6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari 

Pekerjaan selesai, fisik dan psikis juga tetap prima 

Lelah memang konsekuensi dari segala aktivitas yang kita lakukan, termasuk setelah bekerja. Namun bila kita selalu kelelahan di akhir hari, lama-kelamaan kita juga tidak bisa memulai hari dengan tubuh bugar.

Kelelahan yang teramat dan berlangsung terus-menerus sangat buruk untuk kesehatan. Maka sebanyak apa pun pekerjaan, kita harus bisa menyiasatinya agar tak mengalami rasa lelah yang berlebih. 6 tips sederhana berikut ini bisa diterapkan!

1. Kerjakan sedikit demi sedikit yang penting berkesinambungan

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/ivan-samkov

Sekali bekerja dalam waktu yang panjang bisa membuat kita merasa pekerjaan tak kunjung selesai. Kita tak sabar sampai semua pekerjaan itu tuntas. Kita menghitung kira-kira jam berapa kita bisa bebas dari tumpukan pekerjaan itu.

Akibatnya, sekalipun sudah tak bisa menikmati pekerjaan, kita tetap memaksakan diri untuk duduk. Kalau begini, hasil kerja tentu menjadi kurang maksimal. Berbeda jika kita membagi pekerjaan yang banyak itu dalam waktu yang lebih singkat.

Misalnya, dua jam pertama akan mengerjakan A dan B. Setelah jeda, dua jam lagi untuk mengerjakan C dan D, dan seterusnya. Dengan waktu tidak terlalu panjang dan tugas yang tidak terlalu banyak, secara psikis kita akan merasa lebih ringan.

Pun setiap dua jam sekali, kita akan merasa lega. Beberapa tugas telah selesai dan kita menjadi yakin tugas-tugas lain pun akan bisa diselesaikan.

2. Bergerak setiap beberapa saat agar otot-otot tak terasa kaku 

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/proxyclick

Gerakan fisik ternyata tak cukup hanya di awal atau akhir hari saat kita memiliki waktu khusus untuk berolahraga. Selama kita bekerja pun, kita butuh bergerak agar otot-otot tak terasa kaku karena terlalu banyak duduk.

Ada banyak cara bisa dilakukan. Salah satunya, rutin mengambil minum. Selain agar kita bisa tetap bergerak, kita memang harus memastikan cukup minum air putih supaya konsentrasi terjaga dan tubuh tetap sehat, kan? Dengan banyak minum air putih, otomatis kita juga akan sering pergi ke toilet.

Kita juga bisa sesekali memilih menggunakan tangga ketimbang lift. Saat jam makan siang, hindari menitip beli makanan. Berjalan ke kantin dan berdiri mengantre sangat lumayan untuk membuat kita lebih rileks.

3. Mendengarkan musik ketika merasa jenuh dan konsentrasi menurun 

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/olly

Apa pun musik kesukaan kita, akan sangat membantu untuk membuat kita merasa ‘hidup’ kembali. Namun perlu diingat, suara berisik cenderung meningkatkan stres.

dm-player

Maka dengarkan dengan volume sedang saja, cukup untuk diri sendiri. Biasanya, tak butuh waktu lama untuk kita kembali bersemangat dan berkonsentrasi penuh bila sudah mendengarkan musik favorit.

Baca Juga: 5 Situs Lowongan Kerja Terpercaya Buat Kamu yang Lagi Cari Kerja

4. Hindari bekerja sampai mendekati waktu tidur malam 

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/cottonbro

Sebanyak apa pun pekerjaan, jangan mengerjakannya sampai mendekati waktu tidur malam. Bisa-bisa kita malah sulit tidur karena saat berbaring, pikiran masih lekat sekali dengan pekerjaan.

Sebaiknya, bekerja maksimal hanya sampai dua jam sebelum waktu tidur. Itu akan memberi kita cukup waktu untuk melepaskan pikiran dari pekerjaan. Kita bisa menggunakan dua jam itu untuk merilekskan diri dengan menikmati hiburan atau membaca buku.

5. Berbagi tugas dan kepercayaan jika ada tim 

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/canvastudio

Jika memang kita punya tim, berbagai tugas adalah kewajiban. Selain membuat kita sendiri merasa lebih ringan, berbagi tugas juga membuat semua anggota tim merasa dihargai keberadaannya dan dibutuhkan.

Namun sekadar membagi tugas saja belumlah cukup. Harus betul-betul ada kepercayaan pada kompetensi teman-teman satu tim. Bila tidak, kita akan sibuk memeriksa ulang hasil kerja mereka, tak pernah merasa puas, serta berusaha memperbaiki yang sebenarnya sudah baik dan mungkin malah hanya merusaknya.

Selain sama saja membuat beban kerja bertambah, tindakan seperti itu tentu akan membuat anggota tim tersinggung dan merasa sia-sia mengerjakannya.

6. Mengerjakan tugas sebaik mungkin tetapi jangan terjebak perfeksionisme

6 Tips Biar Tak Terlalu Lelah karena Banyaknya Pekerjaan Setiap Hari Pexels.com/ivan-samkov

Perfeksionisme membuat kita terlalu lama mengerjakan sesuatu. Betul, kita tidak boleh sembarangan dalam bekerja. Namun kita juga harus selalu sadar bahwa kesempurnaan tidak ada. Mengejarnya hanya akan membuang-buang waktu dan energi.

Yang bisa kita lakukan hanyalah mendekatinya. Cukup dengan mengerjakannya sebaik mungkin lalu segera beralih ke pekerjaan yang lain. Jangan sampai perfeksionisme malah membuat tugas-tugas kita yang lain menjadi telantar.

Dengan menerapkan 6 tips di atas, banyaknya pekerjaan tak akan membuat fisik dan psikis kita kepayahan.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Kerja Sama dengan Rekan Kerja Perfeksionis

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya