5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!

Persaingan dunia kerja di luar negeri bisa lebih ketat

Memiliki karier yang mulus dengan posisi yang ideal memang memerlukan proses yang tidak sebentar. Bahkan harus menguras banyak energi dan waktu untuk dapat mencapai target karier yang baik.

Salah satu mimpi karier bagi banyak orang adalah dengan dapat bekerja di luar negeri. Meski mungkin terdengar tidak mudah, namun impian bekerja di negeri orang rasanya dapat menjadi sesuatu yang luar biasa untuk dapat diperoleh. Jika kamu memiliki mimpi yang sama untuk dapat bekerja di luar negeri, maka beberapa tips berikut ini patut untuk kamu ingat selalu.

1. Menguasai bahasa yang dibutuhkan di sana

5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!Ilustrasi berbincang dengan rekan kerja (Unsplash/Ilyuza Mingazova)

Bekerja di negara tertentu kadang kala tidak selalu mudah. Salah satunya disebabkan dari faktor bahasa yang digunakan pada negara tersebut.

Kamu juga perlu menguasai bahasa yang terdapat di negara tersebut jika ingin mampu sukses berkarier di sana. Tanpa memiliki pemahaman bahasa yang baik, maka tentu akan sulit untuk dapat memperluas jenjang karier sekaligus memuluskan langkah untuk mendapat banyak relasi.

2. Mengetahui kultur bekerja yang ada

5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!Ilustrasi kultur bekerja di suatu negara (Unsplash/Tim van der Kuip)

Setiap negara memiliki kultur budayanya yang berbeda-beda. Ada negara yang memang didominasi oleh tipe pekerja keras, namun ada pula negara yang cenderung memiliki kultur budaya lebih santai.

Kamu tentu perlu mengetahui seperti apa kultur budaya yang ada pada negara tersebut agar nantinya dapat kamu ambil sisi positif dari hal tersebut. Selain itu, kamu juga jadi dapat membuat perencanaan kerja yang didasari dari kultur budaya yang ada di sana.

3. Memastikan bekerja sesuai minat dan passion

5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!Ilustrasi bekerja sesuai passion (Unsplash/Csaba Balazs)
dm-player

Rentang kesulitan yang mungkin kamu hadapi saat bekerja di luar negeri sudah tentu akan berbeda bila dibandingkan dengan bekerja di dalam negeri. Selain lebih berat secara beban, namun juga akan sulit menjalankan pekerjaan bila kamu nekat memilih profesi yang tak sesuai passionmu.

Untuk memuluskan langkahmu dalam berkarier, maka pastikan untuk dapat bekerja sesuai minat dan passion yang dimiliki. Dengan demikian, maka kamu jadi dapat melakukan pekerjaan dengan nyaman tanpa merasa terbebani.

4. Menjaga etos kerja agar tetap baik dan tidak mengecewakan

5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!Ilustrasi etos kerja yang baik (Unsplash/Lagos Techie)

Etos kerja merupakan satu modal penting jika kamu ingin mulai bekerja. Bekerja dimana pun tentu harus memiliki kualitas etos kerja yang baik, sehingga pekerjaan akan berjalan sebagaimana mestinya.

Jika kamu tidak dapat menjaga etos kerja milikmu, maka hal yang akan terjadi justru mengecewakan. Pastikan etos kerja milikmu terus terjaga dan terasah agar nantinya proses bekerja akan terasa lebih mudah.

5. Bersikap baik pada siapapun

5 Tips Sukses Berkarier di Luar Negeri, Etos Kerja yang Harus Dijaga!Ilustrasi sikap dalam bekerja (Unsplash/LinkedIn Sales Solutions)

Selain berkaitan dengan passion dan etos kerja, hal lainnya yang perlu kamu perhatikan adalah attitude. Berada di negeri orang tentu tidak bisa sembarangan dalam bersikap sebab akan menimbulkan banyak konsekuensi.

Untuk mencegah hal tersebut, maka berusaha lah untuk terus bersikap baik dengan siapapun. Jangan sampai kamu justru dengan mudahnya mengecewakan orang lain atas sikap yang tidak terpuji.

Bekerja di luar negeri tidaklah mudah dan memerlukan banyak tantangan untuk dilalui. Terpenting adalah dengan tetap meluruskan niat dan tetap bekerja keras dalam memperoleh karier yang lebih baik. Tidak mudah menggampangkan sesuatu, ya!

Baca Juga: Pengin Kerja di Luar Negeri, Kemenlu Buka Kesempatan Kerja Buatmu!

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya