5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resign

Buatlah kenangan manis sebelum rekan kerja resign

Para pegawai yang memutuskan untuk resign tentunya sudah melalui proses pertimbangan yang matang. Sama halnya apabila rekan kerjamu juga ada yang mengajukan resign atas pekerjaannya.

Perasaan sedih tentu akan terasa apabila ada rekan kerja sekaligus teman baik yang memutuskan untuk resign. Situasi seperti ini tentunya harus dihadapi dengan bijak, termasuk dengan melakukan beberapa hal yang berikut ini.

1. Menawarkan bantuan

5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resignilustrasi event planner (pexels.com/@fauxels)

Pada saat mempersiapkan resign, biasanya proses yang dilakukan akan cukup rumit. Termasuk dengan menyelesaikan segala pekerjaan yang masih tertinggal, sehingga kemudian tak menyebabkan beban.

Apabila memang kamu merasa pekerjaanmu sudah selesai, maka kamu boleh menawarkan bantuan terhadapnya. Barang kali ada hal-hal yang mungkin bisa kamu bantu, sehingga memudahkan proses resignnya.

2. Memberikan semangat dan dorongan positif

5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resignilustrasi komunikasi di tempat kerja (unsplash.com/@tiend_)

Ada banyak alasan bagi seseorang saat memutuskan untuk resign. Bisa saja karena faktor finansial, pekerjaan lain, keluarga, dan masih banyak lagi. Bahkan tak semua pegawai resign untuk alasan yang lebih baik, sebab ada pula yang justru seolah terpaksa resign karena keadaan.

Kamu dapat memberikan semangat dan dorongan positif pada rekan kerjamu tersebut. Dengan demikian, maka ia pun tak akan merasa sendiri dalam melewati proses resignnya.

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Mental saat Memilih Resign dan Berganti Karier

3. Membuat pesta perpisahan dengan rekan kerja lainnya

dm-player
5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resignilustrasi traktir makan (unsplash.com/@spencerdavis)

Pesta perpisahan di kantor sebetulnya menjadi hal yang sudah tak asing lagi. Bahkan biasanya pesta ini dilakukan sebagai cara untuk mengungkapkan rasa terima kasih pada seseorang sebelum akhirnya memutuskan resign.

Biasanya pesta perpisahan tersebut justru menjadi memori indah yang akan selalu diingat dan dikenang. Tak salah apabila memang kamu tertarik untuk melakukannya dengan rekan kerjamu tersebut.

4. Memberikan kenang-kenangan

5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resignilustrasi pasangan (unsplash.com/@jasongoodman_youxventures)

Pasca resign mungkin kamu akan cukup sulit untuk bertemu dengannya secara personal. Apalagi jika kamu dan rekan kerja tersebut seolah sudah memiliki kesibukan sendiri yang cenderung sulit untuk dicari jalan tengahnya.

Kamu dapat mencoba memberi kenang-kenangan berupa kado pada rekan kerja yang akan resign. Setidaknya cara tersebut akan memberikan kesan dan memori tersendiri, meski sudah tak lagi bekerja bersama-sama.

5. Tetap berusaha menjaga komunikasi satu sama lain

5 Hal yang Harus Dilakukan saat Rekan Kerja Memutuskan untuk Resignilustrasi mengirim pesan (pexels.com/@olly)

Memang tak ada jaminan bahwa frekuensi bertemu dan berkomunikasi setelah resign akan tetap terjalin. Namun, setidaknya kamu dapat mengupayakan hal tersebut dengan berusaha tetap menjaga komunikasi tersebut.

Setidaknya dengan menanyakan kabar satu sama lain akan dapat menjalin hubungan yang positif dan harmonis. Dengan demikian, tali silahturahmi pun jadi tak mudah putus.

Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan saat rekan kerja memutuskan untuk resign. Terpenting tetap berusaha memberikan kenangan positif, sehingga jalinan silahturahmi tetap bisa terjalin dengan baik pasca resign. Buatlah kesan yang tak terlupakan, ya!

Baca Juga: 5 Tips biar Betah di Pekerjaanmu yang Sekarang, Jangan Resign Lagi

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya