Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan Profesimu

Jangan sedih dulu kalau pekerjaanmu diragukan

Orang yang berprofesi sebagai pekerja lepas atau freelancer kini makin banyak jumlahnya. Sebenarnya freelancer bukanlah profesi baru, namun belakangan ini sedang digemari oleh millennial dan Gen Z.

Selain waktu dan sistem kerja yang fleksibel, proyek yang ditawarkan juga bervariasi. Lebih menantang serta mengikuti perkembangan zaman, sesuai dengan karakter generasi millennial dan Gen Z.

Di sisi lain, profesi ini masih belum banyak dipahami. Wajar jika beberapa orang meragukan prospek kerja seorang freelancer, apakah kamu salah satunya? Profesi ini dianggap belum bisa menjamin masa depan dengan sistem kerja yang gak tetap.

Untuk kamu yang saat ini berprofesi sebagai freelancer dan sedang diragukan, begini tujuh sikap bijak menyikapi orang-orang di sekitarmu.

1. Sebuah saran klasik namun penting: tetaplah berpikir positif!

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan Profesimufreepik/user12150432

Awalnya kamu pasti kesal mendengar pekerjaanmu diragukan. Tapi jangan berlama-lama memendam rasa kesal dan kecewa. Coba mulai jernihkan pikiran dan cari tahu latar belakang orang yang meragukan profesimu.

Sebab gak ada asap kalau gak ada api, pasti ada alasan kenapa mereka mempertanyakan profesimu. Barangkali sikap mereka adalah bentuk perhatian, atau penasaran dengan aktivitasmu, dan bisa juga karena kurang mengikuti perkembangan zaman.

Sebuah saran klasik memang, tapi menjaga diri untuk tetap berpikir positif sangat penting dilakukan. Jangan sampai komentar mereka membuatmu kehilangan semangat berkarya.

2. Percayalah, mereka yang meragukan sejatinya belum memahami pekerjaanmu

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan ProfesimuPexels/Fox

Setelah mencari tahu latar belakangnya, percayalah sebagian besar dari mereka yang meragukanmu sejatinya belum paham tentang profesi freelancer. Mereka belum tahu bagaimana seorang freelancer bekerja, dari mana datangnya pekerjaan, dan bagaimana cara mendapat penghasilan.

Wajar, kan kalau mereka ragu? Sebab manusia selalu mencemaskan apa yang belum dia pahami.

3. Tunjukkan hasil karyamu

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan ProfesimuPixabay/FirmBee

Cara termudah menjelaskan profesimu adalah dengan menunjukkan hasil karya. Misalnya menunjukkan kumpulan artikel buatanmu yang dimuat di media online.

Dengan contoh nyata, kamu bisa lebih mudah menjelaskan bagaimana penghitungan pendapatannya. Beri gambaran soal harga setiap tulisanmu yang dimuat dan berapa banyak karya yang bisa kamu hasilkan per bulannya.

4. Tunjukkan pula produk bidang pekerjaanmu yang sudah ada di pasaran

dm-player
Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan Profesimufreepik/senivpetro

Jika mereka masih kurang yakin, tunjukkan hasil karya lain dari bidang pekerjaanmu yang sudah ada di pasaran. Produk yang lebih populer dan sudah banyak digunakan.

Misalnya di bidang programming, jelaskan bahwa semua aplikasi di smartphone didesain oleh seorang programmer. Contoh nyata yang dekat dengan kehidupan sehari-hari akan membantu mereka lebih mudah memahami.

Jelaskan juga bahwa profesi freelancer sangat luas bidangnya. Ada yang bekerja di bidang informasi dan teknologi, media, literasi, keuangan dan lain-lain.

Baca Juga: 5 Kekurangan Jadi Freelancer, Kamu Harus Bijak Menyikapinya

5. Kenalkan dengan publik figur yang memiliki pekerjaan sepertimu

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan ProfesimuPexels/Rawpixel

Selain produk, manfaatkan publik figur yang menekuni bidang sepertimu. Biasanya seseorang akan lebih mudah bersimpati pada figur yang sudah banyak dikenal.

Mungkin kamu masih jauh dari pencapaian publik figur tersebut. Tapi jelaskan bahwa dia pun awalnya sepertimu, mengerjakan proyek-proyek kecil dari klien hingga akhirnya membuka peluang untuk membuat karya besar sendiri.

6. Sesekali libatkan dia saat kamu bekerja

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan ProfesimuPexels/Helena Lopes

Untuk memberi gambaran lebih nyata, sesekali libatkan orang-orang yang meragukanmu saat bekerja. Ajak dia melihat dari dekat apa saja yang kamu kerjakan, termasuk cara komunikasimu dengan klien yang seringnya dilakukan lewat chat atau video call.

Mungkin awalnya mereka akan takjub melihatmu bisa bekerja dari rumah, kamar tidur, kafe, taman, atau di mana saja. Di sini kesempatanmu menunjukkan bahwa seorang freelancer tetap punya aturan dan pola kerja meski terlihat bebas.

7. Jangan lelah menjelaskan pada orang lain, siapa tahu bisa jadi peluang untuk mereka

Buat Freelancer, Ini 7 Sikap Bijak Saat Orang Lain Ragukan Profesimufreepik/prostooleh

Anggap keraguan mereka sebagai kesempatan untuk berbuat baik. Kamu bisa menambah wawasan dan membuka peluang baik untuk mereka.

Siapa tahu di antara mereka ada bakat-bakat yang belum tersalurkan. Barangkali juga ada keinginan untuk bekerja layaknya freelancer namun belum memahami alurnya. Siapa tahu juga justru mereka yang membutuhkan jasamu.

Jangan lelah menjelaskan, karena berbagi kebaikan kadang sesederhana menularkan ilmu pada sesama. Terus semangat berkarya, ya!

Baca Juga: 8 Karakter yang Dibutuhkan Freelance Writer, Dijamin Dilirik Klien!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya