7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  

Asal gaji lancar, karyawan akan tetap sabar

Walaupun kamu membuat kesalahan, kemarahan bos tetap terasa sangat menyakitkan. Secara psikologis, hal bisa terjadi karena ketika diri kamu merasa direndahkan, maka pikiran mengeluarkan mekanisme pertahanan diri. Jika kamu tak bisa mengontrol emosimu kamu akan mengumpat atasanmu dan berakhir dengan pemecatan.

Jika bos melakukan sebuah kesalahan, itu pasti karena anak buahnya yang tak bekerja dengan paripurna. Untuk mengatasi aturan ‘ajaib’ tersebut, berikut adalah 7 cara elegan untuk mengatasi kemarahan atasan.

1. Kendalikan emosi agar tak membuatmu semakin stres

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Andrea Piacquadio

Kemarahan atasan seringkali membuat kesal para karyawan. Untuk mengatasi hal tersebut, cobalah melakukan pengontrolan emosi kamu. Sebenarnya, cara untuk melakukan pengendalian emosi sangatlah sederhana secara teori. Tetapi, hal ini adalah yang paling sulit untuk dilakukan.

Ketika kamu akan menenangkan diri dari stimulus negatif yang keluar dari atasan, maka  diperlukan pengaturan napas yang baik. Tarik napas dalam-dalam, kemudian embuskan, lakukan hal tersebut secara berulang ulang. Setidaknya, dengan melakukan hal ini, kamu akan menurunkan risiko untuk menghasilkan respon yang tak diharapkan atas kemarahan atasan.

2. Berbagi cerita kepada rekan kerja terdekat

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/ Tirachard Kumtanom

Secara psikologis ketika kamu membagikan cerita tentang pengalaman yang tak menyenangkan kepada orang terdekat, maka beban psikismu akan berkurang akibat stimulus negatif yang timbul akibat kemarahan atasan. Hal yang perlu ditekankan, jika bos marah besar, maka kamu harus lebih selektif dalam memilih teman curhat. Jika emosi kamu telah mereda, kamu bisa kembali lagi bekerja dengan emosi yang stabil. Emosi yang terkontrol dapat membantu untuk menyelesaikan pekerjaan dengan cepat dan cermat.

3. Cari sumber masalah

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Energepic.com

Refleksi diri lebih dalam dapat membantu untuk mencari penyebab dari sumber masalah. Kamu harus sering ‘berkaca’ untuk memahami apa yang yang bisa membuat atasan marah dengan begitu hebatnya. Ketika melakukan refleksi diri, kamu akan menemukan alasan logis mengapa atasan memarahi kamu beberapa waktu yang lalu. Dengan mengetahui sumber masalah, kamu pasti tak akan berani untuk mengulang kesalahan yang sama, bukan?

Baca Juga: Marah-marah Terus Bisa Mendatangkan Penyakit, Ini 7 Cara Mengelolanya!

4. Evaluasi diri secara menyeluruh

dm-player
7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Andrea Piacquadio

Ketika kamu melakukan evaluasi diri, maka kamu tak hanya dituntut untuk menemukan akar masalah, Tetapi, kamu diharuskan untuk mencari solusi terbaik yang bisa dilakukan dalam waktu yang singkat. Setelah refleksi diri selesai dilakukan, kamu harus melakukan evaluasi diri. Dengan sering melakukan evaluasi diri secara menyeluruh, maka kamu tentu akan meminimalisir untuk membuat sebuah kesalahan yang besar.

5. Memperbaiki kinerja

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Andrea Piacquadio

Performa kerja yang buruk juga dapat memicu kemarahan atasan. Jika masalahmu, bersumber dari hal ini, maka lakukanlah perbaikan kinerja secara holistik. Jika kamu ingin mendapatkan sebuah sudut pandang yang luas, temukanlah rekan kerja yang bisa memberikan masukan positif. Tak perlu malu untuk meminta masukan positif dari rekan kerja. Dengan kamu menerima berbagai stimulus positif ini, kamu akan mempunyai berbagai perspektif untuk meningkatkan kinerja.

6. Profesional

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Andrea Piacquadio

Ungkapan bahwa ‘bos tak pernah salah’ terkadang ada benarnya. Atasan merupakan seorang pemimpin. Dan yang terpilih sebagai seorang pemimpin adalah seseorang yang tak pernah melakukan sebuah kesalahan. Ketika kamu dimarahi atasan, maka bersikap sportif adalah sebuah keharusan. Terimalah kemarahan tersebut dengan dada yang lapang. Mungkin dengan sebuah kemarahan atasan, profesionalitas kamu dapat diuji dengan baik.

7. Cari aktivitas sederhana yang bisa membuat kamu tersenyum kembali

7 Hal yang Harus Dilakukan agar Tak Mengumpat ketika Bos Marah Besar  Pexels/Andrea Piacquadio

Setelah kamu dimarahi bos, sebaiknya tunda dulu pekerjaanmu. Suasana hati yang buruk dapat mempengaruhi pekerjaan kamu. Jika kamu memaksakan diri, besar kemungkinan kamu akan dimarahi kembali oleh atasan. Emosi yang buruk berbanding lurus dengan kinerja yang buruk.

Carilah aktivitas kecil untuk menghibur kamu dalam waktu hitungan menit. Kamu bisa mendengarkan musik atau menonton potongan video lucu untuk membangun kembali mood yang baik. Ketika suasana hati telah nyaman dan emosi mereda, kamu bisa melanjutkan pekerjaan kamu kembali.

Itulah 7 tips  ‘sakti’ untuk mengatasi kemarahan besar atasan. Semoga bermanfaat untuk karyawan yang belum pernah merasakan kemarahan bos besar.

Baca Juga: Coba 5 Cara Ini untuk Meredam Emosi Setelah Dimarahi oleh Atasan

Dika Hadi Kariya Photo Verified Writer Dika Hadi Kariya

I feel therefore I am

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya