Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!

Jadikan masukan untuk benahi diri, ya!

Menjadi seorang leader, terutama di perusahaan tempat kamu bekerja, memang memberikan banyak keuntungan. Yang paling jelas penghasilan kamu pastinya akan lebih besar serta mendapatkan berbagai fasilitas yang gak bisa didapatkan jika berada di posisi staf.

Kendati menjadi seorang atasan selalu jadi incaran atau target siapa pun yang bekerja di perusahaan, kenyataannya gak semua orang memiliki kelayakan untuk menjadi leader, lho! Beban kerja dan tanggung jawabnya pun jauh lebih berat dibanding posisi karyawan biasa.

Nah, untuk koreksi diri dan bahan pembelajaran, mari kita simak hal-hal apa aja yang bikin kamu belum layak menjadi leader. Let's check it out!

1. Masih sering terdistraksi

Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!Ilustrasi melihat HP (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sering keasyikan scrolling media sosial di jam kerja, padahal tugas-tugas menumpuk? Hal itu bisa menandakan kalau kamu masih mudah sekali terdistraksi saat melakukan pekerjaan. Hal-hal remeh gampang banget membuyarkan konsentrasi.

Kebiasaan kamu itu mesti diubah bila ingin menjadi seorang pemimpin di perusahaan. Seorang atasan dituntut untuk mampu berkonsentrasi penuh sehingga bisa produktif dan jadi teladan bagi orang-orang yang kamu pimpin nanti.

2. Kamu masih belum bisa me-manage diri dengan baik

Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!ilustrasi jam tangan (pexels.com/Marius Mann)

Sering telat, masih sulit untuk disiplin, dan giat atau enggaknya kamu masih kerap dipengaruhi mood adalah beberapa contoh kalau kamu masih belum bisa me-manage diri dengan baik. Jika diri sendiri saja masih sulit diatur, bagaimana kamu mau mengatur orang lain?

Maka dari itu, sebelum kamu meniatkan diri untuk mengejar kesempatan promosi di kantor, ada baiknya benerin dulu manajemen diri sendiri. Latih terus dirimu supaya bisa konsisten disiplin, tepat waktu datang ke kantor menyelesaikan tugas, dan kualitas-kualitas lain yang bikin kamu dipandang sebagai karyawan teladan.

Baca Juga: 6 Hal yang Membuat Hidup Terasa Stagnan, Benahi sebelum Terlambat

3. Gak memiliki pendirian

dm-player
Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!ilustrasi sedang merenung (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Ketika kamu sudah jadi pemimpin, ada banyak hal yang mesti diputuskan dengan cepat dan itu akan sulit dilakukan apabila saat ini kamu masih sering plin-plan. Orang yang gak punya pendirian akan mudah dipengaruhi lingkungan sekitarnya dan sulit mendapatkan respek. Padahal, respek ini penting sekali ketika berada di posisi puncak supaya instruksi bisa dijalankan dengan baik.

Kalau kamu gak dihormati oleh bawahan akibat sikapmu yang gak tegas, manajemenmu bakal kacau. Deadline gak dipenuhi, tugas-tugas gak diselesaikan, disuruh A yang dilakukan malah B, runyam deh pokoknya!

4. Sulit menerima saran dan kritikan

Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!ilustrasi rapat (pexels.com/fauxels)

Jika menerima saran aja sudah sulit, apalagi menerima kritikan. Padahal, keduanya itu penting banget untuk pengembangan diri, lho. Bila dipraktikkan di dunia kerja, saran dan kritikan bisa mendorong lahirnya inovasi sehingga perusahaan gak stagnan.

Kalau kamu saat ini masih berpikiran sempit, susah dibilangin orang lain, mending tunda dulu hasratmu untuk jadi leader, deh! Coba latih dirimu dulu supaya bisa lebih berpikiran terbuka dalam menerima saran dan kritikan dari orang lain. Kalau itu sudah berhasil dilakukan, nantinya kamu bakal jadi pemimpin yang dicintai para bawahan karena gak arogan dan bersedia menerima masukan dari mereka.

5. Sering menyalahkan orang lain atau keadaan

Penting untuk Koreksi Diri, 5 Alasan Kamu Belum Layak Menjadi Leader!ilustrasi wanita merenung (unsplash.com/Magnet.me)

Salah satu kualitas leader yang penting adalah kemampuan untuk mengemban tanggung jawab. Di antara ciri orang yang bertanggung jawab adalah berani mengakui kesalahan. Karena itu, kalau masih sering menunjuk orang lain atas kekeliruan yang dilakukan atau sering menyalahkan keadaan, itu berarti kamu belum siap menjadi seorang pemimpin.

Bagaimana bisa mengemban tanggung jawab yang besar jika hobi kamu selalu menjadikan orang lain kambing hitam? Gak hanya kinerjamu akan buruk, kamu pun akan dibenci banyak orang, lho!

 

Kalau hal-hal tadi masih kamu kerjakan, jangan bersedih karena merasa kalau kamu gak layak untuk menjadi leader. Leadership itu bisa dilatih, kok. Ubah diri dengan menjauhi sikap-sikap tadi, orang-orang pun akan mengamini kalau kamu mempunya kualitas leader sejati!

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Belum Mampu Jadi Leader yang Baik, Bossy!

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya