5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi Interview

#ANGPOIN Terlihat gugup saat interview dapat merusak karirmu

Siapa sih yang gak merasa gugup saat akan melakukan interview? Semua orang pernah dan akan merasakan rasa gugup itu. Sekalipun kamu yakin bahwa kamu adalah orang yang paling tepat untuk posisi tersebut, begitu gugup peluang kamu untuk mendapatkan pekerjaan bisa hancur.

Jika kamu tampak gugup di depan pewawancara, mereka akan menganggap bahwa kamu tidak mampu mengatasi rasa stres dan gugup dengan baik. Penting tetap tampil stay cool dan menjaga kepala tetap dingin saat interview.

Beberapa tips ini dapat membantumu tetap tenang dan memastikan semua berjalan lancar.

1. Persiapkan detail kecil apa yang akan kamu pakai sehari atau beberapa hari sebelumnya

5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi Interviewentrepreneur.com

Tampil dengan pakaian terbaik akan membuat seseorang menjadi lebih percaya diri. Persiapkan apa yang akan kamu pakai saat interview dalam beberapa hari sebelumnya akan lebih efektif. Karena jika memutuskan apa yang akan kamu pakai di hari yang sama dengan interview akan membuatmu melewati detail kecil.

Misalnya sepatu yang lupa dibersihkan, dasi yang tidak selaras dengan warna baju, jas yang belum disetrika dan yang lainnya. Akhirnya penampilanmu tak maksimal dan menurunkan rasa percaya dirimu, sehingga rasa gugup itu akan menghampiri.

2. Latihan! Latihan! dan Latihan!

5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi Interviewyouthincmag.com

Interview sangat mirip dengan olahraga, semakin banyak kamu berlatih maka kinerjamu akan semakin baik. Mintalah bantuan teman, mentor, atau yang lainnya untuk melakukan interview palsu. Rekam proses latihanmu, hal ini akan membantumu menemukan di mana letak kesalahan yang harus kamu perbaiki.

Percayalah, setiap pewawancara mengetahui mana saja kandidat yang telah berlatih sebelumnya dan yang tidak. Banyak berlatih juga akan mengurangi rasa gugupmu saat interview yang sebenarnya.

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Wawancara Kerja dengan Baik, Perhatikan Ya!

3. Lakukan penelitian tentang perusahaan dan posisi yang kamu lamar

dm-player
5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi Interviewwritingcooperative.com

Mempelajari semua hal tentang perusahaan dan posisi yang kamu lamar adalah hal yang wajib dilakukan. Karena pewawancara pasti akan menanyakan mengenai dua hal ini, mulai dari sejarah, keunggulan, tugas, dan yang lainnya.

Semakin banyak kamu tahu semakin siap kamu untuk menjawab pertanyaan yang diajukan. Sehingga rasa gugup saat interview itu akan berkurang.

4. Pastikan berangkat jangan terlalu mepet jam interview

5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi Interviewmonster.com

Saat kamu berangkat terlalu mepet dengan jam interview, maka kamu akan terburu-buru. Dan efek akibat berangkat terburu-buru ini akan membuatmu menjadi resah dan tergesa-gesa. Sehingga rasa tenang dalam dirimu menghilang, digantikan dengan perasaan gugup.

5. Melatih pernapasan

5 Tips Atasi Rasa Gugupmu Saat Menghadapi InterviewUnsplash.com/@sandersmeekes

Percaya gak bahwa kamu dapat membuat dirimu tenang dengan melatih pernapasan? Pernah melihat seseorang mencoba menenangkan diri dengan tarikan dan hembusan napas? Atau kamu pernah mencobanya pada dirimu sendiri? Bagaimana hasilnya, berhasil atau tidak?

Jika tidak berhasil itu tandanya kamu melakukannya dengan cara yang salah. Mencoba menenangkan diri bukan sekadar tarik napas panjang lalu menghembuskannya. Cara yang benar adalah dengan menarik napas dalam hitungan 6 detik lalu tahan napas selama 3 detik, hembuskan dalam hitungan 6 detik dan tahan napas lagi selama 3 detik.

Itulah 5 tips yang dapat membatumu mengatasi rasa gugup saat interview. Satu hal yang harus kamu ingat adalah meski kamu tak mendapatkan pekerjaan tersebut, itu bukanlah akhir dunia.

Ada banyak pekerjaan hebat di luar sana, jika kamu tetap gigih berusaha kamu akan menemukan pekerjaan yang tepat untukmu. Semangat!

Baca Juga: 7 Cara Interview Kerja yang Baik dan Benar, Jangan Grogi!

iefa_pooh Photo Verified Writer iefa_pooh

Everlasting Friend

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya