7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksa

Apa itu bosmu atau kamu?

Di era yang semakin modern ini, makin banyak orang ingin menjadi pemimpin dengan minimal membuka usaha sendiri. Namun mulai dari pemimpin politik, bisnis, keluarga sampai bidang apapun yang memiliki orang-orang untuk dipimpin, pasti membutuhkan kualitas karakter yang sama. Termasuk harus menghindari kesalahan yang sama. Karenanya, inilah tujuh kesalahan pemimpin yang membuat semua orang tersiksa!

1. Dikuasai kepribadian atau karakter tertentu, yang seakan sudah mendarah daging

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksatsassoc.com

Apalagi jika terlalu fokus pada hasil MBTI, karakter zodiak, karakter berdasarkan golongan darah, shio dan masih banyak lagi. Pemimpin yang terlalu menekankan itu berkali-kali akan susah belajar dari kesalahannya dan menjadi pribadi yang lebih baik. Kecuali jika ia bisa membuat dirinya lebih fleksibel.

2. Menghindari akuntabilitas dan tanggung jawab

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksaleadertreks.org

Politisi dikenal dengan kebiasaan mereka menolak mengakui atau menghindari kesalahan mereka. Begitu juga dengan pimpinan-pimpinan bisnis. Padahal mereka yang tidak mampu menghadapi konsekuensi kesalahan mereka sendiri itu bukan pemimpin sama sekali, karena mereka tidak bisa mencontohkan hal bagus sama sekali.

3. Kurangnya kepekaan diri baik terhadap diri sendiri maupun lingkungan sekitarnya

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksalifehack.org

Kebanyakan pemimpin berpikir bahwa mereka memiliki emotional intelligence (EQ) yang cukup tetapi pada kenyataannya, mereka kurang bisa memahami lingkungannya bahkan diri mereka sendiri. Bukan berarti munafik, kadang para pemimpin ini tidak mampu melihat apa yang dilihat orang lain. Penelitian dari TalentSmart menunjukkan bahwa hanya 36 persen pemimpin dari jutaan orang yang meraih nilai tinggi dalam uji kepekaan.

4. Lupa bahwa komunikasi itu seharusnya dua arah

dm-player
7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksastrategicoachingintl.com

Banyak pemimpin berpikir bahwa mereka itu pengomunikasi yang baik, tanpa menyadari bahwa mereka hanya berkomunikasi satu arah. Beberapa dari mereka bahkan bangga karena mudah didekati dan mudah diajak bicara, tapi mereka tidak benar-benar mendengarkan ide serta pendapat lawan bicara mereka dengan tulus.

5. Tidak memberhentikan atau mengeluarkan anggota tim yang berkinerja tidak baik

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksaentrepreneur.com

Terkadang karena pemimpin ini merasa tidak enak dengan anggota tim tersebut, terkadang murni karena mereka tidak ingin terlibat dalam konflik. Banyak pemimpin tidak baik yang menghindari kemungkinan konflik, padahal masalah tersebut tidak akan terselesaikan jika tidak dihadapi.

6. Mengalah pada hal-hal yang serba mendesak

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksaskipprichard.com

Hal-hal menjadi serba mendesak dan bertumpuk, karena seorang pemimpin terlalu memperdulikan banyak hal-hal yang menghalangi mereka. Akhirnya pemimpin melupakan apa yang paling penting untuk mereka, yaitu: orang-orangnya. Integritasmu sebagai pemimpin dinilai dari kemampuanmu menghindari distraksi yang mencegahmu dari memprioritaskan orang-orangmu.

7. Micromanaging, alias terlalu mengurusi hal-hal kecil

7 Kesalahan Pemimpin yang Membuat Semua Orang Tersiksablogs.wsj.com

Kamu akan sering melihat kesalahan ini dilakukan oleh orang yang memanjat jabatannya dari bawah. Kebanyakan dari mereka merasa kesulitan untuk mengubah mental dari doer menjadi leader. Mengurusi hal kecil bukan hanya membuat orang-orang yang bertanggung jawab aslinya menjadi tidak terlatih, tapi sekaligus membuatmu melupakan tugas utamamu yang hanya bisa dikerjakan olehmu, sebagai pemimpin.

Itulah tujuh kesalahan paling umum yang dilakukan oleh pemimpin, yang membuat banyak orang merasa tersiksa. Apakah bos di tempatmu termasuk salah satunya? Maka coba share ini ke media sosialmu, siapa tahu ia bisa baca dan belajar. Apa itu termasuk kamu? Jadikan pelajaran dan diingat baik-baik ya. Kita semua memang perlu belajar sepanjang usia.

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Tania

Berita Terkini Lainnya