5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karier

Harus tekun dan punya passion yang kuat!

Memang benar bahwa orang yang punya privillage seperti lahir di keluarga kaya dan punya bakat luar biasa bisa sukses dengan lebih mudah, akan tetapi jangan berkecil hati dulu karena ada banyak, kok, orang sukses yang berjuang dari nol. Karena sejatinya kesuksesan bisa diraih siapa saja asal dibarengi dengan usaha. 

Tapi usaha saja sebenarnya gak cukup untuk menjamin kesuksesanmu, ada beberapa hal yang mesti kamu miliki sebagai modal untuk bisa meniti karier hingga ke puncak. Terutama jika kamu benar-benar berjuang dari nol sendirian, yang mana hanya dirimu sendirilah yang mati-matian mengejar kesuksesan. Dan lima hal di antara akan dibahas di bawah ini, yaitu modal yang kamu butuhkan jika berjuang dari nol dalam karier.

1. Ketekunan untuk terus mendalami dan berkembang di bidang pekerjaanmu

5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karierilustrasi kerja (pexels.com/Anthony Shkraba)

Hal pertama yang kamu butuhkan ketika berjuang dari nol ialah ketekunan untuk terus memdalami dan berkembang di bidang pekerjaanmu. Karena meniti karier, apalagi yang benar-benar dari nol tidaklah mudah. 

Gak bisa kalau hanya mengandalkan semangat dan kenekatan saja. Kamu juga harus tekun dalam bekerja supaya benar-benar menguasai bidang pekerjaanmu, karena sukses dalam karier itu hanya bisa diraih jika kamu menikmati proses dalam mengejarnya. Benar? 

2. Adab dalam bersikap kepada siapa saja di tempat kerja

5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karierilustrasi bersalaman (pexels.com/Sora Shimazaki)

Selain ketekunan, kamu juga membutuhkan adab yang baik jika meniti karier dari nol. Sebagai orang yang tidak punya dasar apa-apa, mempunyai attitude dan etika yang baik adalah suatu keharusan dalam berkarier. 

Karena kamu tidak tahu bahwa dari pintu mana peluang kariermu akan terbuka, jadi sangat disarankan untuk selalu memiliki adab yang baik kepada siapa saja. Mau itu kepada atasan, rekan kerja, atau bahkan orang yang jabatannya di bawahmu. 

3. Semangat untuk terus melangkah maju, supaya kariermu gak stuck!

5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karierilustrasi kerja (pexels.com/Fauxels)
dm-player

Semangat untuk terus melangkah maju dalam karier yang kamu rintis dari nol adalah salah satu modal yang kamu butuhkan. Dan untuk bisa terus semangat sebenarnya diperlukan passion dalam bekerja. 

Karena dengan adanya passion otomatis semangatmu dalam berkarier pun jadi tidak mudah luntur. Berani untuk mencoba berbagai hal baru dan tidak takut untuk menghadapi tantangan sulit dalam karier. Tanpa adanya semangat maka kariermu pun bakalan stuck dan tak terus berada di titik nol. 

Baca Juga: 5 Hal untuk Dia yang Menemanimu Berjuang dari Nol, Hargai, ya

4. Ketahanan dalam menghadapi berbagai tekanan

5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karierilustrasi stres (pexels.com/Yan Krukov)

Ketahanan dalam menghadapi berbagai tekanan juga merupakan hal yang kamu butuhkan jika berjuang dari nol. Sudah bukan rahasia umum lagi kalau dunia kerja tidaklah seindah yang kelihatannya, banyak kesulitan dan kadang kala sangat berat untuk dijalani. 

Sehingga untuk bisa berhasil dan bertahan dalam karier, terutama kamu yang memulainya dari nol, sangat perlu untuk tahan terhadap berbagai tekanan. Yang mana tekanan pada saat bekerja bisa datang dari siapa saja, dari rekan kerja hingga atasan, atau bahkan relasi bisnis yang terhubung denganmu. Kalau kamu gak kuat menghadapinya maka akan sulit untuk bertahan dalam karier. 

5. Profesionalitas kerja yang harus dijunjung apapun yang terjadi

5 Modal yang Kamu Butuhkan jika Berjuang dari Nol dalam Karierilustrasi kerja (pexels.com/Cottonbro)

Hal terakhir yang juga sangat kamu butuhkan ialah profesionalitas kerja yang harus dijunjung tinggi apapun yang terjadi. Jika tidak punya koneksi yang kuat atau latar belakang keluarga yang berpengaruh dan berjuang dari nol maka profesional dalam bekerja adalah harga mati yang tak bisa ditawar. 

Karena ketika kamu berjuang dari nol itu berarti kamu berjuang sendiri dan hanya mengandalkan kemampuan kerjamu sendiri untuk bisa maju. Dan sikap profesional dalam bekerja bisa membantu kariermu, yang mana para petinggi suka dengan seseorang yang bisa bekerja dengan baik dan tahu bagaimana bersikap profesional jika dihadapkan berbagai situasi di tempat kerja. 

Lima hal tadi adalah modal utama yang kamu butuhkan jika berjuang dari nol dalam karier. Yang mana kamu harus bisa mengandalkan diri sendiri dan benar-benar bekerja dengan baik. 

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Boleh Ragu Mencapai Apa yang Kamu Suka dari Nol

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya