7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!

Jadi pahlawan tanpa tanda jasa yang cemerlang

Menjadi guru adalah pekerjaan yang sangat mulia dari yang lainnya. Namun orang selalu berpikir bahwa menjadi guru bukan sebuah kebanggaan, tidak bergengsi dan tak ada kenaikan karir yang berarti. Eits, itu salah besar.

Patut kamu ketahui, guru adalah profesi yang sangat menjanjikan. Dan bahkan bisa dibilang profesi yang gemilang. Karirmu sebagai guru bisa menjadi sangat baik dan melesat jauh. Apa sajakah cara-caranya?

1. Di titik awal jadi guru, coba deh tentukan passion dan tujuan hidupmu.

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!unsplash.com

Menjadi guru adalah pekerjaan yang sangat membutuhkan passion yang tinggi. Kamu harus mengetahui dimanakah passion-mu untuk menjadi guru dan dan jelajahi terus passion yang kamu miliki sehingga kamu menjadi lebih semangat menjalaninya.

2. Latihlah kesabaran menghadapi anak-anak sekolah. Dan percayalah kamu bisa melakukan itu semua!

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!blog.edwardsuhadi.com

Beberapa guru biasanya memiliki karakter yang tidak sabar saat menghadapi anak-anak sekolah. Tentu saja hal itu merupakan kesalahan yang fatal saat menjadi guru. Karena bagaimanapun kita harus memiliki kesabaran untuk menghadapi semua jenis anak didik. Latihlah dan bangun kesabaran itu di dalam dirimu sendiri karena kesabaran tersebut akan membawa kepada prestasi dan testimoni yang baik dari anak didikmu.

3. Perkuatlah niatmu mengajarkan anak-anak untuk mampu di suatu bidang tertentu.

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!unisa.edu.au

Untuk menjadi guru yang baik, janganlah menuntut anak didikmu untuk pintar dalam segala hal. Kita semua tahu bahwa manusia memiliki kekurangan dan kelebihan, tentunya meminta murid untuk menguasai semua hal akan melebihi kapasitasnya sebagai orang biasa. Maka dari itu, berusahalah untuk memintarkan muridmu dalam satu bidang saja, jangan memaksanya menjadi the jack in all trades.

Baca Juga: Guru Itu Pahlawan yang Paling Super! 14 Hal Ini Buktinya

4. Kuatkanlah spesialisasimu dan jadilah ahli dalam bidang tertentu. Dengan begitu, karirmu bisa lebih cepat naik!

dm-player
7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!theconversation.com

Sama seperti murid-muridmu, kamu juga adalah orang biasa yang memiliki kelebihan dan kekurangan. Jangan paksakan dirimu untuk mampu dalam segala pelajaran. Kamu harus memahami spesialisasimu terlebih dahulu, kemudian terus optimalkan apa yang sudah menjadi kemampuanmu.

5. Sempatkan untuk mengikuti pelatihan-pelatihan guru. Dengan begitu, kemampuanmu juga akan berkembang terus!

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!glamour.com

Untuk menjadi guru yang baik, kamu harus juga belajar dari guru-guru lainnya. Temukanlah mereka dalam pelatihan dan seminar yang dispesialkan untuk guru. Kamu akan mendapatkan pelajaran dan pengalaman yang emnarik untuk memotivasimu menjadi guru dengan karir yang optimal.

6. Sempatkan juga untuk mendengarkan anak didikmu. Jadilah guru sekaligus sahabat bagi mereka semua.

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!huffingtonpost.co.uk

Testimoni dari anak-anak didikmu adalah hal yang cukup esensial. Merekalah yang bisa menilai dengan akurat dibanding orang lain karena mereka telah merasakan bagaimana rasanya diajarkan denganmu. Luangkan waktu setelah mengajar untuk mengobrol dengan muridmu dan tanyalah bagaimana rasanya diajarkan oleh kamu. Dari sini kamu akan mendapatkan banyak bahan evaluasi untuk dirimu sendiri.

7. Jangan lupa untuk terus mengevaluasi diri. Teruslah perbaiki diri agar jadi guru yang baik.

7 Cara Efektif Supaya Karirmu Sebagai Guru Cerdas Bisa Melesat Drastis!pexels.com

Dengan mendapatkan banyak saran dan berkaca dari beberapa guru yang dikenal baik, jangan sampai lupa untuk mengevaluasi dirimu sendiri. Evaluasi diri adalah hal yang sangat penting karena dari sanalah kamu dapat membuat dirimu jauh lebih baik dari sebelumnya dari saran orang-orang sekitarmu. Lakukanlah hal ini misalnya setiap kamu selesai mengajar atau di malam hari.

Untuk kamu para guru dan calonnya, bersiaplah untuk mendapatkan reputasi yang baik ya!

Baca Juga: 11 Karakter Guru yang Pasti Ada di SMA Kamu! Guru Seperti Apa yang Jadi Favoritmu?

Topik:

Berita Terkini Lainnya