Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan Amerika

Mereka disebut bule di grupnya

Semakin berkembang pesatnya industri entertaiment Korea Selatan, membuat para artis dari negara gingseng ini tak hanya berasal dari negaranya sendiri.

Bahkan, meskipun terlahir dari orangtua asli Korea Selatan, beberapa idol KPop yang tak memiliki darah blasteran ini memiliki kewarganegaraan negara lain. Hal itu terjadi karena biasanya mereka lahir di negara yang menganut sistem ius soli (law of the soil). Yaitu, asas yang menentukan kewarganegaraan seseorang berdasarkan negara tempat kelahiran. 

Banyak dianut oleh negara-negara di benua Amerika, berikut adalah beberapa idol KPop yang diketahui memiliki kewarganegaraan Amerika. 

1. Johnny NCT

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaJohnny NCT (instagram.com/johnnyjsuh)

Karena lahir dan besar di Chicago, Johnny NCT yang memiliki keturunan asli Korea Selatan ini berkewarganegaraan Amerika.

2.Bahiyyih KEP1ER

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaBahiyyih Kep1er (instagram.com/official.kep1er)

Terlahir dari keluarga multiras, Bahiyyih Kep1er memiliki keturunan Amerika-Korea seperti sang kakak, Hueningkai TXT.

3. Kyle eks PRISTIN

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaKyla Massie (instagram.com/kyla.massie)

Terlahir dari ibu yang berasal dari Korea Selatan dan ayah dari Amerika, Kyla Massie eks Pristin lahir di Muncie, Indiana ini berkewarganegaraan Amerika.

4. Amber f(x)

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaAmber Liu (instagram.com/amberliu)

Berkewarganegaraan Taiwan-Amerika, Amber Liu yang terlahir dari kedua orang tua yang berasal dari Taiwan ini lahir di Los Angeles, California.

5. Mark GOT7

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaMark Tuan (instagram.com/marktuan)

Lahir dan besar di Los Angeles, Mark Tuan GOT7 yang keturunan Taiwan ini memiliki kewarganegaraan Amerika.

Baca Juga: Didominasi Idol YG, 16 Idol KPop Cowok Ini Ulang Tahun Maret 2022

6. Hueningkai TXT

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaHueningkai TXT (instagram.com/txt_bighit)

Meski memiliki darah Korea Selatan dari sang ibu, Hueningkai TXT yang lahir di Honolulu 14 Agustus 2002 ini berkewarganegaraan Amerika.

7. Joshua Seventeen

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaJoshua SEVENTEEN (instagram.com/joshu_acoustik)

Seperti Johnny NCT, Joshua SEVENTEEN yang terlahir dari kedua orang tua asli Korea Selatan namun lahir dan besar di California ini memiliki kewarganegaraan Amerika.

8. Allen CRAVITY

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaAllen CRAVITY (instagram.com/cravity_official)

Memilih menjadi warga negara Amerika, Allen Ma CRAVITY yang lahir di Taiwan ini pindah ke California saat dirinya berusia 5 tahun.

9. Vernon Seventeen

Member Bule dalam Grup, 9 Idol KPop Ini Ternyata Berkebangsaan AmerikaVernon (instagram.com/vernon_98)

Lahir di Manhattan 18 Februari 1998, Vernon si bule SEVENTEEN memiliki kewarganegaraan Korea dan Amerika.

Karena pernah tinggal sekaligus mempunyai kewarganegaraan Amerika, para idol KPop ini sering disebut "Bule" di grupnya. Dari kesembilan daftar nama di atas, ada idol favoritmu? 

Baca Juga: 7 Idol KPop Cowok Ini Dituduh Menghina Rekan Grupnya, Tuai Kontroversi

S H E R L Y Photo Verified Writer S H E R L Y

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya