7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!

Pekerja cerdas bukan yang bisa melakukan semuanya

Ada banyak tugas-tugas yang harus dikerjakan saat kamu menjadi para pelaku usaha khususnya jika kamu ada di managerial level atau jajaran direksi. Namun seringkali karaktermu memaksa agar semua hal dilakukan dengan sangat sempurna. Sehingga kamu jadi sulit membedakan mana tugas yang harus kamu kerjakan dan mana yang sebaiknya di delegasikan kepada orang lain.

Biar kerjamu makin produktif, berikut 7 pekerjaan yang bisa kamu bagikan kepada tim kerjamu!

1. Mengelompokkan pekerjaan atau file.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!purdue.edu

Sebagai manager, kamu cukup memikirkan masalah-masalah substansi saja. Jadi urusan merapikan file atau mengelompokan pekerjaan bisa kamu serahkan kepada tim kerja yang kamu percayai.

2. Pengaturan jadwal meeting, presentasi, dan lain sebagainya.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!organizeforsuccess.blogspot.sg

Urusan pembagian waktu dan schedule sebaiknya kamu berikan kepada orang lain agar kamu bisa berkonsentrasi mengerjakan materi presentasi dan menjaga kesehatan tubuh di kala jadwal meeting yang padat.

3. Riset dan pencarian data seputar kompetitor atau target customer.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!howcast.com

Tugasmu adalah menemukan pemecahan masalah terkait solusi menghadapi para pesaing serta cara mencapai target customer. Namun untuk pekerjaan riset lengkap dengan pencarian data adalah tanggung jawab tim kerjamu.

4. Pelaksanaan untuk membuat sebuah event seperti keuangan dan pembukuan lainnya.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!lifehack.org
dm-player

Kamu memang mengontrol, mengawasi serta memberi masukan ide kepada tim kerja dalam sebuah event. Namun soal pelaksanaan serta keuangan atau soal pembukuan lainnya bisa kamu berikan kepada bendahara atau sekretaris.

Baca Juga: 22 Perusahaan Online yang Memungkinkanmu Kerja dari Rumah

5. Administrasi kecil seperti membalas e-mail, angkat telepon.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!wisegeek.com

Ada banyak email yang menumpuk untuk segera diberi tanggapan memang cukup menyita waktu. Oleh karena itu percayakan kepada orang lain tugas-tugas seperti ini agar kamu bisa mengurusi masalah penting lainnya.

6. Membersihkan meja-meja kantor.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!realandblushblog.com

Kamu memang dituntut untuk menjaga kebersihan ruangan pribadimu atau bahkan meja kerjamu. Namun jikalau sudah terlihat cukup tidak terawat, ada baiknya kamu berikan pekerjaan ini kepada ahlinya.

7. Update di sosial media.

7 Jenis Pekerjaan yang Sebaiknya Kamu Delegasikan ke Orang Lain!postbeyond.com

Di era globalisasi dimana komunikasi sering dilakukan lewat sosial media, kamu memang perlu menugaskan orang lain untuk urusan yang satu ini.

Sebagai contoh manager atau kepala yang baik, kamu harus tahu dimana dan apa saja tanggung jawab yang bisa kamu delegasikan kepada orang lain. Namun bukan artinya kamu jadi bossy ya! Kamu cuma cukup meletakan pekerjaan sesuai dengan porsinya.

Baca Juga: Pekerjaan Apa yang Akan Membuatmu Bahagia?

Topik:

Berita Terkini Lainnya