5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak Muda

Lebih banyak melibatkan gengsi dalam kehidupan sosialnya

Hedonisme sejatinya merupakan tindakan yang dilakukan untuk memperoleh banyak kesenangan. Namun, hedonisme seringkali dikaitkan dengan tindakan yang biasanya menghaburkan uang.


Hedonisme bukan hal baru lagi di masyarakat dan banyak terjadi di kalangan anak muda masa kini. Bahkan tak jarang hedonisme juga bisa mendatangkan banyak dampak tak baik jika terus dibiarkan. Kamu dapat mencari apakah gaya hidupmu hedon atau tidak dengan beberapa tips yang berikut ini.

1. Mengutamakan keinginan yang tidak terlalu penting

5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak MudaIlustrasi seorang perempuan berbelanja (Unsplash/Arturo Rey)

Mengutamakan kebutuhan pribadi sejatinya merupakan hal umum yang pasti dilakukan oleh semua orang. Namun, pastinya selalu ada kriteria tentang apa yang harus dipenuhi, sesuai dengan range penting tidaknya.

Jika kamu merupakan tipikal orang yang cenderung mengutamakan kebutuhan pribadi yang tidak penting, maka bisa jadi kamu termasuk orang hedon. Biasanya orang hedon tidak dapat memilih mana kebutuhan yang memang darurat dan mana yang tidak.

2. Memiliki preferensi yang tinggi untuk sesuatu

5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak MudaIlustrasi seorang wanita berbelanja (Unsplash/freestocks)

Mereka yang terbiasa dengan gaya hidup hedon juga tak ketinggalan dengan preferensinya mengenai sesuatu. Salah satunya adalah preferensi yang berkaitan dengan gaya belanjanya.

Mereka yang hedon biasanya memiliki selera yang tinggi untuk hal tersebut. Bahkan, ada pula yang justru anti untuk beberapa hal yang levelnya berada di bawah.

3. Mudah nekat jika kebutuhan tidak terpenuhi

dm-player
5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak MudaIlustrasi pria sedang marah (Unsplash/Usman Yousaf)

Tindakan hedonisme sebenarnya merupakan sesuatu yang tidak boleh terus menerus dibiarkan. Alasannya karena memang hedonisme banyak menyimpan dampak negatif, khususnya jika kamu bukan berasal dari sosial status yang tinggi.


Kebanyakan orang akan mudah nekat demi memperoleh apa yang diinginkannya. Hal ini jelas akan membahayakan dirimu ataupun orang lain.

4. Selalu masuk ke dalam kehidupan sosial kelas atas

5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak MudaIlustrasi seorang pria berbelanja (Unsplash/Erik Mclean)

Memiliki preferensi yang tinggi mengenai sesuatu tentunya identik dengan orang-orang yang berada dalam status sosial kelas atas. Hal ini juga biasanya dikaitkan dengan mereka yang memiliki sifat hedon.

Biasanya mereka akan berusaha untuk dapat masuk dalal status sosial kelas atas. Bahkan tujuannya kadang kala hanya untuk memperoleh pengakuan saja dari orang lain.

5. Anggaran sehari-hari yang terlampau tinggi

5 Ciri Gaya Hidup Hedonisme yang Banyak Terjadi di Kalangan Anak MudaIlustrasi menghitung uang (Unsplash/Sharon McCutcheon)

Sebagai manusia tentunya penting adanya untuk terus melakukan perhitungan terkait anggaran yang diperlukan sehari-harinya. Hal ini harus sesuai dengan pemasukan yang dimiliki agar bisa seimbang.

Jangan sampai kebiasaan hedon tersebut justru merusak anggaran sehari-harimu. Pastikan kamu sudah mempertimbangkan hal tersebut dengan matang.

Ciri-ciri di atas merupakan tanda seseorang memiliki kecenderungan hedonisme pada kesehariannya. Boleh saja memiliki preferensi kelas atas jika memang mencukupi secara pemasukan. Jangan sampai justru memaksakan diri sendiri, ya!

Baca Juga: 5 Tips agar Masa Mudamu Terhindar dari Jeratan Hutang, Jangan Hedon!

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya