5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikan

Untuk kamu yang berminat menjadi staff Kemenlu

Bekerja di Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia merupakan mimpi bagi sebagian orang karena dapat memberikan berbagai kenyamanan dan kebanggaan tersendiri karena bisa bekerja di lembaga pemerintah.

Nah, bagi kamu yang berminat untuk melamar sebagai lokal staf di Kementerian Luar Negeri. Di bawah ini merupakan tips yang dapat menunjang lolos seleksi sebagai lokal staf di Kementerian Luar Negeri.

1. Lengkapi persyaratan administrasi dengan cermat

5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikanilustrasi memilah berkas (pexels.com/karolinagrabowska)

Seperti melamar CPNS di Kementerian Luar Negeri, persyaratan berkas - berkas untuk mendaftar sebagai CPS Kemenlu juga hampir sama. Berkas - berkas tersebut di antaranya surat lamaran, ijazah, transkrip nilai, SKCK, KTP, NPWP, SIM A, pas foto, sertifikat bahasa inggris dan sertifikat - sertifikat pendukung lainya.

Sebelum mengirim berkas baik online maupun melalui kantor pos kamu sebaiknya mengecek segala kelengkapan berkas agar tidak terlewat. Sangat disarankan untuk melampirkan sertifikat keahlian yang kamu miliki dan prestasi yang pernah kamu raih agar semakin menarik para rekruiter. Hal ini akan menjadi nilai plus untukmu!

2. Kembangakan terus kemampuan bahasa asing

5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikanilustrasi belajar (pexels.com/juliamcameron)

Kementerian Luar Negeri sendiri saat ini mewajibkan untuk menyertakan sertifikat bahasa Inggris baik TOEFL PBT (Paper Based Test), TOEFL ITP(Institutional Testing Program), TOEFL ETP (English Proficiency Test), TOEFL CBT (Computer Based Test), TOEIC dan IELTS yang masing - masing memiliki nilai minimal skor tersendiri. Oleh karena itu sangat disarankan untuk selalu mengembangkan kemampuan bahasa inggris karena tidak menutup kemungkinan setiap tahunya minimal skor baik TOEFL, TOEIC dan IELTS akan mengalami kenaikan.

Selain kemampuan bahasa inggris, Kementerian Luar Negeri juga sangat menghargai kemampuan bahasa asing lain yang kamu miliki seperti bahasa Korea, Arab, Prancis, China, Spanyol, dan lainnya. Kemampuan bahasa asing lain akan memberikan nilai plus untuk kamu sehingga kamu bisa bersaing dengan pelamar yang lain. Namun kemampuan bahasa asing lain tidaklah wajib seperti kemampuan bahasa inggris yang harus dimiliki.

Selain itu, kemampuan bahasa juga akan diikutsertakan dalam ujian tulis bahasa Inggris dan bahasa asing lainnya. Jika kamu memiliki kemampuan bahasa inggris dengan baik kamu akan dapat mengerjakan soal ujian dengan baik.

Kemampuan bahasa merupakan kemampuan yang akan membantumu dalam berkomunikasi ketika bekerja di KBRI atau KJRI yang bertempat di luar negeri. Dimana bahasa asing merupakan bahasa yang digunakan sehari - hari. Jadi tetaplah semangat belajar bahasa, ya.

Baca Juga: Banyak yang Undur Diri, Seleksi CPNS Berpeluang Dibuka Lagi

3. Selain kemampuan bahasa, soft skill lain juga perlu kamu kembangkan

5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikanilustrasi kemampuan public speaking (pexels.com/fauxels)
dm-player

Setelah kamu lulus ujian tertulis, kamu akan menghadapi ujian wawancara dimana kamu dapat memperlihatkan potensi dan kemampuan yang kamu miliki serta bakat yang bisa kamu tonjolkan. Kamu akan semakin diperhitungkan jika memiliki soft skill yang dapat menunjang pekerjaanmu seperti kemampuan menari tradisional, kemampuan public speaking, dan MC. 

Selain itu, kemampuan seperti mendesain, mengedit video, mempunyai chanel YouTube, dan bahkan kemampuan menulis juga sangat diperhitungkan. Selain itu, jangan lupa terus kembangkan kemampuan komputer kamu ya karena itu juga sangat penting. Terus kembangkanlah dirimu agar semakin berkualitas. 

4. Memiliki wawasan yang luas

5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikanilustrasi peta dunia (pexels.com/nataliyavaitkevich)

Wawasan yang luas juga sangat penting kamu miliki nih. Wawasan yang luas akan memudahkanmu dalam mengerjakan ujian pengetahuan umum. 

Ujian pengetahuan umum biasanya meliputi materi wawasan kebangsaan dan nilai - nilai dasar pancasila, pengetahuan umum mengenai Indonesia dan dunia, pengetahuan tentang hubungan luar negeri Indonesia, Isu - isu yang berdasarkan latar belakang pendidikan seperti isu politik, hukum, ekonomi, teknologi informasi dan komunikasi, administrasi negara dan sosial budaya,

Selain itu. pengetahuan umum tentang isu-isu yang sedang happening saat ini, juga sangat perlu kamu tahu.

Sangat disarankan untuk banyak - banyak membaca berita mengenai politik luar negeri Indonesia yang sedang terjadi sehingga memahami isu - isu yang sedang tejadi. Jika diperlukan kamu dapat mengecek media sosial dan situs Kemenlu untuk menambah wawasanmu mengenai hubungan luar negeri pemerintah Indonesia.

5. Jangan lupa berdoa

5 Tips Lolos Seleksi Kemenlu, Hal yang Perlu Kamu Perhatikanilustrasi berdoa (pexels.com/thirdman)

Tips yang terakhir adalah berdoa. Ketika kamu sudah berusaha sebaik mungkin, hal terakhir yang harus kamu lakukan adalah berdoa dan berserah diri kepada Tuhan. Berdoa merupakan sesuatu hal yang sangat penting demi kelancaran proses seleksi.

Kementerian Luar Negeri merupakan salah satu kementerian yang memiliki banyak peminat sehingga setiap tahunnya pelamar yang ingin bekerja di Kemenlu selalu mengalami peningkatan. Oleh karena itu, pada tahun 2022 Kemenlu membuka pendaftaran sepanjang tahun dan memberikan kesempatan yang sama kepada semua masyarakat Indonesia. 

Namun demikian proses seleksi akan dilakukan sebanyak 2 periode. Saat ini Kemenlu sedang melakukan seleksi penerimaan CPS periode 1 dan proses seleksi penerimaan CPS periode 2 akan dilakukan pada bulan September dan proses seleksi berikutnya akan dilanjutkan pada tahun depan. Adapun untuk Informasi lebih lanjutnya kamu bisa mengunjungi alamat situs resmi Kemenlu di https://ecps.kemlu.go.id.  

Semoga tips di atas bermanfaat buat kamu yang sedang mengikuti proses seleksi CPNS Kemenlu. Semoga kamu berhasil.

Baca Juga: Ratusan CPNS Mundur, Menpan RB: Proses Seleksi akan Diperketat

Khatin Riyanti Photo Verified Writer Khatin Riyanti

A bud of flower which have a dream

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya