5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantor

Cara kerjamu cenderung pasif dan terlalu menyendiri

Memiliki skill dan semangat kerja memang bagus, tapi tahukah kamu kalau dua hal itu saja gak cukup utuk membuatmu dilirik dan diakui atasan. Karena karyawan di kantor ada banyak, dan kamu tidak akan di-notice kalau cuma bekerja biasa-biasa saja.

Untuk bisa maju dan berkembang di tempat kerja kamu butuh dukungan dari koneksi dan atasan. Jadi kalau sudah lama bekerja di sana tapi hasil kerjamu tidak pernah dilirik atasan, ada baiknya untuk cari tahu penyebabnya supaya bisa intropeksi. Dan beberapa penyebabnya mungkin seperti pada lima poin di bawah ini. 

1. Tidak aktif di kantor

5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantorilustrasi kerja (pexels.com/Yan Krukov)

Kalau kamu tipe orang yang pasif di kantor, maka bisa jadi itu penyebab kenapa pekerjaanmu tidak dilirik atasan. Yang mana kamu cuma sekedar bekerja, mengerjakan tugas yang diberikan, lalu pulang.

Cara bekerja yang seperti itu memang gak salah, tapi kalau dilakukan selama bertahun-tahun, maka kehadiranmu jadi sulit di-notice. Sebab kamu tidak terlihat menonjol di antara yang lainnya dan sekedar bekerja dengan monoton saja setiap harinya. 

2. Banyak diam dan pasif ketika rapat

5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantorilustrasi rapat (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Tidak hanya pasif dalam bekerja, kamu juga pasif ketika hadir dalam rapat dan pertemuan kerja. Yang mana sebenarnya aktif dalam rapat dan berani memberi masukan serta kritik, bisa menjadi peluangmu di-notice atasan.

Jadi kalau kamu cuma diam saja, memilih tempat duduk paling ujung dan tidak terlihat atasan, tentu saja kamu jadi tidak dilirik. Kamu perlu memperbaiki kepasifanmu jika ingin pekerjaanmu lebih diperhatian atasan ke depannya. 

Baca Juga: 5 Tips Membuat Karyawan Merasa Dihargai oleh Atasan, Harus Tulus Lho!

3. Kurang bisa diandalkan atasan

dm-player
5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantorilustrasi atasan (pexels.com/August de Richelieu)

Semakin kamu bisa diandalkan di kantor maka semakin besar pula kemungkinan dirimu dilirik atasan. Jadi bisa dibilang tidak diperhatikannya kamu itu karena mungkin selama ini kurang bisa diandalkan, atau menolak membantu ketika atasan butuh.

Kesannya memang merepotkan dan bikin capek sendiri, tapi kalau terlalu pasif dan mementingkan diri sendiri di kantor juga gak baik untuk jangka panjang. Semakin sedikit keterlibatanmu dan tidak bisa diandalkan, maka semakin diacuhkan pula di kantor. 

4. Tidak bergaul dengan rekan kerja lain

5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantorilustrasi kerja (pexels.com/Alena Darmel)

Penyebab lainnya kenapa kamu gak di-notice atasan ialah mungkin karena sifat individualismu. Di mana kamu gak berusaha mengakrabkan diri ataupun terlibat interaksi lebih dari seperlunya dengan rekan kerja di kantor.

Kelihatannya mungkin sepele dan gak berguna, tapi tahukah kamu kalau tidak berinteraksi dengan orang sekitar bisa membuatmu dilupakan? Padahal jika dekat dengan senior atau bahkan rekan kerja lain akan ada kemungkinan untuk di-notice atasan. 

5. Menolak jika diberi tugas presentasi dan tampil

5 Penyebab Pekerjaanmu Gak Dilirik Atasan, Kurang Aktif di Kantorilustrasi diskusi (pexels.com/Mikael Blomkvist)

Dunia kerja itu berbeda dengan sekolah, yang mana harus kamu hadapi dengan berani dan penuh kepercayaan diri supaya bisa berkembang. Sehingga menjadi suatu kesalahan kalau kamu menolak jika ditawari membawakan presentasi atau tampil di acara perusahaan.

Alasannya mungkin malu, gugup, atau bahkan public speakingmu kurang bagus. Tapi kalau selalu menolak dan gak pernaj terlihat tampil, kecakapanmu akan luput dari pandangan atasan, sebab kamu menutup diri dan tak membuat dirimu diketahui banyak orang.

Kesimpulannya, kalau sampai saat ini pekerjaanmu gak pernah dilirik atasan, cobalah intropeksi diri dan cari tahu penyebabnya. Bisa jadi lima poin tadi tanpa sadar kamu lakukan di kantor sehingga membuat atasan jadi gak notice dirimu. 

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Harus Memantapkan Hati untuk Resign dari Pekerjaan

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya