Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukan

Tetap tenang, tapi jangan simpan dendam

Kamu kenapa sih kerjanya lelet banget? Kaya gitu aja susah buat kamu, ya?

Pernah mendapat ucapan seperti itu dari atasan? Atau mungkin kritikan soal penampilan yang gak ada habisnya dari pasangan? Sebal ya pasti, rasanya ingin marah besar karena seolah usahamu tidak dihargai. Namun, diberi kritikan tak selalu buruk, kok. 

Wajar jika merasa tersinggung atau sebal, tapi alih-alih marah besar, lebih baik lakukan lima hal ini. Hal yang bisa membuat kamu merasa lebih tenang dan merasa legawa. Sabar, ya!

1. Tak perlu langsung emosi, duduk tenang dan renungkan ucapannya

Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukanilustrasi sedih (pexels.com/@shvetsa)

Hal yang kerap membuat kita makin naik darah saat dikritik orang adalah seringnya berpikir pendek dan terlanjur naik darah. Kalau sudah terlanjur emosi, seharian rasanya seperti neraka dan jadi malas bekerja, 'kan? Untuk itu, alih-alih mengernyitkan dahi, coba duduk sejenak, ambil napas dalam-dalam, dan embuskan perlahan.

Meskipun kata-katanya menyakitkan, perlu dipahami kalau kritikan mungkin disampaikan karena ada hal yang kurang tepat kamu kerjakan. Coba tanya langsung pada si pemberi kritik, apa yang salah dan bagaimana solusinya supaya ke depan, kamu bisa belajar lebih lagi. 

2. Tak semua kata-katanya layak dimasukkan hati, kamu juga perlu jaga perasaan sendiri

Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukanilustrasi pasangan (pexels.com/enginakyurt)

Ingat, ya, kamu gak bisa mengontrol apa yang orang ingin katakan kepada kita. Namun, kamu punya dua tangan untuk menutup telinga dan kamu punya kuasa atas diri kamu untuk memfilter kalimat atau kata-kata mana yang perlu direnungkan dan mana yang baiknya diabaikan. 

Apalagi kalau kritikan disampaikan dengan kalimat menyebalkan, di depan banyak orang, sehingga membuat kamu malu. 

Tidak perlu memikirkan sampai berlarut kalimat-kalimat yang membuat sakit hati. Kamu berhak menjaga mental diri sendiri dari hal-hal yang tak menyenangkan. Toh kamu sudah dewasa, pasti bisa bedakan mana kritikan yang membangun dan mana yang sekadar nyinyir. 

dm-player

Baca Juga: 5 Tips Meresponi Kritikan dengan Hati Adem, Gak Perlu Baper Lagi 

3. Kritik diberikan bukan karena pekerjaanmu buruk, tapi demi peningkatan di masa depan

Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukanilustrasi sedih (pexels.com/Edward Jenner)

Sering kali orang sudah terlanjur berpikir buruk saat diberi kritikan. Berbagai hal berkecamuk di otak dengan banyak praduga, 'kayanya emang aku gak becus kerja, deh' atau 'memangnya aku seburuk itu, ya?' dan aneka pikiran lain. Padahal, kritik bukan berarti kerjamu buruk. 

Ada hal yang mungkin kurang tepat di mata atasan atau orang lain sehingga merasa perlu disampaikan. Coba ubah sudut pandangmu jadi lebih positif dan anggap ini sebagai salah satu motivasi untuk lebih berkembang lagi. Jika tak ada kritikan, mungkin kamu tidak akan tahu di mana letak salah dan kurang sehingga kamu justru jalan di tempat. 

4. Jangan marah, patutnya kamu berterima kasih karena bisa berbenah

Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukanilustrasi sedih (pexels.com/Thnh Phng)

Kamu sudah dewasa, sudah matang secara umur dan mental. Jangan buang-buang tenaga untuk marah atau emosi pada hal-hal yang sebenarnya kamu tidak perlu lakukan, termasuk saat dikritik. Malah baiknya, kamu berterima kasih jika ada yang suka rela mau memberimu kritikan, lho. 

Berarti orang tersebut benar-benar memperhatikanmu dengan teliti, sampai tahu benar di mana kesalahanmu. Toh, jika dia berniat baik, pasti kritik disampaikan dengan baik juga 'kan, jadi tak perlu sampai bikin meradang. 

5. Kini saatnya kamu bangkit, cari solusi supaya tak dipatahkan emosi

Tetap Elegan Saat Dikritik, 5 Hal Ini yang Perlu Kamu Lakukanilustrasi sedih (pexels.com/Tan Danh)

Setelah menerima kritikan dan ikhlas, kini saatnya kamu mencari solusi atas kekuranganmu. Apa yang bisa diperbaiki, maka perbaiki, dan jangan ragu untuk mulai belajar lagi, sekalipun kepada orang yang memberimu kritik. Ini adalah cara terbaik menyadari kekurangan atas yang kamu miliki.

Namun, jika kritik yang kami terima dirasa justru menjatuhkan, tidak sesuai dengan yang kamu rasakan maka ini adalah waktu yang tepat untuk masa bodoh. Kamu pasti paham bahwa ada hal yang sengaja diucapkan untuk menyakiti, tapi tidak sedikit juga orang yang benar peduli. 

Meski dikritik tidak menyenangkan, ini bukan sesuatu yang benar-benar buruk buatmu. Jangan langsung marah, tapi tetap perlu memfilter ucapan mana yang bisa membuatmu berkembang dan mana yang bisa menyakitimu. 

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kritikan Itu Perlu, Penting Untuk Kemajuanmu! 

Dyar Ayu Photo Verified Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya