Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari Pekerjaan

Apa saja alasannya?

Dalam dunia kerja, keluar masuknya karyawan adalah hal yang lumrah terjadi. Ada karyawan yang resign kemudian ada yang menggantikan, siklus tersebut terus berulang.

Namun, jika banyak karyawan memutuskan untuk resign tentunya akan berdampak langsung terhadap perusahaan, karena akan kehilangan sumber daya manusia yang berpengalaman dan kompeten.

Sementara perusahaan akan digantikan oleh karyawan baru, yang masih membutuhkan waktu untuk belajar dan adaptasi di lingkungan yang baru. Sebenarnya, banyak faktor yang melatarbelakangi kenapa ada karyawan yang tidak betah dengan pekerjaannya sehingga memutuskan resign.

Bisa dari faktor dalam perusahaan sendiri, seperti lingkungan kerja yang tidak stabil hingga faktor dalam diri. Nah, mungkin lima alasan ini yang membuat karyawan tidak betah dengan pekerjaannya, sehingga memutuskan untuk resign

1. Lingkungan kerja yang tidak kondusif 

Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari PekerjaanPexels.com/fauxels

Alasan pertama ada karyawan tidak betah dengan pekerjaannya yaitu lingkungan kerja yang tidak kondusif. Karena lingkungan kerja yang tidak stabil inilah pada akhirnya karyawan memilih untuk keluar dari perusahaan.

Misalnya terjadi persaingan yang tidak sehat antar karyawan, adanya 'musuh dalam selimut', hingga diam-diam saling menjatuhkan satu sama lain. Jika lingkungan dan rekan kerja di kantor tidak sehat, maka kita tidak bisa merasa nyaman dalam bekerja sehingga produktivitas menjadi menurun. 

2. Jenjang karier yang tidak jelas

Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari PekerjaanUnsplash.com/min thian

Alasan selanjutnya yaitu karena tidak adanya kejelasan terhadap jenjang karier. Siapa sih, yang tidak menginginkan kesuksesan karier yang lebih tinggi?

Semua orang dalam bekerja selain ingin mendapat penghasilan yang tetap juga karier yang jelas. Misalnya, kamu sudah bekerja selama bertahun-tahun namun tidak memiliki peluang naik jabatan.

Mungkin juga kamu sudah bekerja secara maksimal dalam perusahaan, melakukan proyek-proyek besar dan strategis, namun tidak ada promosi jabatan hingga kenaikan pangkat. Hal tersebut menjadi salah satu alasan mengapa memilih untuk tidak bertahan dari perusahaan. 

Baca Juga: Jangan Langsung Resign, Ingat 5 Hal Ini Saat Kamu Jenuh dengan Kerjaan

3. Rasa jenuh dan bosan terhadap pekerjaan

dm-player
Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari Pekerjaanunsplash.com/@Brooke Cagle

Rasa jenuh dan bosan dalam melakukan pekerjaan adalah hal yang wajar. Hal tersebut bisa hilang dengan pergi liburan atau cuti bekerja.

Namun, jika rasa jenuh dan bosan sudah sampai level akut, ingin rasanya untuk memutuskan resign saja. Biasanya, rasa bosan itu muncul dari pekerjaan yang selama ini dikerjakan sangat monoton dan begitu-begitu saja. 

Kerja dari pagi sampai malam, duduk selama 8 jam di depan komputer, mengerjakan laporan perusahaan yang berakibat tidak memiliki waktu untuk sekedar me time. Kondisi tersebut membuatmu ingin mencari pekerjaan baru yang lebih menantang. 

4. Perusahaan tempat bekerja tidak memiliki visi dan misi yang jelas

Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari PekerjaanUnsplash.com/Annie Spratt

Alasan kenapa karyawan tidak betah dengan pekerjaannya, karena perusahaan tidak memiliki visi dan misi yang jelas dan tidak tahu arah tujuan yang ingin dicapai dari perusahaan tersebut.

Jika begitu, mau dibawa ke mana perusahaan dan karyawan di dalamnya? Maka dari itu, penting kiranya kita harus tahu visi dan misi perusahaan saat akan melamar pekerjaan. 

5. Tidak adanya apresiasi terhadap karyawan

Daripada Bertahan, 5 Alasan Seseorang Memilih Resign dari Pekerjaanunsplash.com/ Arlington Research

Alasan terakhir yaitu kurangnya apresiasi terhadap karyawan. Tidak ada apresiasi terhadap pencapaian yang berhasil diwujudkan, walau sekedar ucapan terima kasih atau pujian saja tidak diterima.

Saat berhasil dalam suatu proyek besar, tidak ada bonus atau reward dari kantor. Padahal, apresiasi merupakan salah satu cara agar karyawan merasa dihargai terhadap kerja keras dan pencapaiannya selama ini. 

 

Itulah lima alasan kenapa seseorang memilih resign dari pekerjaannya daripada memilih untuk bertahan. Namun, hal yang penting sebelum memutuskan untuk resign, pikirkan ulang terhadap keputusan yang kamu ambil agar tidak menyesal nantinya. 

Baca Juga: Biar Gak Nyesel, 7 Pertimbangan Penting Sebelum Resign dari Pekerjaan

Ruhil Sabrina Photo Verified Writer Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya