5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!

Bantu redakan beban kerja dengan siasat yang tepat

Menekuni suatu pekerjaan tentu punya konsekuensi tersendiri. Kamu harus siap untuk selalu mencurahkan tenaga dan pikiran agar mencapai target yang diinginkan. Kondisi seperti ini rentan memicu stres yang mengakibatkan hati dan pikiran menjadi kacau.

Oleh sebab itu, penting bagi seseorang untuk mampu mengelola situasi stres dengan baik, terutama yang berkaitan dengan pekerjaan. Kamu tidak perlu bingung memikirkan cara yang tepat karena di bawah ini ada tips menarik yang bisa kamu ikuti untuk menghindari stres yang berlebihan.

1. Fokus menyelesaikan tugas pribadi

5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!ilustrasi bekerja (pexels.com/Liza Summer)

Sebagai karyawan, kamu dituntut untuk menyelesaikan tugas tertentu yang dibebankan kepadamu. Dibutuhkan konsentrasi tinggi dan tenaga yang cukup untuk bisa mencapai target sesuai dengan harapan.

Aktivitas ini sudah cukup melelahkan, sehingga tidak usah berpikir untuk menunda-nunda pekerjaan. Semakin kamu mengulur waktu dalam bekerja, maka pikiran akan bertambah stres dan tubuh merasa lelah.

2. Bekerjalah dengan efektif dan efisien

5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!ilustrasi fokus bekerja (pexels.com/Karolina Grabowska)

Berkaitan dengan poin sebelumnya, kamu bisa menghindari stres dengan cara bekerja secara efektif dan efisien. Manfaatkan waktu yang kamu miliki untuk fokus dalam menyelesaikan tugas dan beristirahatlah ketika sudah mencapai durasi tertentu.

Kalau kamu berhasil menjaga konsentrasi tetap stabil, maka pekerjaan akan cepat selesai. Dengan begini, kesempatanmu untuk bisa pulang tepat waktu akan semakin besar, sehingga menurunkan level stres yang dialami.

Baca Juga: 5 Self Care yang Bisa Dilakukan saat Kamu Sedang Stres

3. Miliki ketegasan

5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!ilustrasi mengobrol (pexels.com/Ivan Samkov)
dm-player

Seperti yang telah diketahui, beberapa atasan di tempat kerja tertentu memperlakukan karyawan seperti kawan sendiri. Keuntungan ekosistem kerja seperti ini berupa lebih nyaman karena tekanan pekerjaan tidak begitu terasa.

Namun, terkadang atasan tersebut jadi suka minta tolong untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan lain yang sebenarnya bukan tanggung jawabmu. Kalau sudah begini, terkadang kamu sungkan untuk menolak karena bos selalu bersikap baik.

Jangan salah, selama itu membebanimu dan di luar tugas utamamu, kamu tetap punya hak untuk menolak. Tunjukkan sikap yang tegas agar atasan tidak memanfaatkanmu untuk mencapai kepentingan pribadinya. Dengan begini, kamu tidak perlu stres memikirkan beban kerja tambahan.

4. Hindari bergosip di tempat kerja

5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!ilustrasi rekan kerja (pexels.com/fauxels)

Tempat kerja rupanya bukan hanya digunakan untuk melaksanakan pekerjaan, tetapi juga sekaligus berfungsi sebagai sumber gosip. Kamu pasti tidak asing dengan banyaknya karyawan yang selalu membicarakan sesuatu yang tidak ada kaitannya dengan tugas, seperti kehidupan pribadi seseorang.

Guna menghindari stres, sebaiknya tidak perlu untuk melibatkan diri dalam gosip di tempat kerja tersebut. Jangan membuang tenaga dan pikiranmu hanya untuk membicarakan sesuatu yang tidak jelas kebenarannya dan berpotensi merugikan orang lain.

5. Sempatkan untuk pergi berlibur

5 Tips Menghindari Stres yang Berlebihan dalam Bekerja, Berliburlah!ilustrasi pasangan (pexels.com/Kampus Production)

Hal terakhir yang harus kamu miliki agar dapat mengelola stres dengan baik adalah menyempatkan diri untuk berlibur. Tidak perlu pergi ke tempat yang jauh bila memang waktunya tidak memungkinkan.

Berwisata ke lokasi yang dekat dengan rumah pun bisa jadi pilihan menarik. Selama kamu bisa memanfaatkan waktu yang singkat tersebut untuk melepas penat, maka energi yang terkuras bisa kembali terisi dan pikiran jadi lebih rileks. Dijamin bebas stres, deh!

Setiap orang punya tanggung jawab masing-masing untuk menyelesaikan pekerjaan yang ditekuninya. Dengan menerapkan beberapa tips di atas, kamu akan terbantu untuk mengelola stres akibat kerja, sehingga bisa selalu memberikan hasil yang maksimal.

Baca Juga: 7 Manfaat Olahraga Ringan di Kantor, Dapat Mengurangi Stres Lho!

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya