Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!

Ada profesimu di sini?

Berbicara soal kecocokan karier, tentu tak lepas dari yang namanya hobi. Nah, gimana kalau hobi yang disukai adalah 'mencari kesalahan'? Ups, jangan negative thinking dulu ya, sebab mencari kesalahan yang dimaksud di sini adalah ketelitian untuk mencari hal-hal yang dinilai masih belum tepat dan butuh perbaikan, tentunya dalam hal ini adalah soal pekerjaan yang sifatnya objektif. Penasaran kan? Yuk simak!

1. Editor

Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!pexels.com/Burst

Nah, kamu pasti pernah dong mendengar profesi yang dinamakan editor atau dalam bahasa Indonesianya disebut sebagai penyunting. Sebenarnya, pekerjaan editor ini cukup beragam tergantung pada bidang apa yang ditekuni si editor, baik dalam dunia perfilman, buku, media online dan sebagainya.

Namun, kesamaan tugas para editor dalam berbagai bidang itu adalah sama-sama menganalisis dan 'mencari kesalahan' kemudian untuk diperbaiki atau disempurnakan lagi. Misalnya saja, editor buku yang bertugas untuk membaca dan menyeleksi naskah kemudian mengedit naskah dan sebagainya yang tentunya butuh keahlian dan ketelitian tinggi. Gimana, tertarik gak?

2. Quality Control

Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!pexels.com/Burst

Quality Control atau sering disingkat menjadi QC ini punya peran yang penting di perusahaan lho terutama perusahaan produksi. Intinya, QC ini sesuai nama pekerjaannya berperan untuk mengontrol, mengelola, dan menjaga kualitas produk sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Nah, bagaimana hobi 'mencari kesalahan' ini berguna pada pekerjaan ini? Beberapa tugas vital dari QC berhubungan dengan 'hobi' di atas adalah wajib memeriksa ulang produk yang jadi dengan detil untuk menghindari cacat atau gagal produksi yang tentunya berdampak pada kualitas barang/produk.

Selain itu, seorang QC juga harus mensortir semua barang yang dinilai masih cacat ataupun gagal produksi tersebut. Tak sampai disitu, QC juga bertugas untuk mencari kesalahan apa saja yang menyebabkan suatu produk gak berhasil diproduksi agar bisa diperbaiki. Jadi, jelas kan kalau hobi 'mencari kesalahan' ini diperlukan banget pada pekerjaan ini.

Baca Juga: Jangan Remehkan 5 Profesi Ini, Gajinya Bisa Mengalahkan Kamu Lho! 

3. Auditor

Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!pexels.com/rawpixel.com
dm-player

Gak diragukan lagi kalau profesi yang satu ini memang cocok banget bagi kamu yang mampu 'mencari kesalahan' dengan teliti. Ya, simpelnya seorang auditor itu adalah orang yang bertugas untuk melakukan audit atau memeriksa laporan keuangan entah di perusahaan maupun organisasi.

Tentunya, seorang auditor haruslah punya kualifikasi dan kompetensi tertentu agar mampu menjadi seorang auditor. Nah, terlepas dari semua itu seorang auditor harus memeriksa, mencari dan menentukan apakah ada masalah pada laporan keuangan tersebut, sudah sesuai atau tidak. Jadi, gak heran kalau auditor bisa jadi profesi idaman yang selama ini kamu cari nih!

4. Programmer

Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!pexels.com/Pixabay

Siapa sih yang gak tahu pekerjaan yang identik dengan orang yang suka berkutat di depan komputer ini? Ya, profesi kekinian tersebut adalah menjadi seorang Programmer. Di era teknologi sekarang, kebutuhan akan para programmer cemerlang di bidangnya memang tak usah ditanyakan lagi. Sebut saja pada industri game, yang mana game-game keren yang biasa kamu mainkan gak akan bisa terwujud tanpa bantuan seorang programmer. Lalu, di mana hobi 'mencari kesalahan' itu berguna di sini?

Nah, seorang programmer tentu gak jauh-jauh dari yang namanya coding. Coding itu sederhananya adalah bahasa pemrograman yang digunakan untuk memberi perintah atau instruksi kepada komputer. Sudah bukan rahasia lagi, kalau mengerjakan coding itu memang rumit banget apalagi bagi programmer pemula sehingga tak jarang ditemukan bug.

Bug, intinya adalah cacat yang ada dalam program komputer sehingga tidak berjalan dengan baik atau semestinya. Jadi, kalau ada bug ya programmer harus sabar, cermat dan teliti banget untuk mencari kesalahan yang kemudian untuk diperbaiki. Wah, pokoknya salut banget deh!

5. Entrepreneur

Kamu Hobi 'Mencari Kesalahan'? 5 Profesi Ini Cocok Banget Buatmu!pexels.com/rawpixel.com

Profesi entrepreneur atau wirausahawan tentu sudah gak asing lagi di telingamu bukan? Profesi yang satu ini juga banyak digandrungi millenials lho karena dinilai lebih menjanjikan masa depan. Nah, terlepas dari hal itu sebenarnya profesi wirausahawan yang bergelut dalam dunia bisnis ini pas banget lho bagi kamu yang punya hobi 'mencari kesalahan'. Kok bisa ya?

Nah, seorang entrepreneur itu ada yang namanya business plan atau perencanaan bisnis. Jadi, perencanaan tersebut tentu terdiri dari berbagai aspek, salah satunya adalah tentang kelemahan (weakness). Nah, dengan mencari apa kesalahan atau kelemahan maka akan mengurangi resiko dalam bisnis. Kalaupun, saat menjalankan bisnis dan masih terdapat kegagalan yang gak bisa dihindari maka si wirausahawan wajib dong mencari akar permasalahannya. Jadi, jelas banget kalau bagi kamu yang hobi menganalisis dan mencari kesalahan, profesi entrepreneur bisa jadi pilihan yang pas untukmu.

Akhir kata, seperti yang dijelaskan di awal bahwa 5 profesi di atas direkomendasikan bagi kamu yang suka 'mencari kesalahan'. Dan, ingat bukan untuk mencari kesalahan orang lain ya. Sebab, yang dibahas disini berhubungan dengan tugas dari profesi tersebut. Sekalipun, kesalahan tersebut berhubungan dengan orang lain hendaknya diselesaikan secara objektif dan profesional serta tidak menyinggung pihak manapun. Setuju?

Baca Juga: Bukan Hal Sepele, 7 Bahaya Ini Bisa Terjadi Kalau Membenci Pekerjaan

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya