8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!

Ayo, cari tahu bidang keahlianmu! Jangan cuma rebahan

Setiap manusia ahli di bidangnya masing-masing, contoh kecil sewaktu kita sekolah mungkin nilai matematika lebih rendah daripada nilai mata pelajaran bahasa Inggris atau sebaliknya ada juga beberapa yang nilai mata pelajaran kesenian yang lebih unggul dibandingkan dengan nilai mata pelajaran olahraga. Bagaimana bisa begitu?

Menurut penelitian Kecerdasan Majemuk pada Anak yang dipublikasikan di Sari Pediatri, Howard Gardner memberikan gagasan mengenai kecerdasan majemuk atau delapan kecerdasan yang dimiliki oleh manusia. Apa saja itu? Berikut penjelasan lengkapnya.

1. Kecerdasan linguistik

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi kamus (pixabay.com/pdpics)

Kecerdasan linguistik atau bahasa berarti seseorang dapat menggunakan kata dan bahasa dengan baik, efektif, dan efisien. Biasanya orang-orang dengan kecenderungan memiliki kecerdasan linguistik memiliki keterampilan mendengarkan dan menyampaikan cerita atau sebuah ide dengan baik.

Mereka juga cenderung memiliki kosakata yang luas. Orang dengan kecerdasan linguistik yang unggul biasanya memang memiliki kesukaan dan ketertarikan yang lebih tinggi pada kegiatan membaca.

2. Kecerdasan logika matematika

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi ujian matematika (pixabay.com/tjevans)

Kecerdasan logika matematika ternyata bukan berarti hanya cerdas dalam mata pelajaran matematika, lho. Orang-orang dengan kecerdasan logika matematika berarti dia unggul dalam kemampuan analisis masalah secara logis.

Mereka mampu membuat atau memahami pola-pola abstrak matematis. Pemilik kecerdasan logika matematika juga terkenal dengan cara berpikir secara induktif atau deduktif.

3. Kecerdasan visual spasial

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi desain (pexels.com/ron-lach)

Kemampuan memahami ruang, membaca maps saat dalam perjalanan adalah kemampuan yang dimiliki pada kecerdasan visual spasial. Kecerdasan tipe ini memungkinkan seseorang untuk dapat membayangkan bentuk-bentuk seperti bentuk geometri.

Mereka juga lebih mudah memahami bangun-bangun ruang. Ini karena mereka memang memiliki persepsi ruang yang baik. 

Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah Pentingnya Mengasah Kecerdasan Emosional

4. Kecerdasan gerak tubuh

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi lomba lari (pexels.com/nappy)

Jika kita melihat penari sedang beraksi, terlihat jelas kalau mereka memiliki kontrol gerak yang baik. Mereka juga terlihat mudah menyesuaikan diri terhadap ritme nada, bukan? Begitulah kecerdasan gerak tubuh.

dm-player

Kecerdasan yang sama juga ditemukan pada para atlet. Mereka dapat mengkoordinasikan otot dan gerakannya secara seimbang dan baik. Biasanya fisik mereka terlihat lebih baik karena menyukai banyak kegiatan seperti fisik. 

5. Kecerdasan musikal

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi orkestra (pexels.com/cottonbro)

Dari namanya sudah jelas, individu dengan kecerdasan tipe ini sangat unggul dalam mengenali nada, tempo, dan formasi sebuah lagu. Kepekaan terhadap bait-bait lagu, melodi, dan warna suara dalam sebuah lagu juga merupakan ciri dari kecerasan musikal.

Orang-orang dengan kecerdasan ini biasanya sangat cepat dalam menghafalkan sebuah lagu. Mungkin mereka hanya perlu mendengarkan lagu itu sekali atau dua kali dan mereka akan menangkap nada, tempo, melodi lagu tersebut dengan baik.

6. Kecerdasan interpersonal

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi mengobrol (pexels.com/john-diez)

Mampu memahami orang lain adalah keunggulan pemilik kecerdasan interpersonal. Mereka biasanya mampu berhubungan sosial dengan baik dan tetap menjaga hubungan tersebut.

Mereka yang memiliki kecerdasan ini biasanya mudah bergaul. Mereka sangat baik dalam bersosialisasi dengan orang lain. 

Baca Juga: 5 Kebiasaan Sederhana yang Ampuh Meningkatkan Kecerdasan Emosional

7. Kecerdasan intrapersonal

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi merenung (pexels.com/pixabay)

Kebalikan dari interpersonal, kecerdasan intrapersonal dapat diartikan bahwa orang tersebut mampu memahami diri sendiri. Mengetahui apa yang dirinya inginkan dan apa yang akan dia lakukan merupakan kelebihan pemilik kecerdasan ini.

Mereka memiliki kemampuan introspeksi diri yang baik adalah ciri dari kecerdasan intrapersonal. Orang-orang tipe kecerdasan ini biasanya sangat mengenali dirinya sendiri.

8. Kecerdasan naturalis

8 Bidang Kecerdasan yang Bisa Jadi Keahlianmu, Cari Tahu!ilustrasi berkebun (pexels.com/my-photo-album)

Pemilik kecerdasan naturalis memiliki ketertarikan yang tinggi terhadap lingkungan. Keunggulan dari kecerdasan naturalis adalah menyukai tanaman dan hewan.

Biasanya orang-orang pemilik tipe kecerdasan ini berminat pada bidang-bidang yang berkaitan dengan alam. Misalnya biologi, botani, ilmu mengenai hewan, dan ilmu lingkungan lainnya. 

Nah, bagaimana menurut kalian? Di antara delapan jenis kecerdasan di atas, kira-kira kalian dominan di mana?

Salma Nurhalidah Lubis Photo Writer Salma Nurhalidah Lubis

Halo, salam kenal. Terima kasih banyak telah membaca tulisan saya. Find me on instagram: @nrhldsal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kalyana Dhisty

Berita Terkini Lainnya