5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!

Menghindari multitasking jadi salah satu kiatnya

Menjelang Idul Fitri 2023, sebagian besar masyarakat yang merayakannya pasti harus melakukan ibadah puasa terlebih dahulu. Sayangnya, bagi mereka yang harus tetap bekerja sembari berpuasa tentu menjadi sebuah tantangan tersendiri.

Jika kamu termasuk salah satunya, maka tips di bawah ini dapat menjadi solusi agar tetap produktif selama puasa di kantor. Penasaran apa saja itu? Yuk, langsung intip deretan kiat selengkapnya di bawah ini!

1. Persiapkan diri dengan rencana harian

5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!ilustrasi bekerja (pexels.com/Thirdman)

Mempertahankan fokus saat bekerja di kantor selama puasa Ramadan menjadi hal utama yang wajib dilakukan. Oleh karenanya, mempersiapkan diri dengan rencana harian dapat menjadi salah satu kiat yang bisa kamu lakukan.

Membuat to-do list berdasarkan skala prioritas akan membantumu bekerja secara lebih efektif. Utamakan pekerjaan yang membutuhkan lebih banyak energi di jam-jam awal hari kerja, seperti meeting atau pertemuan penting lainnya agar kamu dapat melakukannya dengan maksimal. 

2. Hindari kerja secara multitasking

5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!ilustrasi bekerja (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Seiring dengan rencana kegiatan harian yang telah ditetapkan, kamu juga dapat menghindari kerja multitasking saat berpuasa. Hal tersebut dilakukan agar pikiran gak dibingungkan dengan terlalu banyak tugas berbeda sekaligus. 

"Ketika kamu mencoba melakukan banyak hal sekaligus, pikiran akhirnya merasa terpencar dan stres. Kamu juga akan lebih cenderung membuat kesalahan. Sebagai contoh, jika kamu sedang mengerjakan laporan, maka fokuslah hanya pada laporan itu sampai selesai. Jangan beralih ke hal lain di tengah jalan yang berisiko mengganggu pekerjaanmu," ujar Dr. Salam Slim Saad, Training Manager Wide Impact, dilansir Wide Impact.

3. Kurangi penggunaan media sosial

5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!ilustrasi media sosial (pexels.com/Karolina Grabowska)

Selain kerja multitasking, hal lain yang perlu dihindari guna menjaga fokus saat berpuasa ialah penggunaan media sosial secara berlebih. Mungkin sulit untuk dilakukan, namun terbukti dapat meningkatkan motivasi saat bekerja.

dm-player

Dilansir Bayt, disarankan untuk membuka dan mengecek media sosial setelah semua pekerjaan selesai. Kamu juga dapat mengoptimalkan penggunaan media sosial dengan aktivitas yang gak terlalu mengganggu, seperti membaca artikel atau menonton vlog yang dapat membantu meningkatkan fokus dan kesiap-siagaan selama 20 hingga 30 menit saja. 

Baca Juga: Niat Puasa Tasua dan Puasa Asyura Serta Keutamaannya di Bulan Muharam

4. Maksimalkan waktu istirahat untuk mengembalikan fokus

5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!ilustrasi bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Menjelang pertengahan hari kerja, pikiran biasanya akan lebih mudah terdistraksi. Mengatasi hal tersebut, kamu dapat memaksimalkan waktu istirahat untuk mengembalikan fokus. 

"Jika kamu merasa mengantuk atau gak bisa fokus, cobalah untuk beristirahat sejenak. Kamu dapat menggunakan waktu istirahat untuk berjalan-jalan sehingga udara segar akan membuatmu kembali siap untuk terus bekerja. Kamu juga dapat menggunakan waktu istirahat tanpa melakukan apa pun guna menenangkan diri, terutama jika kamu menderita sakit kepala akibat kurangnya kafein," dilansir Think Marketing Magazine

5. Manfaatkan waktu luang dengan olahraga

5 Tips Tetap Termotivasi di Kantor saat Puasa Ramadan, Produktif!ilustrasi olahraga (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jika memungkinkan, kamu juga dapat memanfaatkan fasilitas kantor dengan berolahraga di sela-sela waktu luang. Pasalnya, melakukan olahraga akan membantu meningkatkan dan mempertahankan energi dalam tubuh.

Ketika kamu berolahraga, tubuh akan melepaskan endorfin yang dapat mengangkat suasana hati menjadi lebih baik. Hal tersebut tentu akan membantumu tetap bugar, fokus, serta termotivasi kembali untuk bekerja.

Namun, coba hindari olahraga yang terlalu berat, mengingat masih berjalannya waktu puasa. Jika diharuskan bekerja secara lembur, kamu juga dapat melakukan olahraga setelah jam buka puasa agar tubuh lebih bertenaga.

Itulah deretan kiat yang dapat dilakukan agar tetap termotivasi di kantor selama puasa Ramadan. Coba terapkan tips di atas dengan baik agar harimu semakin produktif di tengah ibadah berpuasa. Semangat selalu, ya!

Baca Juga: Donor Darah saat Puasa, Bagaimana Hukumnya?

Raymond Clement Photo Verified Writer Raymond Clement

Undergraduate Public Relations Student at Padjadjaran University

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya