Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

Ini bukan akhir dari bisnismu kok.

"Ini bukan akhir dari bisnismu kok."

 

Tak ada namanya sebuah perjalanan hidup yang mulus, termasuk lika liku kehidupanmu dalam berbisnis. Ada kalanya kamu akan menghadapi situasi buruk dan membuatmu cukup stress, bahkan sampai depresi. Sebagai seorang pebisnis dan pemimpin perusahaan, kamu tak boleh terlarut dalam situasi buruk tersebut.

 

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

1. Terima dengan lapang dada kenyataan pahit tersebut.

Salah satu cara agar kamu bisa move on dari situasi buruk adalah menerima kenyataan yang ada. Inilah kehidupan, guys. Ada saatnya kamu berada diatas, dan ada saatnya pula kamu berada dibawah. Mungkin, ini bukanlah hari terbaik kamu.

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

2. Cari tahu apa sebenarnya yang salah dari sistem kerjamu.

Terkadang, situasi buruk dalam pekerjaan atau bisnis bisa terjadi karena sistem kerjamu kurang tertata dengan baik. Misalnya, pelanggan marah karena pesanan terlalu lama diantar. Sebabnya mungkin kamu kekurangan pegawai, atau bisa juga pegawai kamu kurang dilatih dalam melayani pesanan.

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

3. Buatlah kesalahan tersebut sebagai sebuah pembelajaran.

dm-player

Jangan membuat situasi buruk tersebut menjadi awal dari kegagalanmu. Sebaliknya, ubah pemikiran buruk menjadi sebuah cara untuk belajar lebih baik. 

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

4. Jangan mengurangi atau bahkan menghilangkan semangat berjuangmu.

Di saat kamu berada di situasi yang tak menguntungkan, seringkali kamu merasa putus asa dan ingin menyerah saat itu juga, bukan? Disaat tersebut, ingatlah bahwa kamu sudah membangun bisnis atau usahamu dari nol, sejak beberapa tahun lalu. Hanya karena situasi buruk ini, apa kamu siap mengorbankan seluruh perjuangan dan keringatmu selama ini?

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

5. Saat orang lain meragukanmu, jangan terlalu menghiraukan mereka.

"Wah... lebih baik kamu nggak usah bisnis lagi deh... tuh buktinya nggak laku-laku, kan..."

Orang-orang yang seperti ini hanya ingin menjatuhkan mentalmu saja. Jangan hiraukan mereka, karena mereka pun pasti pernah berada di posisi sepertimu kok!

Mengalami Situasi Buruk Saat Berbisnis? Inilah Cara Menghadapinya!

6. Teruslah bekerja keras dan perbaiki keadaan yang ada!

Cara paling efektif untuk menghadapi situasi yang buruk adalah terus berjuang dan terus maju pantang mundur seperti para prajurit saat berangkat perang! Terkadang, orang yang berjuang dengan sepenuh hati lebih berhasil daripada mereka yang pintar, namun tak ada semangat juang.

 

Tak perlu takut dalam situasi buruk, karena sekarang saatnya kamu menghadap kedepan, dan tinggalkan situasi buruk tersebut!

Topik:

Berita Terkini Lainnya