7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rileks

Semakin cepat dan mudah teratasi pokoknya!

Mengalami suasana hati atau mood yang buruk tentang sesuatu pada saat bekerja memang sangatlah gak enak. Apalagi kita merasa kesulitan untuk keluar dari suasana hati yang buruk tersebut, bahkan makin stres bila tidak diatasi dengan baik.

Tapi yang harus kita lakukan untuk segera menghilangkannya adalah mencari tahu apa penyebabnya. Contohnya stres karena adanya rasa bersalah, kurang penolakan, merenung, takut gagal dan lain sebagainya. Oleh karena itu, yuk segera atasi rasa stres kita pada saat aktivitas seharian.

1. Beristirahat sejenak dan minta bantuan pada seseorang

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rilekswisheschoice.com

Pertama yang harus kamu lakukan adalah beristirahat sejenak dari semua aktivitas yang ada apabila suasana hati burukmu datang. Dengan itu, kamu bisa terfokuskan pada tujuanmu untuk menghilangkannya dan dapat mencari cara selanjutnya untuk segera menyelesaikan rasa stres tersebut. Atau lebih baik lagi meminta bantuan pada seseorang untuk merefleksikannya.

2. Makan cokelat atau mengunyah permen karet

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rilekswomenshealthmag.com

Ada cara mudah lain lagi untuk bisa meringankan rasa stres yaitu sambil makan cokelat atau mengunyah permen karet. Sebelum beraktivitas, siapkan sebuah cokelat batang atau permen karet untuk mengonsumsinya pada saat bekerja. Cara ini sangat efektif, lho. 

Karena menurut para penelitian mengatakan bahwa mengunyah permen karet atau makan makanan manis seperti cokelat dapat mengurangi rasa stres dan bisa meningkatkan kewaspadaan alias lebih fokus pada saat mengerjakan tugas pekerjaan. Dan yang paling penting menghasilkan rasa bahagia.

3. Syukuri apa yang telah di miliki

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rileksparkscandles.com

Coba kamu renungkan diri sejenak. Seperti, apa saja, ya yang telah aku miliki selama ini dan hari ini? Renungkan dari hal yang kecil terdahulu. Bayangkan apa yang telah kamu miliki sehingga orang lain pun tidak dapat memilikinya, karena semua manusia pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing dalam kehidupan, dan syukurilah hal itu.

Dengan adanya rasa bersyukur, kamu bisa meningkatkan rasa kebahagiaan dari dalam diri, bisa lebih memahami arti kehidupanmu, dan yang paling penting di bawa senang aja dalam menjalani hidup ini.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Memperbaiki Suasana Hati akibat Stres Kerja

4. Atur perlahan suasana hati kita

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rileksgulfnews.com
dm-player

Kemudian untuk langkah selanjutnya adalah mengatur perlahan suasana hati kita. Ada banyak cara, kok untuk bisa mengontrol rasa stres kita menjadi lebih baik lagi. Salah satunya membuat seduhan kopi atau teh. Itu sangat efektif untuk meringankan suasana hati buruk kita yang runyam sekalipun. 

Coba siapkan seduhan panas kopi atau teh di samping pekerjaan, kemudian cium aromanya hingga keadaan rileks dan minum seruput perlahan sambil menikmati rasa dari minuman tersebut. Dengan hal itu, kamu bisa menenangkan hati lebih baik lagi dan pikiran pun kembali jernih.

5. Peluk orang yang kita sayangi

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rileksgritdaily.com

Pada saat kita mau bekerja, atau setelah bekerja coba terapkan berpelukan bersama orang yang kita sayangi, entah itu orang tua, anak, pasangan, saudara atau sahabat. Temuilah mereka dan peluklah dengan hangat hingga suasana hati kembali normal, tenang dan bahagia. Peluklah senyaman mungkin sampai kamu bisa melepaskan emosi buruk yang kamu pendam.

6. Pergi sejenak dan cari tempat yang tenang

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rilekscharismanews.com

Ada cara yang lebih baik untuk bisa menghilangkan suasana hati buruk kita dari lubuk hati yang paling dalam yaitu pergi sejenak dan cari tempat yang tenang dan jauh dari keramaian. Kamu bisa menemukan tempat yang paling menenangkan seperti di cafe, perpustakaan, atau yang paling rekomendasi ialah tempat ibadah.

Coba segera temuilah tempat bila rasa stresmu makin gak karuan dan hingga suasana hatimu menjadi lebih sejuk dan normal kembali.

7. Mengobrol dengan rekan

7 Cara Jitu Menghilangkan Rasa Stres Saat Bekerja, Bikin Rilekschicagotribune.com

Terakhir, untuk bisa meringankan beban-beban pikiran kita selama bekerja dan merasa suntuk ialah bersosialisasi atau mengobrol bersama seseorang. Sebagai manusia sosial pastinya kita membutuhkan ikatan jalin silaturahmi pada makhluk sosial lainnya.

Oleh karena itu, kita gak akan bisa menanggung beban-beban kita sendiri kecuali meminta pertolongan. Seperti contohnya kita bisa mengobrol ringan bersama rekan setelah tugas pekerjaan terselesaikan. 

Yakin, dengan cara itu kamu bisa meluapkan kegelisahan yang sedang kamu rasakan, sampai rasa penat, stres bisa teratasi dengan baik. Dan cara tersebut sangat bermanfaat karena kamu telah mengeluarkan emosi-emosi negatif dari dalam diri, serta di barengi dengan dukungan rekan yang memberikan energi positif terhadapmu.

Wajar jika kamu mengalami stres karena beban pekerjaan yang berlebihan atau kondisi psikismu sedang butuh pertolongan. Jika memungkinkan, bicarakan keadaanmu dengan atasan agar sama-sama tahu keadaanmu. Dijamin, perubahan suasana hatimu akan semakin mudah dan cepat teratasi.

Baca Juga: Terlalu Jaga Image, 5 Zodiak Ini sampai Sulit Mengontrol Stres Kerja  

Gebialya Photo Verified Writer Gebialya

Learning is the basis of life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya