtube.com/embed/HprGXhhy8Z4

12. Konsep dan koreografi unik dari "Abracadabra" milik Brown Eyed Girls ditampilkan dengan baik oleh Dreamcatcher. Tak mengecewakan!

https://www.youtube.com/embed/S0-AJT9IPcY

Girl group di atas merupakan idol yang baru debut di generasi keempat. Mereka menunjukkan, bahwa mereka juga bisa menampilkan lagu idol seniornya dengan baik hingga layak mendapatkan pujian penggemar. Konten relay dance mana nih, yang jadi favoritmu?

Baca Juga: 5 Girl Group KPop yang Mendapat Perlakuan Buruk dari Agensinya

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya