Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!

Mempertahankan fokus itu gampang-gampang susah, kok!

Tidak semua orang memiliki kemampuan untuk mempertahankan fokusnya dengan baik. Sebagian orang pasti akan mudah terganggu meskipun karena hal kecil saja. Jika termasuk seseorang yang seperti itu, sudahkah kamu menemukan cara mengatasinya?

Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar tetap fokus saat sedang bekerja atau mengerjakan tugas. Beberapa hal di bawah ini harus dilakukan secara konsisten agar menjadi kebiasaan. Untuk penjelasan lebih lanjutnya, simak pembahasan berikut ini.

1. Cobalah mendengarkan musik yang digunakan agar lebih fokus di youtube

Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!ilustrasi bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jika mudah terdistraksi, cobalah untuk mendengarkan musik instrumental di youtube. Alasan mengapa harus memilih jenis musik instrumental karena kamu gak harus mengikuti lirik lagu yang ada. Jika kamu mendengarkan lagu favorit, maka otakmu akan berfokus pada lirik-liriknya.

Alhasil, hal tersebut pasti akan membuatmu malah gak bisa fokus. Maka dari itu, mulai sekarang cobalah untuk mendengarkan musik intrsumental yang durasinya berjam-jam di youtube. Percayalah bahwa hal itu pasti akan sangat membantumu.

2. Jangan meletakkan ponsel di tempat yang masih bisa mamu jangkau

Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!ilustrasi bekerja (pexels.com/Zen Chung)

Saat sedang bekerja, usahakan jangan meletakkan ponsel di dekat tempat kerjamu. Biasanya, orang yang mudah terdistraksi itu sering membuka ponsel untuk sekadar berselancar di media sosial. Hal tersebut tentunya malah akan membuang waktumu dengan percuma.

Pekerjaanmu pun akan terabaikan karena kamu terlalu asik dengan konten-konten di dunia maya. Oleh karena itu, mulai dari sekarang  cobalah untuk mematikan ponsel atau meletakkannya jauh dari jangkauanmu.

3. Jika sedang WFH, sesekali cobalah untuk bekerja di tempat yang menenangkan

Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!ilustrasi bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)
dm-player

Merupakan sebuah keuntungan jika kebijakan kantor mengharuskanmu untuk WFH. Selain bisa mememiliki waktu yang lebih fleksibel, kamu bisa mencari suasana baru untuk bekerja. Namun, hal tersebut harus kamu batasi agar tidak malah menjadi blunder.

Contohnya adalah jika memiliki waktu kerja fleksibel, jangan sampai kamu malah menunda-nunda tanggung jawab. Untuk membuang pikiran semacam itu, cobalah untuk keluar rumah dan mencari kafe yang bisa membuat tingkat fokusmu stabil.

Baca Juga: 5 Tips Merawat Wajah selama WFH, biar Gak Gampang Breakout

4. Terkadang ketidak fokusan itu disebabkan oleh perut yang belum diisi

Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!ilustrasi makan (pexels.com/Kampus Production)

Percaya deh bahwa seseorang yang susah fokus itu disebabkan oleh kurangnya asupan makanan di dalam perut. Hal itu bisa saja terjadi karena jika sedang lapar, kamu akan susah berpikir jernih. Oleh karena itu, kamu diwajiban untuk makan sebelum bekerja.

Namun, kamu tidak boleh makan terlalu banyak karena hal tersebut akan membuat rasa kantukmu bertambah. Mulai dari sekarang cobalah untuk makan terlebih dahulu sebelum bekerja agar kamu bisa lebih bersemangat.

5. Siapkan diri dalam kondisi yang prima

Fokusmu Mudah Terganggu Saat Sedang Bekerja? Segera Lakukan 5 Hal Ini!ilustrasi bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Selain karena perut yang belum diisi, kamu akan susah fokus jika kondisimu tidak fit. Salah satu penyebab kurang fitnya tubuh yakni karena tidurmu terlalu larut. Alhasil, hal tersebut bakal membuatmu tidak akan bersemangat dalam bekerja sebab hanya berfokus pada rasa kantuk.

Oleh karena itu jika besok ada pekerjaan, jangan sesekali begadang karena hal tersebut bisa menjadi bumerang untukmu. Cobalah untuk istirahat di awal waktu agar besoknya kondisimu menjadi prima.

Memelihara fokus di dalam diri sebenarnya bukanlah sesuatu yang susah. Kamu hanya perlu melawan rasa malasmu agar bisa lebih fokus kepada pekerjaan. Praktikkan kelima hal di atas, yuk!

Baca Juga: Untuk para Pejuang WFH, 6 Kiat Tetap Produktif dan Fokus Kerja

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya