5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerja

Masih sering ngelakuin gak?

Jika seseorang telah bekerja selama beberapa tahun di suatu perusahaan, ada kalanya dia akan merasa tidak mendapatkan hasil apa pun dari apa yang dia kerjakan. Pada titik ini lah seseorang mengalami stagnansi dalam bekerja. Biasanya orang yang mengalami stagnansi dalam bekerja akan membiarkan pekerjaannya mengalir begitu saja. Selain itu, tidak ada perkembangan karier yang cukup signifikan.

Ada beberapa hal yang menyebabkan stagnansi ini terjadi di lingkungan kerja. Stagnansi ini tentunya berawal dari kebiasaan diri sendiri. Jika kamu mengetahui kebiasaan-kebiasaan yang membuatmu merasa stuck, kamu bisa mencegah terjadinya hal ini. Lalu apa saja ya kebiasaan yang menyebakan kamu stuck di tempat kerja?

1. Kamu terlalu overworking dan gak punya waktu untuk melakukan selfcare

5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerjamedium.com

Selama ini, setelah pulang kerja apa yang kamu lakukan? Masih harus membuka laptop kembali di rumah?  Atau harus membalas e-mail dari bos? Justru kebiasaan ini bisa membuatmu stagnan di tempat kerja lho. Coba atur waktu kerja dan waktu istirahatmu dengan seimbang. Ketika pulang, jangan membawa pekerjaan dan usahakan untuk fokus dengan apa yang ada di rumah. Lakukan juga selfcare secara rutin agar pikiranmu bisa rileks dan dapat kembali menyambut hari kerja dengan semangat.

2. Tanya pada dirimu apakah ini benar-benar pekerjaan yang kamu sukai

5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerjafreeimages.com

Di awal pencarian karier, gak ada salahnya untuk mencoba berbagai hal yang dapat membuatmu lebih berpengalaman. Namun, setelah kamu ingin benar-benar menetap pada satu pekerjaan, pastikan kamu memang menyukainya. Jika pekerjaanmu saat ini gak membuatmu bersemangat, kamu bukan orang yang tepat untuk melakukan pekerjaan itu. Kebanyakan orang yang mengejar pekerjaan yang mereka sukai akan cenderung lebih mudah meraih kesuksesannya.

3. Kamu gak percaya dengan dirimu sendiri

5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerjabustle.com
dm-player

Satu-satunya hal yang bisa menggagalkan dalam meraih karier impian adalah diri kita sendiri. Orang lain mungkin bisa saja meragukan kemampuanmu, namun jangan sampai kamu sendiri juga ragu akan kemampuanmu. Bangkitkan semangatmu dengan mengatakan bahwa kamu bisa. Setiap orang tentu saja punya kelebihan masing-masing, cari kelebihan dirimu yang mungkin gak dimiliki oleh orang lain.

Baca Juga: 8 Alasan Kenapa Cewek Cerdas & Pekerja Keras Justru Susah Ditaklukkan

4. Kamu gak pernah mengatakan apa yang kamu inginkan

5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerjasheerluxe.com

Dalam bekerja, rata-rata orang gak akan meminta apa yang sebenarnya mereka inginkan. Mereka takut dinilai sebagai orang yang suka menuntut atau takut dengan apa yang akan dipikirkan orang lain. Namun, bagaimana rekan kerja atau bos tahu jika kamu gak pernah mengatakan apa yang sebenarnya kamu inginkan? Kamu harus proaktif dan menyuarakan apa yang ada di pikiranmu. Jika kamu butuh kenaikan jabatan, katakanlah. Jika kamu memerlukan bantuan rekan kerja yang lain, katakanlah. Kamu gak pernah tahu kapan pertanyaan sederhana dapat mengubah kariermu kalau gak mengatakannya.

5. Kamu terlalu banyak komplain

5 Kebiasaan Ini Tanpa Disadari Bisa Bikin Kamu Stuck di Tempat Kerjahuffpost.com

Pekerjaan memang gak selamanya memuaskan. Komplain boleh saja, asal jangan terlalu sering. Terlalu banyak komplain akan membuatmu susah berkembang di tempat kerja. Orang-orang sukses biasanya lebih fokus untuk mencari solusi dan gak terus-menerus mengeluh saat mendapat masalah.

Jika kamu merasa masih melakukan kebiasaan-kebiasaan tersebut, coba kurangi ya. Kamu gak akan lagi merasa stuck dan akan cepat mencapai kesuksesan jika menghilangkan kebiasaan-kebiasaan tersebut.

Baca Juga: 9 Tips Merancang Ruang Kerja di Rumah Agar Kerja Lebih Produktif

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya