5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member Grup

Ternyata bukan hal mustahil, lho! 

Setelah meninggalkan agensi, ada banyak pilihan yang dapat diambil oleh para idol KPop untuk mengembangkan kariernya di berbagai bidang. Umumnya, mereka dapat lebih berfokus sebagai solois atau akting yang merupakan kegiatan individu. Dengan begitu, kecil kemungkinan untuk tetap berpromosi bersama grup yang telah membesarkan namanya. 

Walaupun begitu, kesempatan untuk tetap aktif sebagai member grup setelah mengakhiri kontrak bukanlah hal mustahil. Berkat kepercayaan dengan rekan grup dan diskusi yang panjang, beberapa idol berikut ini masih menjadi member grup usai hengkang dari agensi. Yuk, simak!

1. Jae DAY6

5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member GrupJae DAY6 (instagram.com/day6kilogram)

JYP Entertainment telah mengumumkan bahwa Jae meninggalkan agensi sekaligus DAY6 pada tanggal 1 Januari 2022. Meskipun begitu, Jae justru mengungkap bahwa ia hanya hiatus sementara dari grupnya tersebut lewat siaran Twitch tepat setelah laporan dari mantan agensinya itu diungkap ke publik. Jae pun mengaku sudah mendiskusikannya terlebih dulu dengan member lainnya. 

Meskipun pernyataan kedua pihak bertentangan, penggemar lebih memilih yakin pada ungkapan Jae. Terlebih, sang idol telah meminta penggemar percaya padanya dan DAY6 walaupun tak dapat menjelaskan situasinya dengan detail. Saat ini, Jae diperkirakan akan aktif dengan jadwal solonya selagi member DAY6 lain tengah menjalani wajib militernya.

2. Taecyeon 2PM 

5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member GrupTaecyeon 2PM (instagram.com/2pm_official_jp)

Taecyeon memutuskan tak memperpanjang kontraknya dengan JYP Entertainment pada 25 Juli 2018. Namun, sang artis sudah berjanji untuk tetap berpromosi dengan 2PM meskipun memilih bergabung dengan agensi baru, yakni 51K. Janji tersebut nyatanya ditepati, karena Taecyeon tetap ikut comeback dengan grupnya tahun 2021 lalu.

Bersama 2PM, Taecyeon comeback dengan album MUST. Menurutnya, faktor yang dapat membuat hal itu terjadi adalah komunikasi dan kepercayaan satu sama lain. Alih-alih rekan kerja, ia mengaku hubungannya dengan member lain sudah selayaknya keluarga. Tak heran, jika promosi dengan full member dapat terwujud meskipun Taecyeon sendiri sibuk dengan jadwal individunya, seperti berakting di berbagai drama.

Baca Juga: 6 Idol KPop Cewek yang Pernah Jadi Korban Perselingkuhan, Tak Terduga 

3. N VIXX 

5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member GrupN VIXX (instagram.com/achahakyeon)

Kontrak N dengan Jellyfish Entertainment telah berakhir pada tanggal 31 Oktober 2021. Agensi itu juga mengonfirmasi bahwa sang idol akan tetap berpromosi bersama VIXX. Tak lama kemudian, pemilik nama asli Cha Hak Yeon itu dikonfirmasi menandatangi kontrak dengan 51K. 

Saat ini, N tengah disibukkan dengan kegiatannya sebagai aktor. Tahun lalu, ia membintangi beberapa drama yang melambungkan namanya di bidang akting, seperti Mine, The Fair, serta Bad And Crazy. Walaupun belum kembali aktif kembali sebagai idol, penggemar tetap mendukung karier N yang sedang dijalani saat ini.

4. Zico BLOCK B 

5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member GrupZico (instagram.com/koz_entofficial)

Banyak orang mengira Zico tak lagi menjadi leader bagi Block B setelah meninggalkan Seven Seasons. Terlebih, ia jadi lebih aktif sebagai solois sekaligus mengembangkan agensinya sendiri, KoZ Entertainment. Namun, anggapan itu tidak benar berdasarkan keterangan dari sang rapper dalam sebuah wawancara tahun 2019 lalu. 

Menurut Zico, masih ada kemungkinan Block B comeback dengan full member. Terlebih, mereka masih sering bepergian bareng karena pertemanan yang kuat. Namun, saat ini boy group tersebut belum bisa kembali aktif karena para member-nya sedang menjalani wajib militernya. Dengan alasan itu, masing-masing masih fokus mengembangkan kariernya secara individu.

5. Ravi VIXX 

5 Idol KPop Cowok Ini Tinggalkan Agensi, tapi Tetap Jadi Member GrupRavi VIXX (instagram.com/ravithecrackkids)

Ravi mengakhiri kontraknya dengan Jellyfish Entertainment pada tahun 2019 lalu. Tak lama kemudian, ia mendirikan agensinya sendiri, yaitu GROOVL1N dan The L1VE. Agensi tersebut telah menaungi banyak artis ternama, seperti Wheein MAMAMOO dan Ailee. 

Meskipun begitu, Jellyfish Entertainment mengumumkan bahwa Ravi masih tetap member VIXX. Pasalnya, ia dan tiap rekan grupnya memang sudah sangat dekat satu sama lain. Agensi juga telah berjanji akan memberi banyak kesempatan bagi VIXX untuk menyapa penggemar dari seluruh dunia.

Idol di atas membuktikan, bahwa tetap promosi bareng grup bukanlah hal mustahil selagi sudah berdiskusi dengan semua member dan agensi. Di sisi lain, mereka juga telah mengembangkan karier masing-masing secara individu.

Baca Juga: 9 Idol KPop dengan Pesona Tahi Lalat di Hidung, Bikin Salah Fokus

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya