5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!

Kamu sudah kerja saat yang lain masih pusing dengan skripsi

Gak bisa dimungkiri, mengenyam bangku kuliah dapat membuka pintu peluang lebih besar untuk mendapatkan jenis pekerjaan dengan gaji lebih baik. Gak hanya itu, kamu pun dapat mengulik bidang yang kamu suka dengan lebih dalam lagi.

Hanya saja, terkadang semangat di awal-awal kuliah semakin memudar. Itu sebabnya gak sedikit mahasiswa yang kemudian lulus telat gak sesuai jadwal.

Padahal, ada banyak keuntungan apabila kamu bisa lulus kuliah tepat waktu, lho. Seperti deretan manfaat yang akan dibahas di bawah ini. Let’s take a look!

1. Bisa menghemat biaya

5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!ilustrasi celengan (unsplash.com/Konstantin Evdokimov)

Gak semua orang mendapat kesempatan untuk kuliah. Hal ini terutama disebabkan biayanya yang besar. Mulai dari biaya masuk atau dikenal dengan uang pangkal, biaya SPP, biaya SKS, belum lagi biaya tambahan bila kamu praktik di laboratorium. Apalagi jika kamu merantau, maka ada biaya kos serta kebutuhan sehari-hari yang harus di-cover.

Beruntung sekali jika kamu termasuk segelintir orang yang dapat menikmati pendidikan lebih tinggi, sehingga layak banget disyukuri. Salah satunya dengan belajar sungguh-sungguh sehingga bisa lulus tepat waktu.

Di antara keuntungan lulus kuliah sesuai jadwal, kamu jadi bisa menghemat biaya. Gak harus membayar uang SPP maupun biaya SKS tambahan.

2. Bisa sukses lebih awal

5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!ilustrasi wanita karier (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Manfaat selanjutnya dari cepat lulus kuliah, adalah kamu jadi berpeluang sukses lebih awal. Saat teman-teman yang lain masih berkutat dengan penelitian atau penyelesaian skripsi, kamu sudah selesai dan memulai petualanganmu di dunia profesi.

Sebagai gambaran, telat satu semester berarti kamu telah melewatkan kesempatan mendapatkan pengalaman di tempat kerja selama enam bulan. Enam bulan bukanlah waktu yang sebentar, lho. Harusnya kamu sudah melewati masa probation di tempat kerja, tetapi karena lulus telat, kesempatan itu terlewat.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kamu Masih Menganggur Pasca Lulus Kuliah, Kenapa?

3. Bisa lulus bareng-bareng teman

dm-player
5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!ilustrasi wisuda (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Memang, setiap orang punya hak untuk menentukan kapan akan lulus. Hanya saja, kalau kamu bisa nge-push diri agar bisa lulus kuliah cepat, itu akan jauh lebih asyik. Kamu jadi bisa wisuda bareng teman-teman yang lain.

Mungkin hal ini tampak sepele. Tapi, lulus telat bisa menguji mental, lho. Saat melihat teman yang lain sudah gak bersama lagi dan telah mulai masuk dunia kerja, kamu jadi rentan merasa rendah diri akibat merasa ketinggalan.

4. Miliki reputasi baik

5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!ilustrasi anak kuliah (unsplash.com/Brooke Cagle)

Saat melamar kerja, tentunya akan bangga bila pihak HRD melihat kalau kamu mampu lulus tepat waktu dan dengan nilai bagus pula. Ya, IPK bagus atau cepat lulus memang gak menjamin seseorang pasti sukses.

Tapi, setidaknya lulus cepat dan dengan nilai terjaga dapat membuktikan kalau kamu tipe orang yang berkomitmen. Tentu hal ini akan membuat reputasimu baik.

5. Memberimu kesempatan memilih karier yang tepat

5 Keuntungan jika Kamu Cepat Lulus Kuliah, Sukses Lebih Awal!ilustrasi pekerja (pexels.com/Thirdman)

Gak semua orang bisa beruntung mendapatkan pekerjaan yang diimpikan. Ada kalanya, harus gonta-ganti perusahaan dulu baru mendapatkan karier yang benar-benar tepat.

Dengan lulus cepat, kamu jadi lebih punya kesempatan menjajal karier dan menemukan yang paling sesuai. Tapi ingat, ya, jangan jadi kutu loncat!

 

Semoga dengan membaca uraian tadi bisa membuatmu kembali semangat menjalani perkuliahan. Nikmati masa kuliahmu, dan manfaatkan dengan baik untuk menimba ilmu sehingga gak hanya bisa lulus cepat, tapi ilmu yang kamu pelajari pun bermanfaat.

Baca Juga: Telat Lulus Kuliah? Ini 5 Tips Melamar Kerja supaya Gak Minder

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya