5 Lagu KPop Berjudul 'Bad Boy' yang Berkesan, Maknanya Menarik!

Meski judulnya serupa, maknanya berbeda! #WaktunyaKorea

Banyaknya lagu yang telah rilis menjadi alasan utama di balik kesamaan judul dan topik utama dalam berbagai lagu KPop. Selagi tak ada unsur plagiat, lagu dengan judul yang sama tak akan menjadi kontroversi dan dianggap wajar oleh publik.

Salah satu judul yang cukup sering digunakan adalah "Bad Boy" yang berarti 'laki-laki nakal' secara harfiah. Liriknya tentu tentang seseorang dengan sikap yang buruk dalam berbagai hal sebagai fokus utama. Yuk, simak!

1. "Bad Boy" - Red Velvet 

https://www.youtube.com/embed/J_CFBjAyPWE

"Bad Boy" dari Red Velvet menggambarkan ketertarikan pada sosok laki-laki yang misterius sejak pertama kali bertemu. Melalui liriknya, laki-laki tersebut digambarkan punya kepribadian cuek dengan gaya keren yang justru bikin penasaran untuk mendekati. 

Selain itu, terdapat pula ungkapan rasa kepercayaan diri untuk melakukan pendekatan dengan beberapa cara menarik yang bertujuan untuk menaklukkan sang lelaki. Bermakna unik sekaligus asyik didengar, tak heran jika lagu ini disukai berbagai kalangan.

2. "Bad Boy" - BIGBANG 

https://www.youtube.com/embed/1qnV55LUFVM

BIGBANG memiliki lagu berjudul "Bad Boy" yang topik utamanya cukup umum, tetapi digambarkan dengan menarik melalui liriknya. Title track bagi album ALIVE ini memiliki lirik berupa penyesalan akan tindakan buruk pada sang kekasih.

Dari lirik lagunya, diungkap pula rasa tak sanggup menjalani hari tanpa sang kekasih. Tentu, lagu ini sesuai dengan judulnya yang menggambarkan sosok laki-laki yang ingin terus dimengerti, padahal tak bisa berubah jadi lebih baik.

Baca Juga: 9 Lagu Underrated Big Bang, Cocok Untuk Teman Waktu Santai

3. "Really Bad Boy" - Red Velvet 

https://www.youtube.com/embed/IWJUPY-2EIM

Red Velvet membuktikan teknik bernyanyi tiap membernya lewat lagu "Really Bad Boy" yang memiliki beragam nada tinggi yang cukup sulit untuk dicapai. Lirik lagu ini menyebutkan seorang pria yang hendak ditaklukkan berulang kali.

Lagu yang easy listening ini berfokus pada keinginan mengubah laki-laki dengan sikap buruk agar menjadi lebih baik dalam liriknya. Makna tersebut memang cukup mudah dipahami, sekaligus tak menggunakan banyak kiasan yang rumit.

4. "Bad Boy" - SISTAR 

https://www.youtube.com/embed/LD_LbLnzSDE

"Bad Boy" dari SISTAR menceritakan seseorang yang kerap membiarkan kekasihnya menunggu kabar darinya. Ia digambarkan sebagai pria yang bersikap buruk dalam hubungan, bahkan enggan menjawab saat dihubungi. Liriknya ini dianggap cukup sesuai dengan realita, lho. 

Side track bagi album Give It To Me ini memiliki perpaduan rap dan nyanyian yang sempurna. Selain dari maknanya yang cukup relate dengan banyak orang, iramanya yang santai juga membuat lagu ini terkesan easy listening.

5. "Bad Boy" - 100% 

https://www.youtube.com/embed/sUcXhDmE7fE

Pasangan yang saling mencintai lantas menyakiti menjadi pembahasan utama dalam lagu "Bad Boy" milik 100%. Karena itu, terdapat pula ungkapan keinginan agar hubungan itu segera berakhir demi kenyamanan bersama. 

"Bad Boy" merupakan title track dalam album WE, 100%. Perpaduan irama yang kuat sekaligus suara para member yang mengesankan membuat lagu ini jadi terkesan adiktif.

 

Meskipun judulnya sama, kamu pasti menemukan perbedaan yang cukup besar saat mencermati makna dari lagu-lagu di atas. Jangan ragu tambahkan ke playlist untuk kembali mendengarkan lagu yang menarik perhatianmu, ya!

Baca Juga: 5 Daya Tarik Bad Boy bagi Perempuan, Auranya Beda!

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya