5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulis

Bisa menyenangkan hati sekaligus menghasilkan cuan, lho!

Ada banyak hobi menarik yang bisa ditekuni untuk memanfaatkan waktu luang yang dimiliki. Salah satu kegiatan bermanfaat tersebut adalah menulis. Aktivitas ini sangat fleksibel dan bisa dilakukan di mana saja.

Namun, ternyata hobi menulis tidak hanya tentang kepandaian merangkai kata. Menulis dapat memberikan beragam keuntungan yang patut diperhitungkan. Apa saja? Ayo simak penjelasan di bawah ini!

1. Menghasilkan suatu karya

5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulisilustrasi bekerja (unsplash.com/Avel Chuklanov)

Salah satu tujuan seseorang dalam menulis adalah agar bisa menghasilkan sebuah karya yang bermanfaat. Tulisan tersebut kemudian dipublikasikan lewat berbagai media, sehingga dapat dibaca oleh khalayak ramai.

Jika apa yang dituliskan tersebut mengandung nilai-nilai yang baik, bukan tidak mungkin akan ada banyak orang yang terinspirasi. Tentu saja ini menjadi kebahagiaan dan kebanggaan tersendiri bagi seorang penulis.

2. Melepas penat

5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulisilustrasi seseorang yang sedang menulis (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Selain menghasilkan karya, menulis juga bisa dijadikan sebagai sarana untuk melepas penat. Kamu bebas untuk menuliskan tentang hal apa saja yang sedang dipikirkan, termasuk beragam pikiran dan perasaan negatif.

Lewat kegiatan ini, kamu bisa menyalurkan emosi negatif yang sedang menghampiri dengan cara yang aman. Dengan begini, beban yang dirasa, akan jauh berkurang dan pikiran menjadi lebih ringan.

Baca Juga: 4 Teknik Storytelling untuk Menulis Artikel yang Menyentuh

3. Sarana untuk mengasah kreativitas

dm-player
5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulisilustrasi seseorang yang sedang menulis (pexels.com/Keira Burton)

Sebagaimana yang telah kamu ketahui, kreativitas punya banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Semakin kreatif seseorang, maka dia punya banyak ide-ide luar biasa yang berguna untuk memecahkan beragam persoalan.

Menulis adalah salah satu cara yang baik untuk bisa mengasah kreativitas. Lewat tulisan, kamu bisa mengekspresikan banyak hal yang mungkin sulit untuk diungkapkan secara verbal. Proses ini akan melahirkan beragam ide segar yang pada akhirnya bisa menjadikanmu semakin terampil.

4. Mengabadikan peristiwa dalam bentuk tulisan

5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulisilustrasi seseorang yang sedang menulis (pexels.com/George Milton)

Hobi menulis memiliki peran penting untuk mengabadikan sebuah peristiwa. Layaknya kamera yang bisa menangkap gambar untuk disimpan selamanya, peristiwa yang terjadi juga bisa selalu dikenang lewat cerita dalam tulisan.

Contoh sederhana dari kegiatan ini adalah menulis buku harian. Kalau kamu rajin mencatat pengalamanmu sehari-hari, ini berarti kamu telah merekam sebuah sejarah. Suatu hari nanti ketika membuka kembali buku tersebut dan membaca isinya, kamu akan mengingat kejadian-kejadian di masa lalu yang telah diabadikan.

5. Berpotensi menjadi sumber penghasilan

5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan dari Menekuni Hobi Menulisilustrasi seseorang yang sedang fokus bekerja (pexels.com/MART PRODUCTION)

Baca Juga: 7 Situs Blog Gratis yang Cocok Buat Kamu yang Hobi Menulis

Hobi menulis ternyata tidak hanya menjadi ajang untuk mengekspresikan perasaan saja. Bila diasah dengan baik, kemampuan menulis seseorang bisa berkembang dengan signifikan dan dapat menghasilkan uang.

Kalau kamu punya keterampilan menulis, cobalah untuk mengirimkan hasil karyamu pada sebuah kompetisi. Kamu juga bisa mendaftarkan diri untuk menjadi penulis di media tertentu. Kalau tulisanmu bagus, maka peluang untuk mendapatkan uang akan terbuka lebar. Inilah definisi memanfaatkan hobi dengan maksimal.

Menulis adalah sebuah hobi bermanfaat yang dapat memberikan kesenangan hati bagi siapa saja yang menekuninya. Hobi ini juga menghasilkan beberapa keuntungan lain yang tidak kalah menarik. Tertarik untuk mencoba?

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya