5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!

Patuhi etika saat mengirim pesan untuk urusan pekerjaan, ya

Berbicara mengenai urusan pekerjaan memang menjadi salah satu topik yang cukup sensitif. Apalagi biasanya pekerjaan memiliki aturannya tersendiri yang harus disesuaikan, termasuk salah satunya pada saat mengirim pesan.

Sayangnya terkadang banyak pegawai yang tidak memperhatikan hal yang satu ini, sehingga rentan melakukan salah. Oleh sebab itu, kamu perlu mengetahui beberapa hal berikut ini yang kerap menjadi kesalahan saat mengirim pesan untuk pekerjaan.

1. Tidak melihat waktu

5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!ilustrasi waktu (pexels.com/@energepic-com)

Pertimbangan utama saat mengirim pesan adalah waktu. Terkadang hal semacam ini masih sering sekali dilakukan, sehingga menimbulkan masalah tersendiri.

Banyak pegawai yang terkadang tak melihat waktu untuk mengirim pesan soal pekerjaan. Hal ini bukan hanya akan mengganggu waktu istirahat, namun juga menyebabkan ketidaknyamanan.

2. Menggunakan gaya bahasa yang santai dan gaul

5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!ilustrasi mengirim pesan (pexels.com/@romanp)

Gaya bahasa menjadi pertimbangan selanjutnya yang perlu diperhatikan. Kadang kala penggunaan gaya bahasa yang terlalu santai dan gaul bisa menjadi masalah, apalagi pada atasan atau rekan kerja yang tak dekat secara personal.

Penting bagimu untuk senantiasa menggunakan gaya bahasa yang formal dan santun dalam mengirim pesan. Dengan begitu, maka tak sampai menimbulkan masalah setelahnya.

Baca Juga: 5 Kriteria Pekerjaan Layak Kamu Pertahankan, Prospeknya Jelas!

3. Tidak memperkenalkan diri

dm-player
5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!ilustrasi mengirim pesan (pexels.com/@olly)

Selayaknya format umum yang harus diingat, jangan sampai lupa memperkenalkan diri. Kesalahan yang cukup fatal apabila kamu mengirim pesan pekerjaan, namun tidak memperkenalkan dirimu.

Bukan tidak mungkin jika rekan kerjamu tentu jadi tidak akan mengenalimu. Hal ini juga seolah bisa menjadi tanda ketidaksopanan, sebab semestinya perkenalan diri menjadi prioritas utama.

4. Terlalu menggunakan banyak emoji

5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!ilustrasi emoji (pexels.com/@cottonbro-cg)

Penggunaan emoji sebetulnya tidak menjadi masalah dalam mengirim pesan. Namun, tentu adalah ketentuan tersendiri yang harus diperhatikan dengan baik.

Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan adalah ketika seorang pegawai menggunakan terlalu banyak emoji. Justru hal tersebut hanya akan merusak tampilan pesan dan menyebabkan ketidaknyamanan.

5. Mengirim pesan tak penting di luar konteks pekerjaan

5 Kesalahan saat Mengirim Pesan untuk Urusan Pekerjaan, Catat!ilustrasi mengirim pesan (pexels.com/@olly)

Berkawan baik dengan rekan kerja di kantor tentu menjadi satu hal yang wajar-wajar saja. Namun, tetap ada batasan tersendiri yang harus kamu hormati, termasuk salah satunya mengenai pengiriman pesan.

Banyak pegawai yang terkadang salah konteks dengan mengirim pesan yang dirasa tak begitu penting. Jika begitu, maka seolah hanya akan menyebabkan ketidaknyamanan dari rekan kerja atau atasan.

Menghormati kode etik dalam mengirim pesan dapat menjadi hal utama yang harus kamu perhatikan. Jangan sampai mengirim pesan pekerjaan yang bertentangan dengan etika tersebut. Jangan disepelekan, ya!

Baca Juga: 5 Cara Menyederhanakan Pekerjaan agar Lebih Efektif, Anti Stres!

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya