7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!

Wanita karir memerlukan support system yang kuat!

Wanita yang bekerja meski telah menikah merupakan fenomena yang mulai sering kita temukan. Berbeda dengan zaman dulu di mana wanita selalu identik dengan urusan dapur dan rumah tangga saja tanpa perlu bekerja. Wanita di zaman sekarang sudah lebih modern dan ikut andil dalam perekonomian keluarganya.

Seperti halnya kita mendukung seorang wanita untuk menjadi ibu rumah tangga, kita juga perlu memberikan dukungan bagi setiap wanita yang ingin berkarir dan menggapai cita-citanya meski sudah mempunyai anak dan suami.

Karena, wanita karir juga manusia yang memerlukan support system. Selain itu, keputusan untuk berkarir meski sudah berkeluarga juga bukan perkara mudah. Ada beberapa suka duka berikut nih yang harus mereka lalui dan hadapi.

1. Time management adalah sesuatu yang harus mereka kuasai

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/CoWoman

Kemampuan mengatur waktu dan menentukan prioritas menjadi suatu kewajiban yang harus dimiliki seorang wanita karir. Bukan hal yang gampang lho untuk memiliki time management yang baik. Terlebih, urusan satu ini memerlukan praktek bukan teori belaka. 

Jadi, wanita karir memang mungkin awalnya akan kebingungan soal pembagian waktu untuk pekerjaan dan keluarga, tapi lambat laun keahlian ini akan dimiliki dengan sendirinya kok.

2. Lebih mudah mencukupi kebutuhan karena punya penghasilan sendiri

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/sydney Rae

Tentu yang jadi faktor utama seorang wanita memutuskan untuk menjadi wanita karir adalah soal penghasilan. Bisa jadi bukan karena penghasilan suaminya tidak cukup, hanya saja perasaan bahagia yang didapat ketika mampu membeli barang yang diinginkan tanpa menggunakan uang pemberian suami dirasa sebagai sensasi tersendiri. 

Jadi, suami gak boleh langsung berprasangka buruk dan mengira istrinya tidak menghargai kerja kerasnya sebagai pemimpin rumah tangga ya.

3. Suka lupa memberi waktu untuk diri sendiri saking sibuknya

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/Andrew Neel

Meluangkan waktu untuk me-time adalah tantangan tersendiri bagi para wanita karir yang sudah berkeluarga. Meski menyadari pentingnya hal ini, gak sedikit wanita yang mengesampingkannya akibat terlalu sibuk bekerja dan mengurus keluarga. Rasanya kalau ada waktu libur sedikit saja, waktu untuk bersama keluarga adalah yang paling utama.

Waduh, jangan sampai lupakan me-time ya, ladies. Karena, penting untuk keseimbangan mental dan emosimu juga.

Baca Juga: 8 Tips untuk Kamu Wanita Karir yang Ingin Membangun Profesionalitas

4. Di lain sisi, dia merasa berguna bagi orang lain lewat apapun yang dikerjakannya

dm-player
7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/CoWoman

Seorang wanita karir, apapun pekerjaannya, pasti merasa pendidikan yang dia tempuh selama ini menjadi gak sia-sia. Di samping itu, dia juga jadi merasa lebih berguna dan memberi manfaat untuk orang lain. Apalagi wanita karir yang bekerja di bidang sosial, seperti menjadi motivator, influencer, guru, dan lainnya.

Meski harus mengorbankan beberapa waktu yang semestinya dia berikan untuk anak dan suaminya. Namun, menjadi wanita karir gak membuat dia lupa pada statusnya sebagai istri dan juga ibu kok.

5. Namun, sering disalahkan lingkungan sekitar untuk urusan rumah tangganya sendiri

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/Daria Nepriakhina

Apalagi sih kendala yang paling sering dialami seorang wanita karir jika bukan omongan nyinyir tetangga dan kerabat. Memang ya, yang namanya netizen hanya bisa mencari kesalahan tanpa fokus pada kelebihan ataupun manfaat menjadi wanita karir. Gak jarang, seorang wanita berhenti dari pekerjaannya akibat orang lain di luar sana yang suka berkomentar negatif soal keputusannya menjadi wanita karir. 

Harusnya, jika ada orang yang nyinyir seperti ini, masukkan aja kuping kiri dan keluarkan di kuping kanan. Toh mereka gak tau apa-apa soal hidup kita dan perjuangan yang kita lalui.

6. Dukungan dari orang sekitar adalah faktor penyemangat utamanya

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/Sai De Silva

Wanita karir rentan sekali terkena depresi atau gangguan mental lainnya. Namun, bukan berarti hal ini gak bisa dihindari. Justru, seorang wanita karir sangat bisa menjalani hari-harinya dengan rasa bahagia jika mendapat dukungan penuh dari orang yang dia kasihi dan sayangi. 

Tuh kan, makanya sebagai orang terdekat sang wanita karir, kita harus menunjukkan rasa peduli dan apresiasi atas apapun yang mereka lakukan.

7. Berkumpul bersama keluarga menjadi momen berharga yang gak mau dia lewatkan

7 Suka Duka Ini Dialami Wanita Karir yang Berkeluarga, Salut Deh!unsplash/Alexander Dummer

Seorang wanita karir sangat menghargai waktu yang dia miliki. Apalagi jika ada kesempatan untuk berkumpul bersama keluarganya. Momen-momen seperti ini gak akan mau dia lewatkan dan pasti akan dimanfaatkan dengan maksimal. 

Sehingga, baik anak maupun suaminya gak akan merasa jauh dengannya meskipun dia sibuk bekerja. Bagaimanapun juga, seorang wanita karir tahu persis kok bahwa dia harus memprioritaskan keluarganya.

Wah, luar biasa ya perjuangan dan suka duka yang dijalani sang wanita karir. Tetap semangat ya, kamu gak sendiri kok.

Baca Juga: 6 Hal Ini Membuatmu Bersyukur Punya Pasangan Wanita Karir

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya