5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancara

Jangan sia-siakan, ya!

Kalau kamu yang sedang melamar pekerjaan atau beasiswa dan dapat panggilan wawancara, maka selamat! Tinggal selangkah lagi untuk bisa lolos ke tahap akhir seleksi. Mengingat tes wawancara umumnya menjadi penentu lolos tidaknya kamu, maka penting untuk kamu mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Kamu tentu gak mau kan, kesempatan wawancara ini lewat begitu saja tanpa persiapan yang memadai?

Setelah persiapan, kamu tentu harus menunjukkan performa terbaikmu saat hari H wawancara. Selain itu, ada beberapa kesempatan yang perlu kamu manfaatkan selama wawancara berlangsung agar peluang lolos menjadi besar. Apa saja, sih?

1. Kesempatan bertanya di akhir sesi wawancara

5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancarabeyondiversity.com

Di akhir sesi wawancara, umumnya pewawancara memberikan kesempatan untuk kamu bertanya. Kamu bisa memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mencari tahu lebih dalam mengenai perusahaan atau beasiswa yang kamu lamar.

Selain bisa mendapatkan jawaban dari sesuatu yang kamu ingin tahu, kamu juga bisa mendapatkan nilai plus di mata pewawancara. Dengan rasa keingintahuanmu terhadap perusahaan atau beasiswa, mereka akan menilai bahwa kamu memang benar-benar serius apply ke perusahaan atau beasiswa yang kamu lamar. Selain itu, tim HR atau pewawancara umumnya akan merasa senang kalau ada komunikasi dua arah ketika melakukan wawancara.

Meski begitu, kamu harus memperhatikan pertanyaan yang kamu tanyakan. Gak semua pertanyaan pantas untuk kamu ajukan saat wawancara, seperti kenaikan gaji, fasilitas kantor, cuti kerja, dan promosi.

2. Kesempatan untuk mengungkapkan pengalamanmu

5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancarachasepridesolutions.com

Ketika sesi wawancara berlangsung, umumnya pewawancara akan bertanya seputar keahlian dan pengalamanmu. Ini adalah saat yang tepat untuk menunjukkan semua keahlian dan pengalaman yang kamu punya. Supaya mudah, menarik perhatian, dan lebih 'meyakinkan', kamu bisa membawa portfolio hasil karyamu yang relevan dengan pekerjaan yang sedang kamu lamar.

Baca Juga: Hati-Hati, 10 Sikap Ini Bisa Membuat Wawancara Kerjamu Berantakan

3. Kesempatan bernegosiasi mengenai benefit atau jabatan

5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancaraeverydaypower.com
dm-player

Khusus untuk kamu yang sedang mengikuti wawancara kerja, topik mengenai benefit dan jabatan bisa menjadi inti pembicaraan. Meski gak selalu ditanyakan, pewawancara umumnya akan kepo akan responmu terhadap kedua topik ini. 

Kalau pewawancara bertanya mengenai kedua topik tersebut, manfaatkan dengan bijak. Kamu bisa menanyakan semua pertanyaan yang relevan seperti besaran gaji, tunjangan, pelatihan, hingga berbagai hal lainnya seperti pertanggungan medis, tunjangan perjalanan, dan lain-lain.

Sebelum wawancara, ada baiknya untuk melakukan riset mengenai standar gaji dengan posisi yang kamu lamar di perusahaan setempat dan UMR di lokasi perusahaan. Sebelum wawancara, sebaiknya kamu juga melakukan refleksi terhadap kemampuan diri. Dengan begitu, kamu bisa menentukan jabatan apa yang pantas untukmu dan berapa besaran gaji yang cocok sesuai kemampuanmu tersebut.

4. Kesempatan menggunakan waktu semaksimal mungkin

5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancaragoodwillakron.org

Ketika akan menghadapi tes wawancara, pastikan kamu hadir tepat waktu. Selain menunjukkan kedisiplinan dan keseriusanmu, hadir tepat waktu juga seringkali menjadi poin penilaian bagi pewawancara kerja.

Jangan sampai kamu memberikan kesan pertama yang buruk kepada pewawancara. Dengan hadir tepat waktu, pewawancara juga jadi punya lebih banyak waktu untuk mencari tahu lebih banyak hal mengenai dirimu.

5. Kesempatan untuk jujur dengan dirimu sendiri

5 Kesempatan yang Harus Kamu Manfaatkan Saat Mengikuti Tes Wawancarabusinessinsider.com

Setelah melakukan semua yang terbaik selama wawancara, pada akhirnya semua tergantung pada dirimu. Kamu harus jujur dengan apa yang kamu inginkan atau harapkan.

Saat wawancara, kamu mungkin akan tahu lebih banyak hal mengenai perusahaan yang kamu lamar. Mungkin, kamu juga akan merasa kecewa kalau ada hal di perusahaan yang kamu lamar yang ternyata gak sesuai harapan.

Kamu perlu mengevaluasi apakah perusahaan itu cocok untuk tujuan karier kamu dan juga nilai-nilai pribadimu. Kamu juga perlu mempertimbangkan benefit atau jabatan yang akan kamu peroleh nantinya di perusahaan yang kamu lamar tersebut. 

Nah, itulah tadi beberapa kesempatan yang perlu kamu manfaatkan ketika ikut tes wawancara. Jangan sia-siakan kesempatan tersebut ya!

Baca Juga: 7 Hal Ini Sebaiknya Tidak Kamu Katakan Saat Sedang Wawancara Kerja

Rivandi Pranandita Putra Photo Verified Writer Rivandi Pranandita Putra

Mencari proofread skripsi/tesis/jurnal ilmiah? IG: @mollyproofread

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya