5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?

Semoga kamu bukan bagian dari mereka ya! 

Bekerja menjadi bagian dari rutinitas kita setiap hari. Bahkan bisa dibilang, sejak kita bekerja maka secara otomatis kantor menjadi rumah nomor satu, karena toh kita lebih banyak menghabiskan waktu di kantor dibandingkan dengan rumah sendiri.

Namun sama seperti sebuah rumah, suasana di kantor juga harus dibuat senyaman mungkin bagi para pekerja. Karena semakin nyaman suasana kantor, akan semakin semangat juga para karyawan untuk bekerja. Sayangnya, meski kantor sudah nyaman, kadang masih saja ada segelintir orang yang merusak suasana kantor. Siapa mereka?

Seperti yang dilansir dari inc.com dan bbc.com, berikut ini lima tipe karyawan yang paling dibenci di kantor. Semoga kamu bukan salah satunya ya!

1. Si tukang mengeluh

5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?unsplash.com/JESHOOTS.COM

Hidup tidak selalu mudah, kadang ada saja masalah yang muncul tiba-tiba dan membuat kepala kita pusing memikirkannya. Di saat seperti ini, tidak jarang kita membutuhkan seorang pendengar yang baik untuk mendengarkan semua keluhan yang kita miliki.

Tapi yang harus diingat adalah, kantor bukan tempat yang tepat untuk mengeluarkan semua unek-unek yang ada di hatimu. Oke jika kamu hanya mengeluh sekali, rekan kerja kamu akan mengerti. Tapi jika setiap hari pekerjaan kamu hanya mengeluh, lama-lama orang sekeliling kamu juga akan merasa terganggu.

Selain itu, mengeluh terlalu banyak hal negatif juga akan menurunkan semangat kamu dalam bekerja dan membuat hasil kerja kamu buruk.

2. Para penggosip

5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?unsplash.com/Mimi Thian

Bergosip menjadi kebiasaan buruk yang dimiliki oleh banyak orang. Biasanya, para penggosip ini bisa melakukan kebiasaan buruknya di mana saja termasuk di kantor. Tapi sebisa mungkin, kamu tidak boleh bergosip di kantor, apalagi kalau orang yang kamu bicarakan adalah rekan kantor yang bekerja tidak jauh darimu.

Hal ini bisa merusak suasana kantor yang nyaman jadi canggung. Yang lebih parah, kebiasaan ini akan memicu pertengkaran dengan sesama rekan kerja.

Baca Juga: 7 Tipe Karakter Unik Pegawai Saat Sedang ‘Debat Santai’ di Kantor

dm-player

3. Pembohong

5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?unsplash.com/Yuris Alhumaydy

Kadang ada waktu di mana kita malas berangkat kerja. Tidak jarang kita memilih berpura-pura sakit hanya agar bisa bolos kerja. Tapi kamu tidak boleh kalah melawan rasa malas. Setiap kali kamu merasa malas, ingat-ingat perjuangan kamu saat mencari kerja dulu. Lagipula, perusahaan membayar kamu untuk bekerja pada mereka.

Sangat tidak adil jika kamu mengkhianati kepercayaan mereka hanya agar bisa bolos sekali. Selain berpotensi merusak kepercayaan perusahaan, terlalu sering bolos juga membuat pekerjaan kamu semakin menumpuk.

4. Jam karet

5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?unsplash.com/Kevin Ku

Saat masih sekolah, kamu bisa datang terlambat. Paling-paling hukumannya tidak boleh mengikuti satu jam pelajaran atau dihukum lari keliling lapangan. Tapi di dunia kerja, kita tidak bisa datang seenaknya.

Waktu adalah uang, datang terlambat apalagi membiarkan pekerjaan menumpuk atau tidak sesuai deadline, bukan hanya akan membuat kamu jadi lebih sibuk, tapi juga menghambat pekerjaan orang lain. Jika dibiarkan, karyawan seperti ini hanya akan membuat perusahaan rugi.

5. Orang yang jorok

5 Tipe Karyawan yang Paling Dibenci di Kantor, Kamu Salah Satunya?unsplash.com/Andrew Neel

Ini bukan perusahaanmu dan kamu bukan satu-satunya orang yang bekerja disana. Disamping kamu ada orang lain yang bekerja. Walaupun kamu tidak bekerja di meja orang lain, kamu harus tetap menjaga kebersihan meja yang kamu tempati. Jangan sampai meja kamu kotor berantakan, apalagi sampai menimbulkan bau yang tidak sedap. Selain meja kerja, pastikan penampilan kamu juga selalu rapi, dan bersih ya!

Lima tipe karyawan di atas adalah orang yang paling tidak disukai di kantor. Nah untuk kamu yang baru mulai bekerja, jangan sampai kamu jadi bagian dari karyawan yang menyebalkan ya!

Baca Juga: 5 Alasan Surat Kontrak Kerja itu Penting Buat Karyawan

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya