Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu 

Jangan langsung putuskan!

Mungkin kamu sedang mengalami momen di mana banyak tawaran kerja berdatangan. Terkadang hal seperti ini dapat membuat seseorang menderita dilema karena sulit memutuskan yang terbaik. Untuk itu tidak ada salahnya meminta waktu kepada pihak yang menawarkan pekerjaan agar memberimu ruang untuk berpikir dan mencerna tawaran yang diberikan itu.

Biar kamu bisa memutuskan dengan bijak, berikut ini 5 hal yang perlu kamu pertimbangkan saat mendapatkan tawaran kerja lebih dari satu. Yuk disimak!

1. Coba pikirkan apakah perusahaan yang menawarkan pekerjaan padamu memberikan peluang untuk berkembang

Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu Unsplash.com / Austin Distel

Tidak semua perusahaan memberikan peluang karyawannya untuk bisa berkembang, misalnya lewat pemberian pelatihan atau training, pemberian beasiswa, maupun adanya jenjang karier. Jika dari sekian tawaran kerja yang datang padamu terdapat perusahaan yang bisa memberimu peluang untuk berkembang, maka tidak ada salahnya kamu mengambil kesempatan dengan bergabung ke perusahaan tersebut.

Ada banyak keuntungan yang bisa kamu peroleh jika mendapatkan peluang pengembangan diri dari sebuah perusahaan tempatmu bekerja diantaranya kemampuanmu akan semakin terasah dan bisa membuat performa kerjamu semakin baik.

2. Pikirkan mengenai gaji yang ditawarkan

Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu Unsplash.com / Sebastian Herrmann

Tak bisa dielakkan, gaji menjadi salah satu pertimbangan utama seseorang mau bekerja di sebuah perusahaan. Ada perusahaan yang mau menawarkan gaji tinggi dan sebaliknya ada juga yang menawarkan gaji rendah bahkan di bawah Upah Minimum Regional (UMR) setempat. Jadi, jika kamu mendapatkan tawaran pekerjaan lebih dari satu, cobalah untuk membandingkan berapa gaji yang ditawarkan perusahaan-perusahaan tersebut.

Jika kamu memang berorientasi mencari pekerjaan dengan bayaran yang tinggi, maka kamu bisa mengambil tawaran pekerjaan yang menjanjikanmu gaji yang besar. Biasanya perusahaan yang memberi gaji karyawannya dengan tinggi kerap memberikan insentif.

Namun ingat, gaji yang tinggi tentu sebanding dengan tugas kerja yang tidak sedikit sehingga beban kerja juga akan banyak sebanding dengan gaji yang diberikan.

Baca Juga: 5 Tantangan Nyata Saat Kamu Memutuskan Bekerja di Rumah

3. Pikirkan mengenai jadwal kerja yang ditawarkan

Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu Unsplash.com /Daniele D'Andreti
dm-player

Tidak semua perusahaan mempekerjakan karyawannya pada hari-hari kerja atau weekdays saja. Sebab ada juga perusahaan yang meminta karyawannya untuk tetap masuk di hari libur.

Kalau kamu tidak ingin waktu liburmu hilang karena masuk kerja, maka kamu bisa memilih perusahaan yang menawarkan jadwal masuk kerja selama weekdays saja. Dengan begitu kamu memiliki waktu luang untuk bersama keluarga atau kerabat.

Namun jika kamu tidak bermasalah untuk masuk kerja hingga akhir pekan dan siap bekerja dengan sistem shift, maka kamu bisa mengambil peluang kerja tersebut. Intinya, kamu harus bisa mengukur sendiri kemampuanmu untuk bekerja, jangan sampai kamu tidak bisa berkomitmen dengan jadwal kerja setelah mulai bekerja nantinya.

4. Cari tahu apakah perusahaan memberimu bayaran jika bekerja lembur

Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu Unsplash.com / LinkedIn Sales Navigator

Terkadang tidak semua perusahaan memberikan bayaran atau upah kepada karyawannya yang bekerja lembur. Hal ini membuat seseorang bekerja melebihi jadwal yang sudah disepakati namun tidak mendapatkan bayaran yang sesuai.

Untuk itu agar kamu tidak menyesal, jangan ragu menanyakan mengenai sistem lembur pada perusahaan yang menawarkan pekerjaan padamu.

Sebagai contoh, jika ada lima perusahaan berbeda menawarkan pekerjaan padamu dalam satu waktu, maka kamu harus jeli memilih mana yang terbaik. Jika dari lima perusahaan itu, hanya dua perusahaan saja yang memberikan upah lembur bagi karyawannya, kamu bisa pertimbangkan dan memilih yang terbaik diantara keduanya.

5. Cek lagi apakah lokasi kerja sesuai dengan kondisimu atau tidak

Pikirkan 5 Hal Ini Saat Dapat Tawaran Kerja Lebih Dari Satu Unsplash.com /Romain V

Biasanya lokasi kerja kerap menjadi hal yang membuat seseorang sulit untuk memutuskan penawaran kerja dari orang lain. Sebab semakin jauh lokasi kerja, maka pengeluaran seperti biaya transportasi akan meningkat dan ujungnya akan menguras sakumu.

Jika kamu tidak masalah bekerja jauh dari rumah dan keluarga, maka kamu bisa menyewa rumah atau kos yang berada di dekat lokasi tempat bekerja sehingga biaya transportasi ke kantor pun menjadi lebih efisien. Namun jika kamu keberatan bekerja jauh dari rumah, maka kamu harus memilih lokasi bekerja yang dekat dan bisa dijangkau dari rumah.

Demikianlah 5 hal yang perlu kamu pertimbangkan saat mendapatkan tawaran pekerjaan melebihi dari satu. Jangan langsung terima tawaran bekerja tanpa berpikir panjang.

Selain itu, jangan lupa berdoa memohon petunjuk pada-Nya agar kamu diberi kemudahan untuk memutuskan yang terbaik atas tawaran bekerja yang datang padamu.

Baca Juga: 5 Keuntungan Jika Kamu Bekerja dengan Ikhlas, Jadi Lebih Enteng! 

Anggita Amelia Photo Verified Writer Anggita Amelia

Writing is the way I share it, hopefully my writing will be useful to the reader

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya