Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang Baru

Kesan pertama sangatlah penting

Semakin berkembangnya lingkungan pergaulan kita, kita akan semakin sering bertemu dengan orang baru. Agar bisa memperkenalkan diri dan membuat mereka merasa nyaman kita terkadang bukanlah hal yang mudah. Salah-salah mungkin Kamu malah justru meninggalkan kesan negatif kepadanya.

Padahal membangun kedekatan di pertemuan pertama adalah langkah pertama untuk membangun relasi dan kesempatan baru. Untuk membantu Kamu agar tidak terlihat canggung saat berkenalan dengan orang baru, berikut adalah tips-tips yang bisa Kamu coba agar kenalan dengan orang baru menjadi lebih mudah.

1. Munculkan rasa percaya diri dan tunjukkan kalau Kamu adalah orang yang ramah

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang BaruPexels/ rawpixel.com

Ketika bertemu dan berkenalan dengan orang baru, Kamu harus percaya diri dan tunjukkan jika Kamu adalah orang yang nyaman untuk diajak berteman. Dengan begitu orang yang Kamu ajak berkenalan akan merasa lebih rileks dan lebih terbuka untuk diajak ngobrol denganmu.

Kamu bisa mulai berbicara dengan nada halus dan tidak perlu terburu-buru untuk memperkenalkan diri, Kamu bisa memulai pembicaraan dengan obrolan ringan terlebih dahulu. Usahakan proses ini terjadi sealami mungkin dan tidak memberikan kesan memaksa, karena secara naluri semua orang akan berusaha melindungi diri dari orang yang tidak dikenalnya.

2. Mulailah obrolan dengan topik yang ringan

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang BaruPexels/ iPrice

Memulai perkenalan dengan orang yang baru ditemui akan terasa lebih alami jika Kamu memulainya dengan obrolan ringan terlebih dahulu. Misalkan Kamu sedang berada di kondangan nikah, Kamu bisa mulai dengan duduk di sebelahnya dan bertanya seperti “Kamu ini teman si (orang yang sedang menikah)?” atau “Kamu datang sendiri aja?”

Biasanya di acara yang banyak orang seperti ini, Kamu dianjurkan untuk berkenalan ketika orang itu tidak sedang bersama orang lain jadi Kamu tidak mengganggu mereka. Jika Kamu berada di angkutan umum, Kamu bisa sekadar menanyakan “Mau kemana ibu/bapak?” atau “Mau ke Bandung juga, bu/bapak?”. Intinya, usahakan mulai percakapan dengan sealamiah mungkin.

Baca Juga: Bukan Sok Asik, Ini 5 Manfaat Kamu Memiliki Banyak Kenalan

3. Gunakan analogi bawang

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang BaruPixabay/ ulleo

Kenapa bawang merah? Jika Kamu memotong bawang merah, Kamu akan melihat lapisan-lapisan bawang merah. Hal ini sama seperti interaksi antar manusia, lapisan luar berisi informasi-informasi umum seperti nama, usia, dan tempat tinggal. Semakin dalam lapisannya, semakin lekat informasi tersebut dengan kehidupan pribadi orang tersebut.

Jadi, ketika baru berkenalan dengan seseorang ikutilah analogi bawang merah ini dengan memulai obrolan dari hal-hal umum terlebih dahulu. Setelah satu per lapisan sudah Kamu lewati, Kamu baru bisa mulai menanyakan hal-hal yang bersifat pribadi. Kamu juga harus terbuka dengan pertanyaan balik sehingga komunikasi bisa berjalan lebih lancar.

4. Buat dia penasaran dan hentikan ketika dia mulai tampak tidak peduli

dm-player
Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang Barueharmony.ca

Ketika mulai berkenalan dengan orang baru dan Kamu mulai bertanya beberapa hal, perkenalkanlah diri Kamu sesekali. Contohnya Kamu bisa memberi tahu daerah asalmu ataupun kesibukan yang saat ini sedang Kamu jalani.

Ketika dia mulai penasaran dan menanyakan hal lain mengenai dirimu, jawablah pertanyaan itu selama hal itu tidak terlalu mengganggu Kamu. Dengan begitu akan terbentuk kedekatan emosional yang lebih sehingga Kamu berpotensi mengembangkan relasi ini di masa depan. Namun, jika dia sudah terlihat mulai tidak tertarik, Kamu sebaiknya mulai berhenti menceritakan dirimu sendiri hingga dia bertanya lagi.

5. Jangan hanya sekadar mengobrol saja, lakukan pembicaraan yang berisi juga

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang BaruPexels/rawpixel.com

Ketika bertemu orang baru, alasan lawan bicara Kamu bersedia untuk berkenalan biasanya sama dengan Kamu, yaitu memperluas relasi dan kesempatan. Oleh karena itu, Kamu juga harus sedikit membahas hal-hal yang berisi, tetapi tetap ringan. Misalkan tips dan trik naik kereta ketika Kamu berkenalan di kereta.

6. Carilah kesamaan antara kalian

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang Barushemazing.net

Salah satu tips paling ampuh agar pembicaraan bisa nyambung lebih lama adalah membicarakan hal yang sama-sama kalian pahami dan senangi. Kamu harus pintar-pintar mencari tahu hal yang kalian senangi dengan bermodalkan informasi yang sedikit saja.

Ada baiknya Kamu juga berinisiatif menanyakan secara tidak langsung mengenai hal yang mereka senangi. Contohnya ketika Kamu baru berkenalan di suatu acara komunitas, Kamu bisa menanyakan hal-hal yang membuat orang itu tertarik bergabung dengan komunitas tersebut. Kuncinya adalah berusaha mengorek informasi secara perlahan-lahan.

7. Terakhir, mintalah kontak orang tersebut jika kondisi memungkinkan

Sering Merasa Canggung? Ini 7 Tips Ampuh Kenalan Dengan Orang Barumenway.interia.pl

 Setelah mengobrol lama dan Kamu merasa dia nyaman dengan Kamu. Kamu bisa mencoba meminta nomor kontaknya agar silahturahmi bisa tetap berjalan, siapa tahu Kamu akan bertemu dia lagi dan menambah relasimu.

Namun, jangan memaksa meminta nomor kontak jika dia terlihat keberatan dan pastikan Kamu hanya meminta nomor kontak setelah mulai terbangun awal relasi yang baik. Di sinilah awal dari pertemanan ataupun hubungan Kamu dengan orang yang baru Kamu temui dimulai.

Nah, jadi itulah tips dan trik ketika baru berkenalan dengan orang baru. Kamu bisa menggunakan ilmu ini untuk menciptakan kesan pertamamu menjadi lebih menarik di hadapan orang lain. Semoga Kamu beruntung dan lancar dalam menjalin relasi dengan orang lain, ya!

Baca Juga: 6 Fakta Karier Penerjemah Bahasa Isyarat yang Gak Banyak Orang Tahu

Deny Hung Photo Verified Writer Deny Hung

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya