Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormu

#IDNTimesLife Jangan sampai waktumu habis sia-sia, ya! 

Kita semua pasti sering mendengar istilah time is money yang artinya waktu adalah uang. Memang benar waktu adalah hal yang amat mahal dan kita semua memiliki jumlah waktu yang sama setiap harinya yaitu 24 jam. Namun ternyata tidak semua orang bisa menghargai waktu tersebut.

Ada yang memanfaatkan waktunya untuk mencapai cita-cita, fokus terhadap karier yang sedang ia bangun, bahkan ada sebagian orang yang hanya menyia-nyiakan saja hingga waktu 24 jam terasa kurang baginya. Nah, buat kamu yang sedang bekerja, yuk kenali 5 penyebab yang membuat waktu terbuang percuma di kantor berikut ini 

1. Lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain gadget

Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormuunsplash.com/ Iris Wang

Penyebab pertama adalah kamu lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain gadget dan media sosial daripada menyibukkan diri dengan pekerjaan. Saat bekerja misalnya dikit-dikit kamu cek handphone, selang beberapa menit update story di instagram, bermain media sosial lupa waktu, hingga tanpa sadar pekerjaanmu menjadi menumpuk dan tidak cepat kelar. 

Maka saat bekerja sebisa mungkin jauhkan dirimu dari gadget, baru deh kalau sudah jam istirahat dan pekerjaan sudah beres semua kamu bisa bermain dengan gadget-mu kembali. 

2. Gagal mengatur diri sendiri

Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormupexels.com/Marcus Aurelius

Selanjutnya nih kamu gagal mengatur diri sendiri untuk meningkatkan produktivitas saat bekerja. Akibatnya pekerjaanmu menjadi berantakan, waktumu jadi keteteran, dan banyak hal yang menjadi terbengkalai.

Maka dari itu coba atur dirimu kembali dengan menghilangkan gangguan saat bekerja, merapikan meja kerja misalnya, hingga membuang barang-barang yang sudah tidak terpakai sehingga membuatmu lebih nyaman saat bekerja. 

3. Suka menunda-nunda pekerjaan

dm-player
Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormupexels.com/@cottonbro

Kebiasaan menunda-menunda pekerjaan bisa menjadi penyebab waktumu terbuang percuma di tempat kerja lho. Menunda-nunda hanya akan membuat tugasmu semakin menumpuk, menjadi tidak maksimal saat bekerja, dan bisa membuat produktivitas menurun. Kamu tidak mau kan waktumu di kantor jadi sia-sia, makanya jangan suka menunda pekerjaan ya. 

Baca Juga: Lelah Kerja? 9 Cara Seimbangkan Waktu Kerja dan Kehidupan Pribadi

4. Bekerja yang terlalu perfeksionis

Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormupexesl.com/@fauxels

Tidak ada hal yang sempurna di dunia ini. Bahkan manusia sendiri tidak luput dengan yang namanya kesalahan apalagi menuntut pekerjaan yang serba sempurna. Bekerja terlalu perfeksionis dan menuntut segela hal menjadi sempurna bisa membuat waktumu di kantor terbuang percuma, lho. 

Kenapa? Karena yang seharusnya waktu tersebut bisa dimanfaatkan secara efektif dengan menyelesaikan banyak pekerjaan, tapi hanya fokus terhadap satu pekerjaan yang tidak kunjung selesai. Bekerja perfeksionis itu bagus kok, tandanya kamu memiliki kualitas pekerjaan yang oke, tapi segala hal yang berlebihan akan menjadi tidak baik. 

5. Sering menghadapi situasi sama dengan respon yang sama pula

Tanpa Sadar 5 Hal Remeh Ini Sering Jadi Penghambat Pekerjaan Kantormupexels.com/Marcus Aurelius

Terakhir, setiap orang pasti pernah menghadapi kegagalan dalam hidup, pun saat bekerja kamu pasti pernah mengalami yang namanya kesalahan. Namun hal yang membuat waktumu jadi sia-sia yaitu ketika kamu tidak mau belajar dari kesalahan tersebut. Kamu sudah sering menghadapi kegagalan yang sama, tapi kamu merespon dengan hal yang sama pula alih-alih untuk mencari jalan keluar yang lebih solutif.  

Itulah 5 tanda bahwa waktumu bekerja di kantor terbuang sia-sia. Jadi mulai sekarang manfaatkan waktumu dengan bijak ya! 

Baca Juga: 10 Ide Tatanan Ruang Kerja ala Milennial, Bikin Kerja Tambah Semangat!

Ruhil Sabrina Photo Verified Writer Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya